NERAKA
Assalamualaikum pada pada kesempatan saya akan membahas sedikit tentang siksa neraka yang wajib mengimani oleh semua muslim...
adalah Suatu tempat tinggal yang penuh dengan kengerian yang tidak bisa digambarkan dengan kengerian di dunia. Sejelek-jeleknya tempat tinggal dan seburuk-buruknya tempat kembali.
Itulah tempat tinggal yang bakal dihuni oleh orang-orang yang tidak mau tunduk dan taat kepada Allah subhanahu wata’ala dan itulah tempat kembali bagi orang-orang yang enggan terhadap petunjuk Rasulullah shalallahu ‘alaihi wasallam.
Diriwayatkan bahwasanya malaikat Jibril as. datang kepada Nabi Saw. berkata, “Wahai Jibril, terangkanlah padaku sifat-sifat neraka.” Lalu malaiakt Jibril as. berkata, Sesungguhnya Allah Swt. menjadikan neraka dan menyalakannya selama seribu tahun hingga merah membara, lalu DIA menyalakan lagi selama seribu tahun hingga berwarna putih, lalu DIA menyalakan lagi selama seribu tahun hingga berwarna hitam pekat bagai malam yang gelap gulita. Tidaklah padam nyalanya tidak pula mati baranya.”
Imam Mujahid berkata, “Sesungguhnya dalam neraka Jahannam terdapat ular-ular bagaikan leher unta dan kalajengking sebesar bighal. Maka larilah penghuni neraka dari api kea pi yang lain lantaran takut denagn ular-ular dan kalajengking itu. Maka dia patuk bibir mereka hingga terkuliti apa yang ada di antara rambut dan luka. Maka tidaklah yang menyelamatkan mereka dari ular-ular dan kalajengking tersebut kecuali lari pontang panting ke dalam api.
Diriwayatkan dari Abdillah Ibnu Abbas, dari Rasulullah Saw bahwasanya dalam api neraka itu terdapat ular-ular sebesar leher unta. Maka jika dia mematuk salah satu dari ahli neraka dirasakanlah sakitnya selama empat puluh tahun.
Diriwayatkan oleh Zaid Ibnnu Wahab Ibnu Masud ra., sesungguhnya api kalian ini (di dunia) hanyalah bagian dari tujuh bagian dari api neraka. Kalau kiranya api tersebut tidak dimasukkan ke dalam lautan dua kali, maka tidaklah bermanfaat bagi kalian sedikitpun.