Orang kalau dengar ada pembagian buku gratis tentu gembiranya bukan main, apalagi kalau harga-harga buku lagi gak bersahabat.
Namun bagaimana jika yang dia dengar pembagian buku amalannya? Termasuk orang yang gembirakah dirinya ataukah orang yang bersedih?
Kelak pada hari kiamat setiap orang akan menerima buku catatan amalnya masing-masing. Jika dia terima dengan tangan kanannya maka dialah orang yang bahagia.
Jika dia terima dengan tangan kirinya maka dialah orang yang celaka, banyak mengumpulkan dosa sewaktu dunia, meninggalkan kewajiban, jauh dari ketaatan.
Orang ini yang dikatakan Allah di dalam firman-Nya,
وَوُضِعَ الْكِتَابُ فَتَرَى الْمُجْرِمِينَ مُشْفِقِينَ مِمَّا فِيهِ وَيَقُولُونَ يَا وَيْلَتَنَا مَالِ هَٰذَا الْكِتَابِ لَا يُغَادِرُ صَغِيرَةً وَلَا كَبِيرَةً إِلَّا أَحْصَاهَا ۚ وَوَجَدُوا مَا عَمِلُوا حَاضِرًا ۗ وَلَا يَظْلِمُ رَبُّكَ أَحَدًا
"Dan diletakkanlah kitab (catatan amal), lalu engkau akan melihat orang yang berdosa merasa ketakutan terhadap apa yang (tertulis) di dalamnya, dan mereka berkata, “Betapa celaka kami, kitab apakah ini, tidak ada yang tertinggal, yang kecil dan yang besar melainkan tercatat semuanya,” dan mereka dapati (semua) apa yang telah mereka kerjakan (tertulis). Dan Tuhanmu tidak menzalimi seorang pun jua."
(Al-Kahf: 49)
Al-'Allamah Abdurrohman bin Nashir As-Si'di berkata,
"Semua perbuatan yang besar ataupun kecil, terang-terangan ataupun sembunyi-sembunyi, siang ataupun malam, semuanya tertulis dengan rapi dalam buku catatan amal tidak ada yang terlewat barang sedikitpun."
(Taisirul Karim)
Selama hayat masih dikandung badan penuhi buku catatan amal kita dengan kebaikan dan amalan sholih, gugurkan dosa-dosa dan kesalahan dengan memperbanyak taubat dan istighfar, ganti kejelekan dengan kebaikan-kebaikan.
Karena hari ini di dunia adalah hari untuk kita beramal sedangkan besok di akhirat adalah hari perhitungan.
📁 Manhajulhaq
Repost by :
🌀TEGAR DI ATAS SUNNAH
Grup Sharing Kajian Islam
Untuk mendapatkan informasi seputar agama Islam,Daftar WhatsApp:
▪Ikhwan : bit.ly/2Ol9Avt
▪Akhwat : bit.ly/2xbTmhr
Telegram : bit.ly/2x7XEFR
Silakan di-share, barakallahu fiik.