Jarimu Harimaumu

in esteem •  6 years ago 

Selamat Malam Sahabat Steemit Semua.....



Masih ingatkah dengan postingan saya sebelumnya yang berjudul "Mulutmu Harimaumu", namun sekarang sudah ada pribahasa baru yaitu "Jarimu Harimaumu". Mungkin maksudnya tidak jauh berbeda dengan postingan sebelumnya.

image
Source Google


Di zaman globalisasi ini dimana media sosial sudah menjadi raja, bila kurang bijak dalam menggunakan jari- jari mu dalam menggunakan media sosial bisa mengakhiri hidup mu.

image

Source Google


Di zaman yang serba canggih sekarang ini begitu mudahnya menyebarkan segala informasi di media sosial, banyak juga dampak positifnya dan tak kalah pula dengan dampak negatifnya.

Itu semua tergantung kepada kita penggunanya saja, kalau memang media sosial kita jadikan sebagai susu maka ia akan menjadi susu bagi kita dan sebaliknya bila ia kita jadikan sebagai racun maka iapun akan menjadi sebagai racun yang bisa membunuh kita.

image
Source Google


Media sosial juga merupakan tempat utama dalam menyebarkan kabar burung atau hoax dan tempat penyebaran ujaran kebencian.

Mungkin berita hoax atau menyebarkan kebencian di media sosial adalah masalah yang spele, akan tetapi berita tersebut akan menjadi sebuah masalah dan akhirnya akan berurusan dengan pengadilan.

Oleh sebab itu, ada beberapa hal yang harus kita pahami sebelum memplukasi ide atau isi hati di media sosial.

1. Memahami terlebih dahulu kondisi dan situasi di tempat kita tinggal.
2. Mengunakan kata-kata yang sopan dan santun
3. Memahami apa yang akan di publikasikan
4. Beradaptasi dengan lingkungan sekitar
5. Jangan menulis berita fitnah

Maka berhati-hatilah dalam membuat status atau berita di media sosial, jika anda tidak berhati-hati. Maka jari-jari itu akan membunuhmu.

Sekian
@muna84

Referensi :

  1. Kompasiana

  2. Media Indonesia

  3. Hipwee

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Wah pembelajaran yang sangat luar biasa. Agar kita tetap hati-hati dan waspada meskipun hanya lewat tulisan

Posted using Partiko Android

Iya @jassy

Keren bg dan juga sangat bermanfaat pastinya
Rajin kali buat postingan
Semangat sukses terus

Hehehe, makasih atas kunjungannya.