Serba-Serbi Seminar Hasil Bulan Oktober, Satu Langkah Lagi Menuju S.Kom

in hive-111300 •  last month  (edited)

image.png

Halo sTeeMians Friends..

Bagaimana nih untuk kabarnya untuk hari ini? penghujung Oktober harus selalu semangat ya, apalagi ini baru selasa. Pastinya banyak dari kita yang lagi sibuk banget ya, di tempat kerja, sekolah, kampus, dan mungkin masih banyak lagi. Seperti saya di bulan ini yang super duper sibuk kesana kemari yang tepatnya saat seminar hasil kemarin. Yaps, aplikasi yang sempat saya spill dan lakukan pengujian di postingan sebelumnya jika sobat sTeeMians pernah membacanya.

Tahapan untuk menuju gelar Sarjana Komputer di jurusan kami ada 4, yakni KP (Kerja Praktik), Seminar Proposal alias Sempro, next ada Semhas atau Seminar Hasil dan step akhir yaitu Sidang. Tahap paling sulit menurut saya yaitu menuju semhas alias setelah sempro, apalagi kami yang memilih untuk menciptakan dan mengembangkan aplikasi baru yang tentunya belum dibuat sebelumnya dan bakalan ada revisian sana sini.

Tantangan selalu ada tentunya dalam tahap pengembangan tersebut, tapi karena memiliki tim hubungan pertemanan yang solid, saya bisa melewatinya dengan mudah. Kami selalu bimbingan, tidak sempat ke kampus, ke rumah dosen pun jadi. Saya, Nurul, Nissa dan Awi bersemangat sekali menuju semhas, jadinya untuk persiapannya kami benar-benar all out. Yaa kita tau sih ya, usaha tidak akan pernah mengkhianati hasil.

image.png

Aplikasi siap, kami juga harus buat laporan serta beberapa berkas yang harus disiapin untuk pendaftaran semhas. Sistem kebut kami kerahkan karena saat itu saya juga masih kerja part time, saya harus bagi waktu kerja dan ke kampus untuk keperluan tanda tangan pembimbing serta pengumpulan berkas semhas. Karena pembimbing dua saya juga aman aman saja, saya gampang untuk meminta tandatangan beliau dalam sekejap, cuman harus on-time dan dengan note senin atau selasa.

Struggle bagi Nurul dan Nissa yang dospem duanya dengan dosen yang agak sulit dijumpai dan jarang balas chat. Pernah standby dua hari tapi beliau tidak ada kabar, tapi karena namanya perlu, standby itu harus di kampus karena mereka perlu tandatangan beliau. Dua hari penantian, beliau aman juga dengan aplikasi dan laporannya, langsung saja ACC untuk mereka. Disusul juga kemudian oleh Awi untuk pengumpulan berkas semhas. Kami naik sempro bareng, semhas bareng, insyaAllah sidang bareng juga ya sobat sTeeMians, AAMIIIN…

image.png

Untuk jadwal seminar hasil kami, Rabu dan Kamis. Saya dan Awi dapat rabu, sedangkan Nurul dan Nissa dapat jadwal kamis. Tapi karena ada perubahan jadwal dosen, Nurul juga ikutan seminar hasil bareng saya dan Awi. Saya jadwalnya pagi banget, ruang sidang 2, dosennya masih fresh dengan dosen penguji salah satunya Kaprodi kami. Tapi karena semua persiapan sudah saya lakukan, PPT juga mantap, saya bisa menjawab semua pertanyaan penguji dan revisiannya Alhamdulillah sedikit.

image.png

Ruang sidangnnya cukup menegangkan, karena privasi sekali. Hanya ada peserta semhas, dua penguji dan dua pembimbing. Total ruangannya ada 3, tapi untuk kemarin saya dapat di Ruang 2. Nantinya pas sidang juga akan berada di ruangan ini, tapi tentunya lebih menegangkan lagi, karena mengenakan jas hitam dan penentuan layak atau tidak layak dapat S.Kom. Bismillah ya sobat sTeeMians…

image.png

Mengakhiri ke-hectican semhas kali ini, kami tutup dengan Ice Cream corn yang harganya dibawah 10ribuan. Saya bersyukur mempunyai teman seperti mereka, selalu ada disaat dibutuhkan serta saling support. Ini hal yang jarang didapatkan jika sudah semester akhir, tapi kami berhasil mewujudkannya. Bismillah wisuda bareng ya guys.. Aamiiin

So.. it's been a while, sTeeMians friends, Thank’s for coming to my post. And see you in the next part guys 

GIF AKHIR STEEMIT POST.gif

Best regards! ninaa04

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :

  1. Join at least #club5050.
  2. Don't plagiarize.
  3. Use original photos or copyright-free images by linking the source.
Description
Action
Verified User✔️
Club Status#club100
steemexclusive✔️
Plagiarism Free✔️
AI Article Free✔️
Bot-Free✔️
Beneficiary Rewards
@𝘯𝘶𝘭𝘭 25%✔️
@𝘩𝘰𝘵.𝘯𝘦𝘸𝘴

Verified by : @fantvwiki

Dosen yg susah dihubungi memang bikin stres mahasiswa

Iyaa benerr kak..