Assalaamu'alaykum
Apa kabar teman-teman Steemian? semoga selalu dalam keadaan sehat dan bahagia ya.
Kali ini aku ingin mengulas sedikit pengetahuanku tentang Steemit Key. Sementara yang paling sering aku gunakan adalah Posting Key. Dan Steemit memiliki banyak Password dengan fungsi yang berbeda.
source
Ok langsung saja kita bahas satu persatu ya. Cekidot...
Posting Key
Digunakan untuk melakukan aktivitas di jejaring sosial, seperti memposting, berkomentar, dan memberikan Vote. Posting Key juga bisa digunakan untuk login pada jejaring sosial lain yang didukung Steem, seperti Steemit, eSteem, dan Busy. Posting Key tidak dapat digunakan untuk sesuatu yang berhubungan dengan keuangan.
Active Key
Active Key digunakan pada yang berkaitan dengan keuangan, seperti melakukan transfer. Setiap melakukan tindakan yang berhubungan dengan Wallet, mungkin akan diminta untuk memasukkan Active Key. Active Key hanya boleh digunakan pada aplikasi yang dipercaya. Karena siapa pun yang memiliki akses pada Active Key akan bisa mengambil isi Wallet anda. Simpan Active Key dengan aman untuk menghindari kehilangan token dikemudian hari.
Owner Key
Owner Key digunakan bila kita ingin merubah Password yang lain atau memulihkan akun. Owner Key sangat penting, usahakan simpan secara ofline dengan aman.
Memo Key
Digunakan untuk mengenskripsi dan mendeskripsi pesan pribadi melalui blockchain.
Master Password
Master Password digunakan untuk menghasilkan semua Pasword yang ada, termasuk Owner Key. Didapatkan saat pertama kali mendaftar. Master Password juga digunakan saat melakukan pemulihan akun.
Nah, itulah macam-macam Password yang digunakan di Steemit. Jangan lupa untuk menyimpan dengan baik ditempat aman semua password yang anda miliki.
Selanjutnya kita bahas Wallet ya. Ada apa saja sih di dalam Wallet ini...
Pada gambar di atas kita lihat ada Steem, Steem Power, Steem Dollar, dan Saving. Dibawah Saving ada Tron.
Yang paling penting dari Wallet ini kita bisa melakukan Power Up dan Transfer...yang belum tau caranya, sini aku kasih tau...😁
Untuk melakukan Transfer atau Power Up siapkan dulu Active Key nya ya, karena akan digunakan untuk sign in pada akhir proses.
Cara Transfer
Klik Steem
Masukkan nama akun tujuan
Masukkan nominal yang akan ditransfer
Masukkan Memo
Klik Next
Pada tampilan Konfirmasi Transfer klik OK.
Lalu masukkan Active Key dan klik Sign In.
Done!
Cara Power Up
Klik Steem
Pilih Power Up
Masukkan jumlah Steem
Klik Power Up
Klik OK pada halaman konfirmasi
Masukkan Active Key.
Klik Sign In.
Done!
Gampang kan?!😁
Demikianlah sedikit pengetahuan saya tentang Basic Security on Steem. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi Steemian lainnya.
Thank you
Warm regards,
@justjc
My Achievement 1