Simple man

in hive-193562 •  4 years ago  (edited)

Halo steemit

C1643A6B-BCE3-40AD-87FD-773383D9E317.jpeg

Kali ini saya ingin membagikan hasil gambar sederhana saya, dimana kali ini saya menggambarnya di atas papan talenan yang bisa di jadikan alas untuk rajangan aneka sayur dan bahan lainnya oleh ibu-ibu.

Saya pribadi melihat ini sebagai salah satu media unik yang bisa di gunakan sebagai bahan dekorasi yang murah meriah namun tetap bernilai.

Banyak di luar sana bahan yang bisa di jadikan materi dekorasi sebuah karya apalagi barang-barang yang tidak berguna untuk hal lain namun bisa di manfaatkan untuk sebuah karya bertebaran di lingkungan sekitar. Tanpa kita sadari bahan tersebut bisa menjadi sebuah karya yang bernilai jika kita benar-benar memanfaatkannya.

Di bawah ini adalah tahapan saya dalam membuat gambar tersebut.

7B6758A7-514C-4646-87FD-7516D8B511C5.jpeg
awal mula saya menggambar sketsa awal untuk pedoman garis gambarnya

Di atas talenan ini saya menggambar menggunakan pensil mekanik 2B. Garis halusnya membantu saya untuk mengetahui batasan pola saat saya memberi warna nanti.

9C3A5E78-9B93-492C-BCEF-9D04CA691BA4.jpeg
tahapan pemberian/pengeblokan warna pola

Saat pola sudah tergambar saya memberikan warna di atas pola yang sudah saya gambar. Warna yang saya gunakan terdiri dari warna hijau tosca, orange, ungu, hitam, putih dan juga coklat. Warna - warna ini menjadi beberapa item warna favorit saya yang sering saya gunakan dalam saya membuat karya karena warna ini memberikan kesan hangat tersendiri untuk saya. Dalam batasan pola saya menggunakan solasi kertas agar batasan pola warna tetap rapi dan lurus, ini akan memeberikan kesan gambar semakin menarik untuk di pandang.

911C55FB-96B9-4DB4-A025-4471924F0898.jpeg
hasil akhir gambar di atas talenan

Gambar di atas menjadi hasil akhir dari proses gambar saya di atas talenan. Semoga kedepan karya saya bisa menginspirasi steemian semua hingga nanti bisa lahir karya menarik lainnya di atas talenan dari teman-teman steemit sekalian

Terimakasih semoga terhibur, sekian dari saya salam hangat @feradi

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!