Berbagi Rahasia Orang Sukses di Steemit

in indonesia •  7 years ago 

Saya selalu penasaran dengan mereka yang sukses di Steemit, dan senang mengamati mereka agar bisa juga saya ikuti langkah-langkah menuju sukses di Steemit.

Setelah berbulan-bulan mengamati, mencerna, dan merumuskan, saya ingin berbagi dengan cara mudah dan sederhana untuk semua Steemian di Indonesia. 

Cara mudah itu saya buat dalam rumus yang disingkat *S.T.E.E.M.I.T.* Dengan rumus ini, saya kira mudah mengingatnya. Baca, dan simak hingga tuntas ya. 

*Success*

Hampir semua mereka yang sukses di Steemit ini adalah mereka yang memiliki mental sukses. Mental inilah yang menjadi daya dorong mereka untuk menjadi steemian yang tidak mudah menyerah, bahkan sejak awal adanya Steemit. Mereka juga bukan steemian musiman yang baru hadir di saat harga Steem bernilai tinggi, lalu tiarap di saat harga rendah. Mereka terus konsisten menghadirkan konten berkualitas di Steemit meski dihargai dengan Steem/SBD bernilai rendah. Mental sukses ini sangat membantu reputasi Steem dan Steemit di pasar mata uang kripto sehingga nilai Steem kembali bisa bangkit. Mental sukses juga membuat pengelola Steemit berkerja keras memperbaiki Steem Blockchain agar Steemit lebih baik lagi. Mental sukses semua orang di Steem dan Steemit inilah yang akhirnya memberi berkah kepada steemian bermental sukses. 

Mental sukses tidak hanya terlihat dari.mereka yang sudah memiliki reputasi tinggi, tapi juga dari mereka yang masih berada di reputasi rendah. Mental sukses benar-benar mendorong mereka untuk tumbuh dan berkembang di Steemit. 

*Trust*

Orang-orang sukses di Steemit juga mereka yang menaruh kepercayaan kepada teknologi blockchain dan cryptocurrency. Dengan kepercayaan itu makin tebal dan kuat pula mental sukses mereka. Mereka juga sosok-sosok yang menaruh kepercayaan kepada sesama steemian yang juga bermental sukses sehingga membentuk rantai kerjasama yang saling menguatkan satu dengan lainnya. 

Bukan hanya dengan sesama steemian yang menambang dengan posting dan kurasi tapi juga dengan mereka yang berinvestasi di Steem. Jika mereka mendapat delegasi Steem Power, itu sepenuhnya karena kepercayaan. Dan kepercayaan itu diperoleh karena mereka dipercaya memiliki rekam jejak yang menggambarkan sosok steemian bermental sukses. 

*Education*

Mereka yang sukses juga senang memposisikan dirinya sebagai pendidik, dan mendedikasikan waktunya untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman yang ada diri mereka. Jika ditelusuri lebih jauh ke belakang, mereka sendiri adalah sosok-sosok yang senang mendidik diri sehingga dari waktu ke waktu postingan mereka makin berkualitas, relasi mereka makin meluas dan bahkan menjangkau orang penting di Steemit dan di Steem. Mereka sadar diri bahwa tidak ada yang sempurna, tapi seiring waktu mereka bisa terus memperbaiki dirinya, dan akhirnya bisa pula mendidik orang lain, baik melalui postingan maupun melalui forum pertemuan komunitas. 

*Entertain*

Menariknya, mereka yang sukses kebanyakan adalah sosok yang menyenangkan. Ini tidak terbatas pada cara mereka menyanjikan post yang dikelola dengan baik, bahkan artistik, tapi dalam hubungan sesama steemian juga mereka adalah sosok-sosok yang menyenangkan, hangat, menghibur, dan karena itu asyik. Berada bersama mereka tidak pernah menjadi beban. Ibarat perjalanan, bukan jarak dan lama waktu tempuh yang menjadi soal, melainkan bagaimana mengisi waktu yang menyenangkan disepanjang perjalanan.

Bila berkomunikasi apalagi bertemu dengan mereka, maka kesan pertama langsung happy, apalagi jika sudah berbicara dan berdiskusi, nyaris tidak ditemukan fitnah, merendahkan orang lain, dan hal negatif lainnya. Akibatnya, waktu terasa begitu cepat berlalu. 

*Mobile*

Sikap mobile bisa bermakna banyak, dua diantaranya aktif bergerak secara fisik dari satu tempat ke tempat yang lain, atau aktif berselancar di dunia internet untuk mencari bahan, menemukan inspirasi, atau bersilahturahim, langsung ataupun melalui perantara alat komunikasi. Bagi mereka yang senang pada gosip, isu, dan mencari permusuhan, orang-orang ini kerap disebut sombong dan stempel negatif lainnya, padahal sesungguhnya mereka memiliki agenda dan relasi yang padat sehingga tidak bersedia mengcebur dirinya dalam hal-hal yang tidak berguna. Waktu bagi orang sukses, begitu juga relasi, dan suasana menyenangkan, dan lingkungan yang bahagia dan hangat, jauh lebih utama bagi mereka yang bermental sukses. 

*Inspiration*

Mereka yang sukses lebih menempatkan dirinya sebagai sosok yang inspiratif ketimbang sebagai sosok yang provokatif. Hari-hari mereka dihabiskan untuk memberi kebaikan, membangunkan kesadaran, dan melecutkan semangat orang ramai untuk ikut dalam kapal Steemit dan tidak bosan-bosan mendidik mereka yang baru bergabung untuk tidak melakukan tindakan yang justru pada akhirnya merugikan diri sendiri, mencemari nama baik daerah dan negeri. Bagi mereka, hari-hari yang ingin mereka hadirkan adalah postingan yang berguna dan bermanfaat bagi banyak orang, jadi tidak terpikirkan lagi untuk merumuskan pikiran dan tindakan yang dapat membuat langkah banyak orang terhambat. Tidak lagi penting merek kapal apa yang ditumpangi, tapi begitu sudah dipilih maka semua harus fokus pada pelayaran bersama dengan role yang berlaku di kapal yang dipilih. Tidak ada lagi pertempuran urat saraf mana kapal yang lebih baik dan canggih, sebab di samudera semua bisa tenggalam bila tidak mengikuti role yang ada. 

*Time*

Bahkan waktu mereka tidak pernah dihabiskan untuk melayani informasi yang dibuat untuk menimbulkan kegelisahan, perpecahan dan hal negatif lainnya. Waktu sangat berharga di mata mereka dan segenap waktu itu dipakai untuk menyerap sepenuhnya energi positif dan inspiratif bagi kemajuan semua. Begitu layar kapal telah dikembangkan maka waktu berikutnya adalah fokus ke depan, pikiran tidak tinggal lagi di dermaga. Bila pelayaran berjalan di atas sistem dan role serta budaya yang baik, maka selebihnya adalah menikmati perjalanan dengan bahagia. 

Begitulah rekan-rekan steemian di seluruh Indonesia. Mari kita camkan 7 rahasia sukses mereka di Steemit sehingga dapat kita ikuti, bila perlu mengembangkan langkah yang lebih baik lagi, dan pada waktunya dapat pula kita bagikan kepada pendatang baru berikutnya sehingga pada waktunya kunci sukses bukan lagi sebuah rahasia.

Image source: 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Luar biasa, anda sangat hebat, dimana anda bisa membuat sebuah makna dari tulisan S.T.E.E.M.I.T, dan makna tersebut sangat menyentuh dan terinspirasi. Terimakasih @aiqabrago

  ·  7 years ago (edited)

Sukses
Trust
Education
Entertain
Mobile
Inspiration
Time

Posting yang sangat menarik....... dalam posting ini anda pantas mendapat votes 172 dengan $89.93 dalam jangka waktu 18 jam yang lalu.
Saya termotivasi dengan penulisan anda....!!!! semoga ini bersih dari ide anda sendiri, karena sudah banyak masyarakat steemian yang lain ingin memposting seperti post anda. Meski hasil votes dan $ tidak selevel anda @aiqabrago

Konsep menuju sukses yang sangat lengkap, walaupun semua orqng tahu tapi tidak mudah untuk menjalaninya, trims @aiqabrago, rumusnya akan saya aplikasikqn.

mantap banget gan,,, baru mulai steemit langsung liat artikel ente jadi lebih mntep nih untuk mtusin steemit truss,,, @aiqabrago dan saya ucapkan sukses truss,,,

Ijin saya membagi bang sukses terus @aiqabrago

Hmmmmm.....breuh ayah

Postingan yang memberikan kami banyak inspirasi dan semoga kami akan menuju kesuksesan kelak.
Terima kasih telah berbagi rahasia anda tuan @aiqabrago

Terima Kasih bg @aiqabrago motovasinya, saya sangat berterima kasih buat anda, saya sebagai pemula akan terus berjuang

Luar biasa pencerahannya bang, sangat berguna utk motivasi diri dan teman2 yang baru bergabung . Thank

Mantap bg @aiqabrago. Smeoga rumus S.T.E.E.M.I.T dapat menjadi pemacu semangat para stemian. Salam KSI.

makasih semangatnya pak @aiqabrago, rumus S.T.E.E.M.I.T nya sangat membantu bagi saya pemula di steemit.

Terimakasih bg @aiqabrago postingannya selalu memberi motivasi untuk tetap bertahan di steemit..

motivasi yang luar biasa bang @aiqabrago

thank you for giving motivation to all of us, hope steemit stay victorious,@aiqabrago,

Terima kasih atas motivasinya bang @aiqabrago.
Postingan yang sangat berguna bagi saya sebagai pemula di Steemit.

Motivasi dan inspirasi yang sangat baik abangda @aiqabrago

Semoga kami termasuk orang yang sukses...
Tambaah bersemangat dsngan membaca postingan ini..
semoga anda dalam keadaan sehat sehingga dapat membagikan ilmu ilmu nya kepada saya yang masih kelas teri.... Salam persahabatan

mantap bang, sangat inspiratif

Mantap kali penjabarannya bang
Intinya adalah jgn pernah berhenti berusaha dan menghasilkan tulisan yang berkualitas. Mkasi atas sharingnya.

sangat bermanfaat

Terimakasig motivasinya bang, sangat bermanfaat sekali. Semoga selalu bertahan di Steemit.

Mantap @aiqabrago memberikan inspirasi positif buat pemula seperti saya, terima kasih

Mantap jiwa bung @aiqabrago ini sangat bermanfaat, mudah-mudahan ini bisa jadi bahan pembelajaran bagi kami para steemians menuju steemians yang sukses...

Salam sukses steemit...

Semoga untuk saya pemula rumus S.T.E.E.M.I.T menjadi langkah awal dalam menjadi sukses. Terima kasih bang salam sukses @aiqbrago

Sangat bermanfaat sekali bg @aiqabrago apa yang anda tulis itu sangat bernilai tinggi. Senang dapat membaca postingan ini. Semoga abg tidak pernah berhenti untuk memberikan informasi dan pengetahuan yang lain tentang steemit kepada kami para steemian kecil :) terimakasih banyak bg.

Saya perhatikan tulisan Mas @aiqabrago selalu sarat dengan makna. Banyak hal positif yang disuguhkan dalam setiap postingan dan bisa menjadi pelajaran bagi pembaca. Saya suka membaca untaian kata yang tertera di atas sana, sampai baris yang terakhir.

Menyinggung soal sukses, tentu semua itu ada perjuangannya. Tidak ada sukses yang instan. Jangan hanya karena ingin mencari penghasilan dari Steemit, lantas menghalalkan segala cara. Itu tidak baik dan tidak dianjurkan. Kalau konten yang ditulis berbobot, paling tidak ada makna yang bisa diambil oleh pembaca, tentu bisa membuat mereka tergerak untuk memberi vote terhadap tulisan dimaksud.

Terima kasih atas dedikasi Anda yang selalu mau berbagi. Usia muda ternyata tidak menghalangi orang untuk berbuat social, seperti yang Anda lakukan.

Salam pena kreatif

komentar anda sangat bijak......
saya membacanya.
Tetapi yang bertanggung jawab di posting ini sedang sibuk.
Besar tenaganya besar pula tanggung jawabnya...... @jharyadi

  ·  7 years ago (edited)

Saya memahami kalau Mas @aiqabrago sangat sibuk. Follower-nya sangat banyak, sehingga belum sempat membaca komentar saya.

Salam kenal buat Mbak @maulinda. Saya senang Mbak mau mengomentari tulisan saya di atas. Saya sudah follow dan upvote akun Anda sebagai salam persahabatan.

Ayo kita bersama-sama berjuang melalui kata-kata. Semoga setiap akat adalah doa dan bisa menjadi pencerah bagi siapa saja yang membacanya.

Salam pena kreatif

Iya terima kasih,,,salam kenal juga.

Sungguh inspirasi yg sangat positive kata2 nya @aiqabrago
Krn untuk mnjdi sukses bkn hanya diam membisu..melainkan mendedikasikan waktunya untuk berbagi ilmu dan pengalaman yg berguna bgi org lain khususnya seprti pemula seprti saya..thanks bg @aiqabrago atas motivatornya...

Tulisan yang menarik dan menginspirasi

Mantap bg @aiqabrago motivasinya, saya sebagai pemula menjadi semakin termotivasi dan terus akan berjuang

Mantap kali singkatannya

Saya sangat suka postingan ini. Sangat menginspirasi steemian pemula yang ingin belajar menulis dan memberikan manfaat bagi orang lain. Semoga sukses terus

Up

omen, ground kali singkatannya

Terimakasih banyak bg @aiqabrago atas motivasinya, Insya Allah saya akan mencoba kiat-kiat yang ab berikan.. Semoga saya juga menjadi sukses seperti ab.. Salam..

luar biasa bro @aiqabrago, you are my ispiration, im proud can be a stemian, thanks

Mantap bang postinganya, @farahmulia ingin kek bang @aiqabrago postingannya selalu banyak upvote.
Upvote sekali bang.

i think steemit is best community today
your activity is good

Mas,kalaumau diskusi kemana ya.... mau belajar banyak :)

ini sangat bermanfaat dan terinspirasi bagi saya yang baru pemula, semoga ini bisa menjadi pelajaran yang terbaik bagi saya di steemit. Terima kasih @aiqabrago

informasi yang hebat ... bravo @aiqabrago

sudah di upvote kak . Follback kami ya @arief2207

Assalamualaikum bang @aiqabrago saya pendatang baru di steemit dan sangat awam dengan steemit namun tulisan bang memberi secercah pencerahan dan semangat bersteemit bg.

follow akun ane ya gan semuanya @notalone

izin share gan mantap..

jangan lupa follow akun ane yaaa

  ·  7 years ago Reveal Comment

makasi infonya.

please follow aku, vote jg.. nnti aku follow back

Pak, nanti saya cc ke bapak bbrp tulisan atau postingan saya tentang PNS boleh? Harapan saya semoga bisa dibaca sama mereka.

wah inspiratif sekali penyampaian gagasan di sini dan terkesan renyah....

Beginilah seharusnya leader membagi tulisan, to encourage the people to do something more colorful

Good job @aiqabrago!!

saya harap semua orang harus sabar membangun sebuah pondasi yang kuat, untuk mendirikan bangunan yang kokoh @aiqabrago

Alaah mak oy...
Kop bereeh kira ju...
Cukup Satu kata STEEMIT, tapi sudah merangkum seluruh cara kesuksesan.. Luar biasa!!!

Kiat sukses di mulai dari sekarang dengan membaca tulisan @aiqabrago, semakin termotivasi untuk menuju kesuksesan dlm platform steemit..sangat bermanfaat post ini ..

Saya kalau baca saran, nasehat, pendapat mas@ aiqabrago selalu senang.
Sebab ada kata- kata baru yang memberi semangat, dan tidak pelit ilmu.
Maturnuwun kagem @Mas Aiqabrago
Lemah teles Gusti Allah sing mbales

Sangat menarik bagaimana formula Stemit di narasikan dan di kemukakan dengan ide serta gagasan yang membuat hanyut sampi akhir tulisan. Sukses terus

Sangat menarik bagaimana formula Stemit di narasikan dan di kemukakan dengan ide serta gagasan yang membuat hanyut sampi akhir tulisan. Sukses terus

Sangat banyak ilmu yang saya dapatkan di steemit,terimakasi steemit,mungkin di steemit bisa saling menukar ilmu dan jugak menambah wawasan .

Kereeeeen guys

mohon bimbingannya terus senior.

Semoga bisa terus S.T.E.E.M.I.T.

Tulisan yang sangat bangus bang. Inspirasi dan motifasi serta disiplin memang awal dari kesuksesan, sang inspirator for steemians lovers sukses selalu.

Top bangat dah..

Wow! Pagi-pagi nemu artikel ini. Well noted, Bang. Trims untuk tips STEEMIT nya! Konsistensi dan mental baja adalah kunci utama untuk sukses di mana pun kita berada. Apalagi di dunia steemit, yang notebene adalah sebuah 'rumah baru' bagiku. Akan coba untuk menerapkan ke tujuh point di atas. Thanks again for the tips, Bang @aiqabrago!

Mantap dan sangat memotivasi @aiqabrago

Saya sebagai pemula senang bisa membaca postingan bg @aiqabrago, makna yang sangat luar biasa yang dapat kami ambil dari postingan nya bg, semoga kami para pemula dapat menerapkan dan mengaplikasikan untuk kemajuan diri kami dan juga STEEMIT di indonesia, terimakasih bg atas postingan nya, sukses terus bg @aiqabrago

Sangat terinspirasi rahasia yg anda bagikan @aiqabrago... semoga bisa kita terapkan dalam beraktivitas di steemit....
Terima kasih telah berbagi...
Salam sukses @aiqabrago...

Wow.. bisa aja bang @aiqabrago, sangat kreatif. peran komunitas jg besar bang dalam kisah sukses seorang steemian. Lanjutkan !

Terbaik tuan... saya sangat suka penulisan saudara dan resteemed dan share utk tatapan sahabat2 saya... sgt bermanafaat...

Terima kasih bg @aiqabrago,anda selalu memberi motivasi,

Assalam bang. Zalam sukses ya.. Mantap sangat artikelnya.. Salam bang @aiqabrago

sungguh menambah motivasi dalam berkarya di steemit dan sangat menginsprisasi..
@aiqabrago
salam kenal dari @erjaoktafian

Ini adalah penjelasan yang bagus mengapa @aiqabrago adalah Steemian sejati. Ragam pengalaman yang dihimpun dlm tulisan ini, merupakan manifestasi dari perjalanan sang kurator dlm dunia virtual ini. Salut dan respek.

Luar biasa, Saya tunggu yang berikutnya@aigabrago, karya karya mu@jhoni

Mntap bg sukses slalu.

unnamed.png

Tulasan yang sangat menyegarkan mebuat semangat lebih membara, mari kita action dengan jurus : S.T.E.E.M.I.T.....!!!!

Follow aku kak ntar aku follback

Terima kasih inpirasinya.
@aiqabrago adalah inpirasi belajar saya di steemit. Saya selalu mengikuti postingan dari beliau karena postingan postingannya selalu memberikan motivasi. Kita membuat postingan bukan hanya untuk mendapatkan keuntungan pribadi tapi dari postingan kita juga bisa bermanfaat bagi orang lain.
Sekali lagi terima kasih inspirasinya @aiqabrago.

Terima kasih bro. sangat menginspirasi dan membakar semangat.

Salam dari Sabah

Sangat luar biasa,saya juga ingin sekali menjadi steemian yang sukses tapi masih bingung bagaimana cara yang tepat untuk menuju kesana.
Berbagai cara aku coba dan ku coba terus.dengan banyak artikel yang ditulis seperti ini sangat membantu bagi semua steemian khususnya saya.
" salam sukses"

HEBAT! Post anda sangat memotivasikan para steemians.

Post yang bermanfaat @aiqabrago, saya sebagai pemula sangat termotivasi untuk terus belajar dan mencari solusi agar sukses di steemit atau pun di bidang lain..

superb boss
semoga sukses terus

Sangat menginspirasi :)
Semoga kita semua bisa sukses juga :D

Sangat inspiratif, semoga saya tertular mental orang sukses.

Luar biasa pengetahuan ini buat saya, sebagai pendatang baru

Fantastico

mantap mas ;-)

Terimakasih motifasi dan ilmunya..

Spirit yang super bang @aiqabrago
Jatuh dan bangun dalam sebuah perjuangan adalah keniscayaan.
Support dan spirit dari kawan dan relasi menjadi stamina tuk bangkit kembali

postingan abg sangat bagus, saya akan terus belajar dari postingan2 abg, agar saya sukses seperti abg.

Which posts amaze me, how to be great like you?

Banyak yang belum saya miliki dari hasil yang saya baca, saya musti bekerja keras dan terus menjalin hubungan dengan senior-senior di blog ini, namun semangat dan kepercayaan akan bisa meraih sukses tentunya kita miliki, sehingga semakin mendorong kita semua untuk tetap terus berbagi dan menarik bagi sahabat steemians yang lain. Postingan Kurator kami @aiqabrago, yang sangat bermanfaat untuk selalu belajar-belajar dan belajar hingga meraih yang namanya kesuksesan. Terimakasih, salam sukses steemit indonesia.

Yasalaaammm.. Kok gak kepikiran ke sini yaa.. Padahal S. T. E. E. M. I. T itu sendiri adalah kunci berhasil di Steemit. Keren bang @aiqabrago.. Beneran kreatif.. Salam sukses.. :)

postingan yang membuat saya akan lebih giat dalam menulis serta mencari inspirasi di berbagai sumber baik dari internet maupun sumber lain, terima kasih saya ucapkan kepada @aiqabrago

Sunggu motivasi yang sangat sangat luar biasa bg @aiqabrago.

Mantap,
Semoga para Steemian's terinpirasi.
TETAP SEMANGAT...

Mantab Bang.. Terimakasih sudah terus memberikan memotivasi :)

  ·  7 years ago (edited)

setuju sekali bang @aiqabrago

berbagi adalah hal yang sangat luar biasa, saya teringat pesan guru saya ketika membaca tulisan abang. Jika teman-teman berbagi ilmu kepada orang lain maka ilmu dan wawasan kita semakin bertambah, dan ketika teman-teman memberikan 100% dari ilmu yang kita miliki, maka yang bisa serap hanyalah 80% dari ilmu yang kita suplay. Dan begitu pula seterusnya. Inilah alasan kenapa saya sangat setuju dengan tema postingan bang @aiqabrago hari ini, sekian Terima kasih.

Terima kasih sudah memantau perkembangan kami di sini dengan bijak, mungkin kadang saya pribadi salah memaknai steemit ini karena kurangnya pemahaman saya, tapi anda tidak pernah mematahkan semangat kami dengan stetmen-stetmen anda, malah sebaliknya selalu mensuport kami dalam tulisan anda. Walaupun belum pernah di singgahi tapi saya percaya anda selalu bersama kami, dan mungkin memang postingan saya belum layak untuk di suport secara langsung oleh kurator. Tapi saya senang mengikuti semua motivasi di setiap tullisan anda terutama di saat saya kehilangan semangat dan motivasi, saya selalu mencarinya dalam tulisan anda kurator @aiqabrago.

Salam.

Postingan anda sangat menginspirasi saya, sukses terus @aiqabrago

cara yang patut ditiru kawan, izinkan saya berbagi ilmu yang saya dapatkan di postingan ini. sangat bermanfaat kawan.salam steemit

salam, Terima kasih atas artikelnya @aiqabrago, sungguh luarbiasa, saya baru di steemit, mohon bimbingannya
@muhammadhelmi92

terimakasih ilmunya bang @aiqabrago
semakin bertambah ilmu,
maka semakin bertambah maju.

untuk pemula seperti saya tetap selalu semangat untuk belajar dari para senior kita.

tulisan nya memberikan semangat yang inspiratif, ngikut terus postingan abangda