BPJS KesehatansteemCreated with Sketch.

in indonesia •  7 years ago 

Assalamu'alaikum.
Salam sejahtera Mas Bro Mbak Bro Steemian Indonesia (salam saya ganti, biasanya pakai "saudara-saudari", kayak pidato aja)

Bulan lalu saya mendaftar BPJS kesehatan jalur mandiri. Sebenarnya persyaratan pendaftarannya sangat sederhana, cuma butuh fotokopi KTP, KK, dan form dari BPJS nya sendiri. Tapi antrinya itu lho yang bisa seharian. Maaf tidak ada foto yang saya ambil, karena waktu itu belum kepikiran posting di Steemit. Jangankan posting, tau Steemit aja belum.

Lanjut. Di tempat saya, Sidoarjo, untuk pendaftaran di kantor, kita antri dulu untuk ambil nomor antrian untuk antri di dalam loket. Bingung ya? memang sebelum masuk kantor nya untuk di-input data kita, di luar loket ada bagian pengecekan dokumen termasuk isian form, sekaligus sebagai CS nya. Waktu itu saya antri sekitar 2 jam untuk ngambil nomor antrian. Kebanyakan orang-orang bingung untuk mengisi form. Lebih tepatnya bukan bingung, tapi takut salah, karena menurut saya formnya sudah jelas, bahkan ada papan gede tentang petunjuk pengisian. CS nya kasihan harus menjelaskan hal yang sudah jelas ke puluhan bahkan ratusan orang. Kelihatan wajahnya yang susah untuk senyum karena capek, padahal waktu itu masih jam 10.

Setelah 1 jam antri, akhirnya dapat juga nomor antriannya. Dapat nomor A-42. Kode A di depan menunjukkan kode loket yang jumlahnya semua ada 5, A sampai E. Untuk antrian saya, waktu itu sudah nomor A-31. Pikir saya bakalan cepat karena cuman kurang 11 orang lagi. Eh ternyata butuh sampai 2 jam duduk di dalam. Jadi kalau mau ngurus BPJS, bener-bener luangkan waktu sehari ya.

Saat giliran tiba, saya serahkan dokumen-dokumennya, dan di-input sama mbaknya. Saya perhatikan, mbak-mbak bagian input data semuanya pakai kacamata. Apa karena tiap hari ada di depan komputer ya? Wah, sudah Subuh, nanti lanjut posting lagi cerita tentang BPJS dan segala praharanya. Wassalamu'alaikum

SETIO WIDIANTO
Tinggal di https://www.facebook.com/tiyok123

steemit2.jpg

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!