# From Aceh with Love

in introduceyourself •  7 years ago 

Salam, kawan-kawan senior dan junior di jagat steemit,
Ada di sini juga saya kini, setelah akun @nashmarzuki disetujui menjadi identitas pendatang baru di negeri para stemian ini.

Saya mengenal komunitas ini akhir 2017. Ketika itu, @akkadia dengan sangat bersemangat menunjukkan capaian dan jejak aktivitasnya di Stemit. Kemudian, tak henti pula ajakan serius dari @meja, agar saya turut serta bersama kawan-kawan lain, bergabung di Steemit. Saya pun tergoda berselancar di berbagai laman menarik komunitas steemit Indonesia.

Saya mengenal beberapa stemian di Banda Aceh, Lhokseumawe dan Jakarta, yang juga jurnalis senior, blogger, dan telah memiliki reputasi tinggi di Steemit. Antara lain, saya suka membaca serta menikmati tulisan dan gagasan @rismanrachman, @musismail, @tabraniyunis dan @mariskalubis. Mereka menulis dan berkomentar dengan semangat hampir serupa. Terutama ketika menyapa stemian baru, yang selalu diterima dan disemangati agar betah dan terus saja kukuh berada di jaringan media sosial baru yang unik ini.

Saya yakin, sebagian stemian memiliki alasan utama yang beda ketika memilih untuk sign up di Steemit, namun bagi saya, SBD dan Steem hanyalah konsekuensi logis belaka dari kesungguhan dan konsistensi melahirkan karya orisinal, berkualitas dan menarik bagi orang banyak.

Harapan saya, Steemit dapat menjadi pengungkit semangat saya. Terutama, sebagai upaya agar kembali memiliki alasan kuat untuk kerap menulis lagi dan belajar banyak hal dari para steemian senior, yang lebih awal memiliki ruang berkreasi di sini. Saya sangat suka ketika akun @nashmarzuki disetujui dan resmi menempati ruang maya di jaringan steemit. Untuk itu saya sampaikan terima kasih dengan sesungguh hati.

Akhirnya, saya (Nashrun Marzuki), yang kini bermukim di Susoh, berharap dapat diterima sebagai pemula, terutama di lingkungan Komunitas Stemian Aceh dan Indonesia.

Salam hormat dari pesisir barat daya Aceh.

nash.jpg

English:

From Aceh with Love

Greetings, senior and junior members in the Steemit universe,
At last I came to harbor, here in steemit, after my account @nashmarzuki is agreed to be one of the newcomers in the Steemian country.

I was introduced to this community toward the end of 2017, when at full vigor @akkadia showed me records of his activities and achievements in Steemit. Then @meja seriously talked me into joining all other friends who had already swam in Steemit. That made me tempted to browse in various interesting pages belongs to the Indonesian Steemit community.

I know several steemian in Banda Aceh, Lhokseumawe and Jakarta, who are also senior journalists and bloggers, who already have got a high reputation in Steemit. I really love and enjoy to read @rismanrachman, @musismail, @tabraniyunis and @mariskalubis writings, their ideas and writings. They always maintain a wonderful degree of spirit when they write and comment on something. Especially when welcoming newbies in Steemit, whom they always accepted gladly and encouraged to stay high spirited and reside solidly in this unique new social media.

I am sure that each Steemians have their own reason on why they chose to sign up to Steemit, but for me, SBD and Steem are only logical consequences from the sincerity and concistency to produce original, high quality and interesting creations for people.

I really hope that Steemit could ignite my spirit. Especially in endeavoring strong reasons to get back to writing in full speed, and learn so many things from senior Steemians who had preceded me in having creative rooms here in Steemit. I was thrilled and thankful when @nashmarzuki accepted and legally take its digital niche here.

Before I end this piece, I humbly ask you to accept me as a newbie, especially in the warm community of Aceh and Indonesia Steemian.

From the southwest coast of Aceh I bid you best regards.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Welcome aboard, selamat bergabung. Ditunggu tulisannya ya :)

Thank you. Terima kasih. Mohon bantuannya.

i believe, it will be always with or without request kak @dianguci y hehe

Welcome to our community :)

Glad to be with you. Thank you.

Hi @nashmarzuki ! Great post, i like it, i just upvoted it ! PS: you may like to follow me ... @legsnheels

Thanks a lot. Nice to know you.

welcome! i look forward to reading your articles!

Thank you. Hope I could find the energy to produce good articles.

Good Day!

Good day to you too.

Hai @nashmarzuki.. Selamat kumpul di Steemit! Senang melihat anda bersama kami.. sudah diupvote ya.. =]

Terima kasih atas perhatian dan bantuan yang anda berikan. Salam.

Selamat datang bang 😀

Terima kasih atas perhatian dan bantuan RZ. Masih gagap juga, nih @meja. He he he.

Welcome to Steemit @nashmarzuki!
I wish you much success and hope you find Steemit to be as rewarding and informative as I have. @bycoleman

I wish the same. Thank you.

Congratulations @nashmarzuki! You have completed some achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of comments
Award for the number of upvotes

Click on any badge to view your own Board of Honor on SteemitBoard.
For more information about SteemitBoard, click here

If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

By upvoting this notification, you can help all Steemit users. Learn how here!

Selamat datang sang guru saya, Bang Nash @nashmarzuki.

Ketika saya tahu ternyata ada Bang Nash di steemit—meskipun baru bergabung, sekonyong-konyong memompa semangat saya. Semangat yang lahir dari sebuah kerinduan murid kepada gurunya.

Saya juga pendatang baru di steemit. Baru aktif pada Januari 2018 walau sudah mendaftar sejak pengujung 2016. He he he….

Saya dan teman-teman yang lain pastinya dengan senang hati menanti artikel-artikel menarik yang akan Bang Nash sajikan untuk kami. :)

Semoga kita sehat dan memiliki energi yang cukup untuk terus ada di jaringan ini. Saya masih sangat gelap ihwal steemit.
Jadi, selain banyak menyimak, juga berupaya belajar dari kawan-kawan yang lebih duluan ada di sini.
Senang saya membaca proses dan capaian kawan-kawan stemian, yang mungkin dapat membantu saya memiliki semangat untuk kembali menulis dengan baik.
Agaknya steemit cocok juga untuk pensiunan seperti saya. Sukses selalu untuk dirimu, kawan. Saleuem.

Salam kenal dan selamat bergabung di Steemit kakak.

Terima kasih. Salam kenal juga mbak @patriciadian.