berbisnis dengan sistem simbiosis mutualisme

in krsuccess •  6 days ago 





Membangun Kepercayaan: Modal Ternak Bebek untuk Petani

Salah satu kesulitan jika memiliki lahan yang jauh dari rumah atau tidak setiap hari ditunggu adalah memiliki orang kepercayaan. Orang kepercayaan jarang sekali bisa didapatkan secara langsung. Butuh proses untuk menumbuhkan rasa saling percaya di antara kedua belah pihak.

Ada kalanya pemilik lahan yang baik bertemu dengan penggarap yang tidak amanah. Di sisi lain, ada juga penggarap yang baik bertemu dengan pemilik lahan yang zalim. Idealnya adalah pemilik lahan yang baik bertemu dengan penggarap dan amanah dan sebaliknya.

Pada tulisan sebelumnya, saya bercerita mengenai ternak kambing untuk petani yang menggarap sawah. Sebelum ternak kambing, saya memulainya dengan ternak bebek.

saya memberikan modal untuk ternak bebek untuk petani yang menggarap sawah. Anggaplah 10 ekor bebek dengan biaya Rp100.000 per ekor. Pakan untuk bebek menggunakan dedak dari padi yang digiling. Pakan juga diambil dari sisa makanan atau dari keong dan gulma di sawah.

Saat bebeknya bertelur, telurnya dikumpulkan. Jika produktivitas telur 60% per hari, berarti ada enam butir telur per hari. 10 hari ada 60 butir. Satu bulan ada 180 butir. Telur itu bisa dibagi 2. Misalnya 30 butir per 10 hari untuk petani penggarap dan jumlah yang sama untuk saya. Ada kalanya petani penggarap hanya mengambil 10 butir telur dan sisanya diberikan ke saya

Nah, Ini bagian tips menariknya. saya tidak mengambil telur itu secara langsung. saya membeli telur itu dengan harga pasaran, misalnya 2000 rupiah per butir.

Apakah tidak rugi? Secara kalkulasi kelihatan rugi, padahal tidak juga. Tujuan utama adalah membangun kepercayaan dan memberikan peluang penghasilan tambahan. Tujuan sampingan saya adalah mendapatkan telur yang bagus dan fresh.

Kadang petani penggarap bilang, "Kok telurnya dibayar, kan bebeknya milik saya". Saya sampaikan bahwa itu hitung-hitung tambahan penghasilan. Saya tidak dapat profit dari bebek namun mendapat profit dari sawah yang dikelola.


Posted through the ECblog app (https://blog.etain.club)

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

image.png