Cara Melakukan Penarikan Rupiah dari Aplikasi Indodax

in leofinance •  3 years ago 

image.png

Pada postingan kali ini saya akan sedikit berbagi pengalaman melakukan withdraw atau penarikan pertama saya menggunakan aplikasi, yang sebelumnya saya selalu melakukan withdraw dari website indodax menggunakan laptop.

Indodax ya siapa yang tidak tahu dengan market exchange terbesar nomor satu di Indonesia ini. Saya sendiri telah menggunakan layanan mereka sejak tahun 2017 hingga sekarang.

Indodax yang dulunya bernama bitcoin.co.id terus berbenah dan berinovasi guna melebarkan sayap agar pengguna lama nyaman dan dapat menarik pengguna baru. Salah satunya membuat aplikasi agar pengguna dapat melakukan aktivitas trading dengan lebih mobile. Sebelumnya hanya menggunakan web, walaupun juga bisa di akses di Handphone tetapi banyak kekurangannya seperti boros kuota karena chartnya realtime di perbaharui, dan isu lainnya

Seperti yang sudah saya jelaskan di awal, pada postingan ini saya akan berbagi pengalaman menarik uang dari aplikasi mobile Indodax bukan cara melakukan jual beli atau trading. Baiklah langsing saja ke tahapannya sebagai berikut.

  • Pertama, pastikan anda sudah memiliki akun dan yang pasti harus ada adalah uang didalam akun tersebut, jika syarat itu sudah terpenuhi maka anda bisa langsung membuka aplikasi indodax di smartphone anda.
    img_0.15665163573137392.jpg

  • Kedua, jika sudah membuka aplikasi Indodax langkah selanjutnya yang harus anda lakukan adalah klik menu 'Funds' yang terdapat di bagian kanan bawah smartphone anda. Maka akan secara otomatis terbuka laman baru yang menampilkan jumlah saldo anda dan estimasi aset.
    img_0.10682219787734402.jpg

  • Ketiga, setelah anda mengetahui berapa jumlah aset yang dapat anda lakukan penarikan atau withdraw, maka selanjutnya yang harus anda lakukan adalah klik 'Dompet IDR' yang berada dibawah estimasi dan jumlah saldo anda seperti gambar di atas. Kemudian anda akan di alihkan ke laman baru dengan 3 menu pilihan baru, penyetoran, penarikan, dan konfirmasi. Karena pada postingan kali ini kita berfokus pada penarikan maka kita pilih menu penarikan.

    Nanti akan muncul form untuk kita isi jumlah nominal yang ingin kita tarik seperti contoh pada gambar di bawah saya mengisi Rp 1.025.000 dan yang akan masuk ke rekening adalah Rp 1.000.000, dan pastikan anda telah setuju dengan biaya penarikan mulai dari Rp 25.000 rupiah dan akan semakin tinggi jika anda menarik dengan kelipatan tertentu. Selanjutnya anda isi data nomor rekening anda dan pastikan nama pada akun Indodax dengan di buku rekening sama. Selanjutnya klik 'Penarikan'.
    img_0.695729185545127.jpg

  • Keempat, jika semua sudah sesuai maka akan muncul pop up 'Withdraw Sukses' pada tahapan ini hanya perlu membuka email dari Indodax kemudian melakukan konfirmasi withdraw.
    img_0.3610539465516946.jpg

  • Keenam, saat membuka email dari Indodax, anda dapat melihat dua link dalam isi email tersebut, yang pertama adalah email konfirmasi dan yang di bawahnya adalah email untuk pembatalan penarikan. Konfirmasi email tersebut bertujuan memberi keamanan ganda kepada akun anda, bahwa memang benar itu permintaan anda dan jika bukan anda dapat meembatalkan permintaaan penarikan tersebut.
    img_0.595019874454055.jpg

  • Ketujuh, setelah mengklik tautan konfirmasi penarikan pada email yang di kirim oleh Indodax tersebut, maka akan secara otomatis mengarahkan anda ke laman Indodax yang memberitahukan bahwa penarikan dana berhasil dikonfirmasi. Hanya perlu menunggu beberapa saat untuk dana tersebut masuk ke rekening anda.
    img_0.6179055797123211.jpg

  • Kedelapan, selesai. Penarikan berhasil di buktikan dengan telah bertambahnya saldo anda di rekening, atau anda dapat melihat mutasi rekening. Dalam kasus ini penarikan yang saya lakukan cukup instant artinya tidak perlu menunggu lama hanya hitungan menit bahkan bisa di bilang hitungan detik dana tersebut berhasil berpindah ke rekening kita.
    img_0.015511968616054498.jpg

Baiklah, saya rasa cukup sekian postingan saya kali ini, semoga dapat bermanfaat khususnya bagi pengguna baru yang masih kebingungan tentang bagaimana cara melakukan withdraw atau melakukan penarikan kembali dana kita ke rekening.

Bagaimana cukup mudah bukan ? Jika mempunyai kritik, saran, masukan dan pertanyaan silahkan coret-coret dikolom komentar. Salam Profit !

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!