NAMA Razan al-Najjar (21) baru-baru ini menghiasi pemberitaan media-media di dunia. Najjar adalah seorang perawat yang ditembak mati sniper Israel saat menjalankan tugas kemanusiaan di tengah-tengah demonstran “Great March of Return” di Gaza.
Perawat cantik tersebut berasal dari Khuzaa, Jalur Gaza, Palestina. Tak seperti gadis lain seusianya, Najjar justru memilih bertaruh nyawa untuk menyelamatkan para demonstran yang terluka karena serangan militer Israel.
Publik Gaza menjulukinya “guardian angel” atau “malaikat pelindung”. Julukan itu melekat karena kiprahnya dalam menyelamatkan para demonstran Palestina yang terluka oleh tembakan pasukan Israel.