RASA

in poetry •  7 years ago 

image

Dari sejak kau beri rasa ini
Tak pernah aku mampu hindari
Segala cara telah aku lalui
Tuk bisa alihkan dari hati

Tak sanggup aku merubahnya
Rasa cinta jadi biasa
Walau aku telah berusaha
Getarnya tetep memenuhi jiwa

Bilakah bisa kugantikan
Dengan sebuah persahabatan
Mungkin semua akan lebih indah
Tanpa rindu yang bikin gundah

Namun rasaku masih tetap sama
Tak sedikitpun bergeser makna
Entah sampai kapan akan bertahan
Hingga akhirnya aku bisa lupakan

Sedang tentangmu aku tak pernah tahu
Masihkah ada getar seperti dulu
Kini hatiku tak lagi mampu
Meraba dan menyentuh rasamu

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

sangat bagus postingan nya,kata" sangat lah elok