Kenapa Hujan Membawa Rindu?

in poetry •  5 years ago  (edited)

Setiap kali hujan datang, aku merasa bahagia. Entah karena apa. Tapi menurutku hujan turun dengan beribu rahmat dari-Nya.

Dari dahulu, ketika usiaku masih belia, hujan selalu membuatku terkesima.

Seperti duduk di balik jendela. Mendengarkan denting hujan di atas atap rumah. Sembari menatap kolam ikan di belakang rumah.

Atau saat di hutan rimba. Di Sumatra dulu.

rumah-kelahiran-tun-mahathir.jpg

Betapa asyiknya menikmati suara hujan yang jatuh di antara dedaunan.Tampaknya hujan benar-benar membawa ketenangan.

Maka setiap kali hujan turun, ia mengoyak-ngoyak rindu. Rindu pada masa lalu.

Masa lalu tampak bagaikan sebuah telaga.

Jernih sekali airnya. Tenang sekali permukaannya. Dan sejuk udara yang mengalir di atasnya.

Lalu dengan kelembutan, ia melantunkan nyanyian dari kedalaman. Mengajakku untuk menyusuri lagi zaman di masa belia.

Duduk di tepi jendela. Menikmati deraian hujan. Memandang kecupak ikan di kolam. Sembari mengisi hati dengan kehangatan.

Nun jauh di dapur sana, emak memasakkan makanan kecil. Tidak mewah. Hanya ubi kayu yang direbus.
Atau pisang goreng yang lezatnya tidak pernah lagi kudapatkan di zaman ketika aku dewasa.

Sebelum hujan reda, emak akan menghidangkannya.

Di antara dingin hujan dan hangatnya makanan, di sanalah emak mulai bercerita. Sebuah dongeng yang entah kenapa, sangat menarik untuk didengarkan.
.
.
Kini setiap kali hujan turun, datang rindu satu rumpun.
Pada rumah, kolam, jendela, pisang goreng, ataupun dongeng emakku tersayang.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Congratulations @yunim! You have completed the following achievement on the Steem blockchain and have been rewarded with new badge(s) :

You published your First Post
You got a First Vote
You made your First Vote

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

Do not miss the last post from @steemitboard:

SteemitBoard Ranking update - A better rich list comparator
Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!

Selamat datang di Steemit. Salam sukses.