Kenangan

in poetry •  6 years ago  (edited)

snj.jpg
source

Kita pernah bersama membagi senja
menghitung camar laut yang pulang keperaduan
hingga gelap
mengeja malam dari awal jingga
hingga kelam gulita
melepas benang fajar
hingga embun bertebaran
memeluk rumput

Kita pernah bersama mengukir kenangan
yang tidak jadi kenangan
Menulis puisi yang tidak pernah menjadi puisi
dan kini menjadi kenangan

7 Juli 2018
Zulkarnen

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!