Ada sejumlah seniman yang tertarik menulis di Steemit bertemu saat acara Forum Masyarakat Kesenian Nasional (FMKM) di sebuah hotel di Kemayoran, Jakarta, 20-22 April 2018. Salah satunya adalah Saiful Bahri, cerpenis dan novelis, yang pernah memenangkan lomba novel tingkat nasional ketika ia duduk di bangku SMA pada tahun 1980-an. Novel itu kemudian diterbitkan oleh Balai Pustaka, sebuah penerbita BUMN, dalam judul "Terbuai Mimpi". Kini Saiful adalah salah seorang abdi negara di Aceh.
@emongnovaostia dan @musismail
Saiful hadir di Jakarta tidak dalam rangka FMKN. Ia datang ke Jakarta karena urusan dinas pekerjaan yakni mengikuti rapat di Kementerian Dalam Negeri. Saya mengajak bertemu di FMKN sekaligus untuk bertemu teman-teman seniman lainnya. Benar, akhirnya acara itu menjadi ajang reuni. Malam itu, sehabis pembukaan, Saiful tiba. Kami lalu duduk pada sebuah meja. Di sela-sela ngobrol, saya mengaktifkan kembali komputer. Kami duduk semeja dengan D Kemalawati (Aceh), Emong Soewandi (@emongnovaostia) dari Bengkulu dan Fauzan Santa dari Aceh.
Kami janjian bertemu untuk mengajarinya bersteemit. Ia sudah bikin akun sejak pertengahan 2017 tapi tidak tahu cara mengisinya. Lucunya -- ini komedi atau tragedi? -- ia tinggal di Banda Aceh, sebuah kota yang sebagian anak muda di sana menggunakan Steemit. Ia tinggal di umpung Steemit.
![image](
Emong bersama @sisaifulbahri
Sambil ngobrol, disaksikan @emongnovaostia "Kelas Steemit Privat" pun berlangsung sekitar hampir satu jam. Saya menjelaskan mulai dari cara membuka awal, login, pasword, menulis, memasukkan foto, tag, hingga posting. Setelah itu juga membantunya membuat akun di Indodax -- market uang kripto.
Esoknya, Sabtu sore, di sela-sela jeda acara kami (@musismail, @emongnovaostia dan @willyana) juga terlibat diskusi Steemit di teras lobi bagian belakang hotel tempat acara. Sambil duduk di kursi dengan meja bulat menghadap taman, kami saling berbagi pengetahuan tentang Steemit. Salah satunya bagaimana mempromosikan konten akan mendapatkan pembaca dan kurasi lebih maksimal. Diskusi baru berhenti ketika panitia acara mengingatkan kami untuk makan malam.
@willyana dan Emong
Selesai diskusi Steemit? Belum. Di restoran hotel itu kami reuni dengan sejumlah kawan sastrawan. Ada D Kemalawati dari Aceh, Ramon Damora dari Tanjungpinang, dan beberapa yang lain. "Apa itu Steemit?" Tanya Ramon, yang juga seorang bos sebuah koran harian di Tanjungpinang. Saya bersama @willyana pun menjelaskan dengan singkat dan mudah dipahami. Tapi kami tidak bisa lama di ruang makan karena panitia sudah memberi aba-ana acara segera dimulai.
Salah seorang seniman lainnya di acara itu, Marhalim Zaini dari Riau, pernah membuat akun tapi lupa menyimpan pasword. Kami sempat beberapa kali berkomunikasi lewat WA soal Steemit beberapa bulan sebelumnya Ia sudah bikin akun baru namun belum menggunakannya. Seniman alumni jurusan teater dari ISI Yogyakarta itu sedang sibuk menyiapak pertunjukan teater. Nanti saat jeda ia akan mulai menulis di Steemit. Kami dari Komunitas Steemit Budaya akan terus membantu kawan-kawan jika ada kesulitan mennggunakan media sosial berbasis blockhain itu.
Untuk berdiskusi silakan bergabung di Discord Steemit Budaya di
MI | DEPOK, 25 April 2018
@steemitbudaya
Terima kasih, Om Mustafa Ismail @musismail yang telah memberikan pencerahan tentang steemit ketika silaturrahmi singkat itu terjadi. Terima kasih.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Pertemuan dan momen-momen yang tak akan terlupakan. Kopi dari Bang @sisaifulbahri kubawa pulang dan hanya membutuhkan waktu 15 menit sudah habis diserbu kawan.kawan.
Dengan @willyana, kami asyi berdiskusi tentang Bengkulu, Pasemah, Kedurang, juga perkembangan kesenian di Bengkulu, dan tentu saja apa itu "keturunan harimau" yang membuat Ana harus merinding-rinding.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Release the Kraken! You got a 1.97% upvote from @seakraken courtesy of @steemitbudaya!
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by steemitbudaya from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, theprophet0, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.
If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit