setting indikator MA forex

in setting •  7 years ago 

jko.jpg

Moving Haiken adalah hasil gabungan indikator heiken Ashi dengan Moving Average. Terdapat dua Moving Average untuk SWING TRADER yaitu Moving Average 24 dan Moving Average 168 serta satu indicator Heiken Ashi. Moving Haiken sangat bagus untuk digunakan dalam trading forex. Indikator ini sangat tepat untuk mengurangi kerugian dan memaximumkan keuntungan. Indikator ini juga boleh digunakan semua jenis mata uang termasuk juga perdagangan silver dan gold. Silahkan lihat video indikator ini pada tabulasi : CARA TRADING FOREX di website ini.

Bila anda tidak memiliki indikator Haiken Ashi, anda dapat mendownloadnya secara FREE dibeberapa website forex.  Namun bila anda tetap kesulitan mendapatkan indikator Haiken Ashi, cukuplah anda gunakan grafik / chart :  CANDLESTICK yang telah tersedia pada metatrader 4, karena grafik / chart candlestick hampir menyerupai indikator Heiken Ashi. Indikator Haiken Ashi  adalah indikator penyempurna daripada penggunaan chart / grafik Candlestick.

Semua teknik yang anda gunakan didalam perdagangan forex semuanya sama.  Sesungguhnya yang membuatkan anda loos adalah sikap treder itu sendiri.  Keistimewa teknik Moving Haiken adalah anda tidak susah payah untuk peningkan kepala anda untuk analisis ini dan itu, namun anda tetap perlu ikut peraturan yang benar,  entry yang betul dan yang paling penting buat pengurusan keuangan anda dengan cara yang benar.   

Musuh utama trader adalah emosi.   Ini adalah faktor terpenting dalam perdagangan forex atau pun saham.   Kenapa?    Apabila anda dikawal oleh emosi yang negative maka secara tidak langsung anda akan banyak melakukan kesalahan menentukan posisi entry dan closing semasa trading,  karena ganguan emosi ini akan mengarahkan anda untuk memasuki sesuatu keadaan pasar pada nilai yang tidak benar.  

Gunakan Moving Average 24 dan Moving Average 168 di TF H1 !!

Mengapa indicator ini dinamakan Moving Average 24 dan 168 kenapa tidak 20 atau 40 dan sebagainya...?
Ini karena Moving Average ini telah di setting mengikut masa-masa tertentu tsb.

1 hari bersamaan dengan 24 jam
1 minggu bersamaan dengan 7 hari
1 bulan bersamaan 30 hari
1 tahun bersamaan 365 hari 52 minggu 12 bulan.

SWING TRADER
Gunakan Time Frame (TF) di H1 maka gunakan Moving Average 24 karena 1 hari terdiri dari 24 jam (untuk menghitung arah trend harian) dan Moving Average 168 (untuk menghitung arah trend mingguan yang berasal dari 24 jam x 7 hari = 168). Take Profit berkisar 20 - 40 pips / transaksi

INTRADAY TRADER
Gunakan Time Frame (TF) di M15 maka gunakan Moving Average 16 (untuk melihat arah trend pergerakan rata-rata harga selama 4 jam) , Moving Average 96 (untuk menghitung arah trend pergerakan rata-rata harga selama 1 hari ) dan Moving Average 672(untuk melihat trend pergerakan harga rata-rata selama 1 minggu). Take profit berkisar 8 - 20 pips / transaksi

SCALPING
Gunakan Time Frame (TF) di M1 maka gunakan . Moving Average 60 (untuk melihat arah trend pergerakan rata-rata harga selama 1 jam) , Moving Average 240 (untuk menghitung arah trend pergerakan rata-rata harga selama 4 jam ) dan Moving Average 1440 (untuk melihat trend pergerakan harga rata-rata selama 1 hari). Tehnik Scalping digunakan disaat tidak ada berita / NEWS (untuk waktu dimana terdapat berita /NEWS dapat dilihat di : www.forexfactory.com) , misal : pada EUR/USD dilakukan pada jam 04.00 - 10.00 WIB ( GMT +7) atau pada jam 17.00 - 19.00 WIB ( GMT +7 ) . Take Profit berkisar 5 - 7 pips / transaksi.

REKOMENDASI KAMI : GUNAKAN TEHNIK SWING TRADER !!!

ISTILAH DALAM SETTING INDICATOR MOVING AVERAGE DI SETIAP TIME FRAME
CT =CURRENT TREND, TREND SEKARANG
ST =SHORT TREND, TREND YANG LEBIH BESAR DARIPADA CT
LT =LONG TREND, TREND YANG PALING BESAR

COLOUR SCHEME

CT =WHITE ( HIGH) DAN RED (LOW)
ST = LIME (HIGH) DAN ORANGE (LOW)
LT =DODGER BLUE (HIGH) DAN CRIMSON (LOW)

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
http://deforex88.weebly.com/free-indikator.html