Musibah di Laut steemCreated with Sketch.

in steemit •  5 years ago 

Telah terjadi musibah dilaut pada hari Sabtu 22/02/2020, bertempat di perairan laut Lhok Mata Ie Gampong Lampageu Kec. Peukan Bada Kab. Aceh Besar, sebuah boat pancing ikan tuna grostone 7 GT yang ditumpangi 8 orang dengan tekong, yang diketahui 8 korban merupakan pegawai BKN yg sedang berlibur (memancing) di laut daerah Ujung Pancu, dan melebihi muatan dengan standar kapal hanya dapat ditumpangi sekitar 3-4 orang. 2 (dua) orang terhempas ke laut, dan 1 (satu) orang saat ini masih terjebak di tebing pinggir laut belum bisa dievakuasi. Adapun identitas penumpang / pemancing yang ikut serta dalam boat tersebut antara lain sbb :

  1. An. Masno, umur 48 thn, Pekeejaan Nelayan, Gampong Ulhee lheue Kec. Meuraxa Banda Aceh.

  2. Prayogi Pratama, 43 Thn, PNS, Lampeunerut Kec. Darul Imarah Kab. Abes. (MD)

  3. Muhidin Dro, 45 Thn hn, PNS, Ketapang Kec. Darul Imarah Kab. Abes. (Kondisi blm diketahui).

  4. Aris Susilo Saputro, 41 Thn, PNS, Gampong Gani Kec. Ingin Jaya Kab. Abes.

  5. Dwi Saputro, 45 Thn, PNS, Gampong Gani Kec. Ingin Jaya Kab. Abes.

  6. Agus Salim, 54 Thn, PNS, Gampong Ketapang Kec. Darul Imarah Kab. Abes.

  7. Hendra, 35 Thn, pegawai kontrak, Gue Gajah Kec. Darul Imarah Kab. Abes.

  8. Herwan, 40 Thn, PNS, Gampong Keutapang Ke,. Darul Imarah Kab. Abes.
    Adapun Kronologis kejadian sbb :
    Pada hari tersebut sekira pukul 08.30 wib 8 orang masyarakat pergi memancing dengan menggunakan boat pancing dengan tekong sdr. Masno dari tempat parkiran boat ikan di samping pelabuhan Ulhee Lheue. Hingga pukul 15.00 wib boat tersebut hendak kembali ke pelabuhan Ulhee Lheue, sesampainya di arus kecil perairan Lhok Mata ie, tiba - tiba boat tersebut dihantam ombak besar yang menyebabkan 5 orang penumpang boat terhempas ke dalam laut dengan identitas : Prayogi Pratama, Muhidin, Agus Salim, Dwi Saputro, Aris Susilo Saputro (sdr. Prayogi tidak menggunakan baju pelampung).
    Bantuan dan pencarianpun dilakukan hingga Magrib dan dilanjutkan kembali pada pukul 21.00 WIB pencarian melalui jalan darat untuk mencari 1 (satu) orang saat ini masih terjebak di tebing pinggir laut belum bisa dievakuasi dikarenakan keadaan gelap dan faktor keamanan.
    Pada pukul 01.30 WIB kegiatan pencarian evakuasi korban dihentikan dan akan dilanjutkan besok pagi.
    Adapun Kegiatan evakuasi korban laka laut tersebut dilakukan oleh :

  9. Kasi Ops Sudarsah Basarnas Prov. Aceh beserta Anggota.

  10. Pers Dit Polairud Polda Aceh

  11. Pegawai BKN Regional 13 Aceh Irwan Basir, SSTP, Msi

  12. Kepala BPBD Aceh Besar Farhan, AP

  13. Kapolsek Peukan Bada Iptu Iskandar Muda, SE beserta Anggota

  14. Danramil 10/Peukan Bada Kapten Inf Wahidin beserta Anggota.

Korban korban dievakuasi terhadap ke rumah Sakit Meuraxa Kota Banda Aceh.
Kejadian di perairan laut Lhok Mata Ie Gampong Lampageu Kec. Peukan Bada Kab. Aceh Besar tersebut sudah ditangani oleh Basarnas dan aparat terkait lainnya.
Akibat kejadian tersebut 3 orang telah dievakuasi ke RSU Meuraxa dengan kondisi sbb :
▪ Prayogi Pratama, Meninggal dunia.
▪ Aris Susilo Saputro, kondisi lemas.
▪ Agus salim, kondisi lemas.
Sedangkan seorang lagi An. Muhidin masih di tebing gunung lhok mata ie gampong Lampageu belum dapat dievakuasi.
Tekong boat dan penumpang / pemancing tidak memperhatikan kondisi cuaca buruk saat ini yang sedang ekstrim Angin kencang (21 knot) dan tinggi ombak mencapai 4-5 meter. Demikian steemit (CEK MAD) mendapat kabar dari Fauzan yang sehari hari dipanggil Ojan warga gampoeng Jeulingke kec Syiah Kuala kota Banda Aceh lewat smartphone.

Korban yang ditebing pinggir laut

Posted using Partiko Android

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Congratulations @cmdd! You have completed the following achievement on the Steem blockchain and have been rewarded with new badge(s) :

You distributed more than 1500 upvotes. Your next target is to reach 1750 upvotes.

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!