5 Fakta Unik Tentang Saya, Nomor 3 Pasti Kamu Enggak Percaya

in 5faktatentangsaya •  6 years ago 

Tadaa... Akhirnya malam ini sebelum jam menuju pukul 12 malam, Cinderliza akan kembali menyelesaikan tantangan #BPN30DayBlogChallenge hari ke 6. What a wow! Sungguh saya bangga pada diri sendiri yang sampai hari ke 6 masih sanggup menyelesaikan tantangan one day one post dari Blogger Perempuan Network.

Walau postingannya selalu selesai menjelang deadline, tapi saya bisa menyelesaikannya. Horray!!! Saya suka saya suka #meimeimodeon

Tema tantangan hari ke 6 dari BP adalah 5 Fakta Soal Diri Sendiri. Dan saya pun memilih judul 5 Fakta Unik Tentang Diri Saya, Nomor 3 Pasti Kamu Enggak Percaya.


By the way, tahu enggak teman-teman, kalau saat menuliskan judul dan isi blog ini, saya belum tahu mau nulis fakta-fakta unik apa saja yang ada pada diri saya. Konon lagi fakta nomor 3, belum ada bayangannya sama sekali. Judul itu muncul tiba-tiba di pikiran waktu saya lagi bingung mau nulis tentang apa. Ala-ala click bait gitu, deh. Biar bikin orang penasaran. Entah iya pun penasaran. Hehehe.

Baiklah, dari pada saya gagal di tantangan hari ke 6 ini, sambil jemari (tepatnya dua jempol tangan) menngetik di ponsel, saya akan berpikir 5 fakta tentang diri saya sendiri.

Dan inilah dia 5 Fakta Unik Tentang Liza Fathia, Nomor 3 Pasti Kamu Enggak Percaya:

  1. Saya penderita alergi

Sejak kecil, saya sudah menderita alergi. Dulu cuma gatal-gatal saja kalau cuaca dingin. Tapi sekarang, banyak sekali zat yang bisa membangkitkan alergi di tubuh saya ini. Dari semua alergen itu, kebanyakan berasal dari makanan. Saya engga bisa makan ikan yang sudah disimpan di kulkas, kalau tetap bandel makan, maka mata saya langsung gatal dan merah. Kalau dikucek, bisa bengkak.

Dan akhir-akhir ini saya juga alergi pliek u. Itu lho, kelapa busuk yang dikeringkan dan menjadi salah satu bahan untuk membuat makanan khas Aceh, kuah pliek u. Padahal itu kesukaan saya banget. Sekarang kalau makan pliek u, saya langsunh batuk dan berakhir sesak nafas. Hiks.

  1. Saat ini saya memiliki 1 orang putri

Sudah tahu dong ya kalau saya beru punya 1 orang putri yang bernama Naqiya. Umurnya kini 4 tahun dan berharap semoga Allah segera memberikannya adik bayi. Amiin

  1. Sudah 6 tahun LDMan sama suami

Nah, teman-teman percaya enggak kalau saya udah 6 tahun berjauhan sama suami tercinta? Kalau enggak percaya maka udah cocok lah ya judul tulisan saya itu. Cocok-cocokin aja, biar saya senang.

Yup, sejak menikah sampai sekarang kami masih tinggal berjauhan. Awalnya Pak suami sekolah di LN, terus saya lulus di sebuah instansi pemerintah dan dimutasi dari tempat tinggal kami. Sampai sekarang saya masih tinggal jauh dari tempat asal dan berharap cukup 6 tahun saja kami LDMan.

  1. Saya sanggup angkat galon dan bisa pasang gas sendiri

Resiko tinggal jauh dari suami dan orang tua adalah harus bisa semuanya. Walaupun bekerja, saya harus menjadi ibu yang baik untuk putri saya. Setidaknya saya harus bisa masak untuk bekal sekolah sang buah hati.

Terus karena enggak tahu mau minta tolong ke siapa, saya juga harus bisa memasang galon air mineral ke dispenser, angkat gas dan juga memasangnya. Dan ternyata, sudah 4 tahun lho saya sanggup angkat galon berisi air 12 liter dan pasang gas elpiji. Enggak hanya itu, saya juga berani gonta ganti karet di tabung gas kalau misalnya aliran gasnya enggak lancar. Sungguh luar biasa, bukan?

  1. Saya pemalas dan hobi tidur

Sebenarnya itulah fakta yang sebenar-benarnya yang ada pada diri saya. Saya ini orangnya pemalas banget, suka menunda-nunda pekerjaan apalagi pekerjaan rumah tangga. Terus saya lebih milih tidur ketimbang cuci piring dulu sebelum tidur.

Syukur saja anak saya tinggal bersama, kalau enggak level kemalasan saya akan semakin meningkat. Ya, kebayangkan, sendiri di kampung orang tanpa adanya tanggung jawab? Otomatis sebagai pemalas, saya akan lebih suka beli makanan di warung, terus langsung tidur kalau sudah pulang kerja. Kalau enggak tidur, mungkin nonton drama korea dulu.

Dengan adanya Naqiya, mana boleh saya begitu. Saya harus menjadi contoh yang baik untuknya. Walaupun sifat malas sudah mendarah daging, sampai-sampai dosen saya pernah mempelesetkan nama saya dari Liza menjadi Lazy, tapi demi buah hati tercinta, saya harus melawannya. Semangat.

Nah, itu dia fakta unik tentang diri saya. Pasti kalian enggak percaya kan? Apalagi yang nomor 5 bukan nomor 3. Harusnya judulnya diedit lagi, ya? Tapi enggak apa-apa lah, sudah mau DL nih.


Posted from my blog with SteemPress : https://liza-fathia.com/5-fakta-tentang-liza-fathia/

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!