Cerita korban Harvey Weinstein: 'Awalnya memijat, kemudian memperkosa saya'

in acehcerita •  7 years ago 


Sejak muncul tuduhan bahwa produser kenamaan Hollywood, Harvey Weinstein, melakukan pelecehan atau serangan seksual, makin banyak aktris dan model yang buka suara.

Aktris dan sutradara asal Italia, Asia Argento, mengisahkan bagaimana ia ditinggal sendirian bersama Weinstein di satu kamar hotel di Prancis selatan setelah sebelumnya diminta hadir di pesta yang diselenggarakan perusahaan film Weinstein, Miramax.

Argento menuturkan dirinya diminta memijat Weinstein, tapi ia kemudian ia memperkosanya.

"Ia sangat menakutkan, badannya begitu besar... ini mimpi buruk," kata Argento dan menambahkan tahu kalau Weinstein 'telah menghancurkan banyak orang'.

Insiden ini terjadi sekitar 20 tahun lalu dan Argento menegaskan baru mengungkapnya sekarang karena khawatir kalau ia buka beberapa tahun lalu ia khawatir akan mempengaruhi kariernya di industri film.

Dari sejumlah aktris yang sudah angkat bicara, rata-rata menuturkan bahwa dugaan serangan seksual berawal dari permintaan untuk menemui Weinstein yang biasanya mengambil tempat di kamar hotel, bukan di kantor perusahaan filmnya.
Aktris Prancis, Lea Seydoux, dalam tulisan di media Inggris The Guardian mengisahkan pertemuannya dengan Weinstein yang berawal dengan undangan untuk menemuinya di kamar hotel.

"Kami duduk di sofa dan tiba-tiba saja ia menubruk saya dan memaksa untuk mencium saya," kata Seydoux.

"Saya harus mempertahankan diri. Ia gemuk, badannya besar, jadi saya harus berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankan diri. Ia langsung ke luar kamar dan merasa sangat muak," tutur Seydoux.

Paksa mencium bibir

Model kenamaan asal Inggris, Cara Delevingne, melalui Instagram menulis bagaimana ia merasa sangat tidak nyaman saat bertemu Weinsten di kamar hotel. Delevigne kemudian memutuskan untuk meninggalkan kamar hotel.

"Ia berjalan menuju ke arah pintu, berdiri di depannya dan mencoba mencium bibir saya. Saya berhasil lepas dan akhirnya meninggalkan kamar," katanya,

Delevingne mengatakan bahwa pertemuan dengan Weinstein tadinya membahas film yang akan ia bintangi yang berlangsung di lobi hotel yang juga dihadiri sutradara.

Tapi kemudian sutradara meninggalkan pertemuan dan Weinstein mengundangnya ke kamarnya.

"Saya tetap diminta membintangi film tersebut dan mengira saya mendapatkannya karena apa yang terjadi di kamar hotel. Saya merasa sangat tidak enak," kata Delevingne.

"Saya merasa tak layak menjadi salah satu pemain di film ini... saya juga tadinya enggan berbicara karena saya tak ingin melukai keluarganya," kata Delevingne.

Bintang Hollywood Ashley Judd kepada The New York Times mengisahkan suatu ketika Weinstein mengundangnya ke hotel dan mengiranya sebagai pertemuan bisnis.

Ternyata Judd diminta ke kamar Weinstein -yang ketika itu hanya mengenakan baju mandi- dan menawarkan pijatan ke Judd. Weinstein juga meminta Judd melihat dirinya mandi.

Kedua permintaan yang ditolak oleh Judd.

"Saya katakan tidak, dengan berbagai cara. Tapi ia terus saja meminta," kata Judd. Ia mengambarkan permintaan Weinstein sebagai 'syarat agar seorang aktris mendapatkan peran di film.

"Tapi syarat yang memaksa," kata Judd.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
http://www.bbc.com/indonesia/majalah-41609056