Seharusnya kita lebih teliti menyimpan pasphrase

in arkindonesia •  6 years ago 

Kemarin malam salah satu Pemerintahan desa datang , dia terkejut saat melihat perubahan terjadi di tempat saya , kemudian dia bertanya mengenai koin yang pernah saya berikan kepada dia , "apa benar koin itu bisa menjadi Uang ?"
Aparat desa bertanya kepada saya . kemudian saya menjawab "Bisa kalau di jual" dia pun bertanya lagi "jualnya dimana?" Petugas aparat desa merasa bingung karena tidak tahu tempat menjual nya. Kemudian aparat desa itu
Ingin menjual Koin ARK yang pernah saya berikan , dan dia ingin tahu proses penjualannya , tapi sayangnya dia telah menghapus dompet ARK yang pernah terinstall pada smartphonenya , berbagai cara malam itu saya lakukan untuk proses recovery passphrase , mungkin saja ada keberuntungan buat dia , saya juga mengingat bahwa dia telah menyimpan passphrase di draft email , tapi sayangnya email tempat dia menyimpan passphrase terhapus juga , saat dia membuka alamat emailnya , google pun mengirim kode konfirmasi via SMS ke nomor operator seluler yang pernah didaftarkan ke email miliknya namun sayangnya , nomor seluler dia hangus karena tidak pernah di isi pulsa. Dia bertanya kepada saya "mengapa google mengirim kode konfirmasi ? " Saya pun menjawab , google akan mengirim kode konfirmasi jika kita menggunakan data internet dengan ip dinamic , jika smartphone ter-reset ke pengaturan kembali pabrik , maka google akan mendeteksi ke perangkat baru, dengan alasan keamanan dan memastikan bahwa kita adalah pemilik email tersebut , google akan menawarkan pengiriman kode konfirmasi , menggunakan pesan SMS atau Panggilan Suara , google pun akan menutup sebagian nomor operator selular dan yang ditampilkan hanyalah angka belakang nya , jika kita pemilik nomor itu dengan buntut yang sama , maka kode konfirmasi akan di dapat melalui SMS atau Panggilan Suara, jika kita membuang nomor operator yang pernah kita daftar kan ke email , maka kita tidak akan mendapatkan kode konfirmasi , intinya kita harus mempertahankan nomor operator kita, agar tidak terjadi kesalahan. Aparat desa tidak beruntung karena dia telah membuang nomor operator yang pernah di daftarkan ke google email , Jika anda membuat email pastikan hanya satu nomor saja ya,
Ingat Passphrase , password , atau private key , yang bersifat penting , langkah baiknya kita harus mencetak menggunakan Printer , dan ini sangat penting untuk semua pengguna Crypto bukan hanya untuk passphrase ARK dan STEEM saja , jangan kita merasa Pintar atau hafal lalu kita anggap sepele(remeh).

IMG_2018_11_20_215615.jpg

Jika Anda merasa ketua komunitas Crypto , harap beritahu pentingnya penyimpanan passphrase , private key atau password yang aman kepada anggota anda .

Karena kalau tidak disampaikan tentang itu , banyak pemikiran negatif dari anggota baru pengguna Crypto, padahal hilangnya asset Crypto mereka adalah kesalahan mereka sendiri ...

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!