KREASI ARTISTIK SERUNE KALEE DENGAN DAUN SIRIH

in art •  7 years ago 

Alat musik tiup yang tidak asing lagi di Aceh, serune kalee. Biasanya alat musik ini dimainkan pada acara-acara seremonial diiringi dengan rapai. Bentuk serune kalee lurus bulat memanjang, dari pangkal serune kecil dan sampai ke ujung memiliki diameter yang membesar.

Serune kalee pada lazimnya dimainkan oleh seorang laki-laki, sebagai pengiring musik tari dan pertunjukan lainnya. steemian sekalian, kali ini kita tidak membahas tentang serune kalee pada bentuk biasanya, ada sedikit sentuhan estetis yang dikonsepkan oleh seniman pembuatnya. Yakni bentuk serune kalee dengan ukiran daun sirih (un ranup-aceh read). Biasa serune kalee yang kita lihat pada lazimnya hanya berbentuk polos, lantas bagaimna dengan serune kalee dengan ukiran daun sirih ini, pada dasarnya ukuran dan bentuk tidak banyak berubah, namun penambahan ukiran daun sirih ini membuat kesan yang ditimbulkan menjadi lebih terkesan elegan dan berkelas.

Mari kita amati beberapa bentuk serune kalee yang disajikan oleh M. Andismar. Seorang mahasiswa jurusan seni kriya di ISI Padangpanjang.

image

Salah karya serunee kalee dengan daun sirih

image
Player sedang memainkan serune kalee di tempat pameran

image
Suasana pameran di gedung nusantara, ISI Padangpanjang

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Mendengar musik serune kale mengingatkan saya dengan film india hihi.
saya ingin belajar, adakah yang mau mengajari ?? 😀

Ara @sadramunawar tapi agak susah pora ni belejere haha