Mempersiapkan Jawa Barat dalam Menyambut Perkembangan Teknologi Informasi

in dedi •  7 years ago  (edited)

Sampurasun

Perkembangan teknologi informasi terutama di bidang internet sedang mengalami perubahan besar dengan adanya teknologi baru yang dikenal dengan nama "Blockchain Technology".

Dalam paparan ini, Team IT dari Wargi Kang Dedi tidak akan menjelaskan secara teknis, tetapi akan mencoba memperkenalkan dan memberikan contoh pemakaian dan memanfaatkan teknologi blockchain ini dalam kehidupan sehari-hari.

Blockchain Technology di distribusikan pertama kali oleh Satoshi Nakamoto melalui aplikasi uang digital yang sekarang dikenal dengan nama Bitcoin. Bitcoin yang menggunakan Blockchain Technology sebagai component inti nya merupakan titik awal perubahan besar dalam dunia internet.
Masa kejayaan sosial media seperti facebook, tweeter, instagram, blogspot, bahkan search engines sekelas google sekalipun akan mengalami perubahan besar dan sangat mungkin dalam beberapa tahun kedepan akan di tinggalkan.

Sedikit penjelasan tentang Bitcoin sebagai uang digital yang dalam lima tahun mengalami kenaikan nilai yang sangat pesat, yang di tahun awal yaitu pada tahun 2012 harga per 1 BTC dapat di beli seharga $0.003 USD, sekarang ketika artikel ini ditulis telah mencapai harga $5,933.03 USD atau setara dengan Rp. 80.884.997,99

Steemit yang digunakan oleh Team IT Wargi Kang Dedi sendiri adalah salah satu aplikasi untuk para penulis blog yang sudah menggunakan Blockchain Technology. Ada sesuatu yang menarik mengenai steemit ini yang tentunya akan mengalahkan blogspot dan wordpress di masa depan.

Untuk mengetahui bagaimana cara kerja dari Blockchain Technology pada web aplikasi steemit ini, maka para wargi semua bisa mendaftar dan mencoba bagaimana perkembangan teknologi digital ini akan mempengaruhi semua aspek dalam kehidupan kita sehari-hari.

Sekian perkenalan awal dunia digital dari Team IT Wargi Kang Dedi untuk saat ini, kita sambung lain waktu.

Rahayu

Catatan:
Untuk dukungan kepada Kang Dedi Mulyadi dalam perjalanannya menuju Jabar Hiji, silahkan follow dan upvote artikel ini.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Hai, helo @it-wargikangdedi.. Selamat ngumpul di Steemit! Suka jumpa anda di sini.. telah upvote.. 😄

Terimakasih :)