sumber foto: youtube.com
Bagi anda pemburu ilmu pengetahuan dan teknologi pasti sudah tau tentang berita-berita yang bermuncul di internet baik itu yang biasa saja maupun yang luar biasa. Yaa…jika benar begitu anda pasti sudah tidak asing lagi dengan judul saya kali ini. Robot Shopia dan transplatasi kepala merupakan sebuah isu yang cukup banyak menarik perhatian warganet, terutama yang pemburu sains dan teknologi.
Untuk yang pertama saya akan membahas tentang Shopia. Si robot dengan kecerdasan buatan yang siap membantu segala aktivitas manusia dimasa mendatang.
Teman-teman mungkin sudah tidak asing lagi dengan yang namanya ‘robot’. Bagi teman-teman yang lahir di era 90-an pasti pernah melihat mainan yang digerakkan dengan remote controle, bukan? Itu masih dikendalikan oleh manusia ya..tapi sebuah era baru bagi kita untuk mendengar sebuah robot yang mirip seperti manusia mulai dari ekspresi, perasaan hingga bentuk wajah yang sedemikian rupa yang 90 persennya sama degan manusia.
Robot Shopia yang bukan satu-satunya robot di dunia yang diciptakan mirip dengan manusia. Namun robot Shopia ini telah diakui oleh Arab Saudi sebagai warga Negara. Bukan hal yang biasa ketika sebuah ‘robot’ memiliki kewarga negaraan dan memiliki posisi yang penting di Negara tersebut dan bahkan Shopia telah diundang untuk diwawancarai dibeberapa stasiun Televisi untuk menjadi pembicara.
Shopia dan David sumber: Google.co.id
Robot Shopia adalah sebuah revolusi dari ciptaan manusia di era modern ini. sebuah ciptaan dari lelaki jenius David Hanson dan memiliki sebuah perusahaan yang berbaris di Hongkong Hanson Robotics yang telah menciptakan robot-robot yang mirip dengan manusia. Namun untuk Shopia sendiri dia menciptakan mirip dengan aktris legendaris Audrey Hepburn.
Robot Shopia memiliki tingkat kecerdasan buatan yang jenius. Dia mampu menjawab setiap pertanyaan yang diajukan dan dengan mimik wajah yang khas seperti manusia. Bahkan Shopia berencana dimasa depan ingin memiliki suami dan anak hidup layaknya manusia. Kehadirannya banyak mengundang kontroversi terutama bagi perempuan-perempuan Arab Saudi yang sangat susah untuk mendapatkan kewarga negaraan namun Shopia baru saja diciptakan telah mendapatkannya dengan mudah. Kemudian bagi mereka robot Shopia tidak mencerminkan wanita Arab yang memakai penutup kepala terutama ketika berhadapan dengan laki-laki.
Pertanyaannya, akankah kita umat manusia dimasa mendatang akan benar-benar hidup berdampingan dengan manusia ‘robot’ itu lalu ketika para robot itu hidup dan membantu segala aktivitas manusia dimanakah posisi manusia dimasa itu, atau siapkah kita untuk itu?
google.co.id
Dan yang kedua, transplatasi kepala manusia yang sebelumnya sempat muncul di tahun 2015 hingga 2016 dan baru-baru ini muncul lagi yang juga mengundang kontroversi terutama dikalangan dokter di dunia. Banyak yang tidak mempercayai bahawa teori ini tidak akan berhasil.
Dokter bedah saraf ekstentrik Italia, Sergio Canavero ingin menyelamatkan manusia dengan penemuannya tentang tranplatasi kepala manusia sebagai sebuah penemuan baru dikalangan dokter saraf di dunia. Dia berenacana akan melakukan eksperimennya ini kepada seorang relawan ilmuan computer Valery Spiridonov yang cacat dari leher hingga kaki dan hanya kepalanya yang berfungsi. Rencananya dia akan melakukan bedah tersebut pada bulan Desember ini di Hong Kong.
Sebelumnya dia telah melakukan transplatasi kepala mayat dengan mayat namun dia tidak memberikan penjelasan apakah eksperimennya itu berhasil atau tidak ketika diwawancarai. Sergio Canavero sendiri bekerja sama dengan seorang dokter bedah asal Hongkong Xiaoping Ren yang juga telah melakukan transplatasi kepala hewan pengerat dan monyet.
Rencana ini ingin dilakukan di Amerika namun otoritas Eropa dan Amerika tidak setujui hingga akhirnya dia memutuskan untuk menjalankannya di Hongkong dengan alasan bahwa Hongkong ingin menjadi Negara pertama yang melakukan transplatasi kepala dan presidennya sendiri ingin mengembalikan kejayaan China disegala bidang termasuk kedokteran.
Bagaimana menurut anda tentang dua hal di atas?
Referensi: kompas.com, tribunnews.com, okezone.com
Hello, apa kabar @kasyubeta243? Posting yang bagus dan sudah kami upvote ya..
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit