Selamat sore sahabat Steemit semua,
Gunung salak merupakan salah satu tempat wisata baru yang ada kecamatan Nisam Aceh Utara.
Jalan menuju ke puncak gunung salak itu bisa melalui jalan Bireuen, dan ada juga lebih memilih jalur simpang KKA.
Di tengah perjalanan, kami beserta rombongan di guyur hujan yang sangat deras. Sehingga kami pun terpaksa harus berhenti sejenak di pinggir jalan sambil menunggu hujan reda, semangat dan hajat kami untuk menuju ke puncak gunung salak belum pudar. Setelah hujan mulai sedikit reda, kami pun melanjutkan perjalanan kami.
Meski hujan sudah reda, namun kabut tebal yang menyelimuti jalan masih terlihat saat jelas dan nyata, sehingga sopir kami pun terpaksa harus mengurangi kecepatannya.
Sebagian dari ada yang bercerita tentang asal mulanya di buka tempat wisata baru, dan saya lebih memilih untuk menikmati sejuknya alam ini sambil mengambil beberapa gambar.
Kabut tebal yang senantiasa menyelimuti perjalanan kami semakin terasa indahnya pesona alam di sepanjang jalan menuju puncak gunung salak tersebut.
Pohon-pohon di pinggir jalan yang mencurahkan gerimis hujan, seakan memberikan suasana yang sangat menyejukkan hati. Ini hanyalah sebagian kecil saja nikmat yang maha pencipta berikan kepada kita, agar kita mau mensyukuri nikmat yang telah rasakan saat ini.
Sekian