KESEIMBANGAN ANTARA DUNIA DAN AKHIRAT

in esteem •  6 years ago 

**Selamat Siang Sahabat Steemit Semua....!

Pada dasarnya manusia itu terbagi atas tiga golongan saja, yaitu..!

  1. Orang yang berusaha untuk dunia saja
  2. Orang yang berusah untuk akhirat saja
  3. Orang yang berusaha dunia dan akhirat

Nah dari itu penulis ingin menjelas satu persatu terhadap tiga golongan tersebut.

Orang yang berusaha untuk dunia semata

Golongan ini ialah orang yang seluruh usaha dan aktivitasnya hanya unutuk dunia semata. Dia reguk dunia sepuas – puasnya, tapi dia lupa akan negeri akhiratnya yang kekal abadi.

Dia lupa bahwa hidup di dunia hanya bersifat sementara, dan ia pun lupa terhadap kehidupan abadinya adalah di akhirat.

Seluruh usaha hanya mengejar harta dan sibuk dalam mencari keindahan dunianya.

  • Ia lupa terhadap tehadap Agama Allah

  • Ia lupa kepada fakir miskin

  • Ia lupa kepada anak yatim

Selain itu dalam berusaha pun mereka hanya mementingkan diri sendiri, tidak peduli dengan orang lain. Bahkan dalam mencapai satu tujuan ia rela menjadikan orang lain sebagaimana tumbal kebejatannya, sesuatu yang haram menjadi halal baginya.

Dan bila perlu orang yang akan menghalangi tujuannya akan di jadikan akan di lenyapkannya oleh keserakahannya yang terpenting baginya adalah hasil dari sebuah tujuannya.

Padahal banyak sekali sejerah yang telah Allah perlihatkan kepada kita untuk menjadi sebuah pembelajaran, tetapi terkadang kita lupa akan hal itu.

Cohtoh paling tepat adalah Karun pada masa Nabi Musa as,

image

Fakta Kekayaan Karun

Pada awalnya karun ini orang yang sangat miskin dan menderita, pada suatu ketika karun menjumpai Nabi Musa as dan berkat kepada.

Karun : Ya Nabi Allah, sesungguhnya saya ini adalah orang yang miskin dan sangat menderita, dan anak saya banyak. Maka doakanlah saya kepada Allah, agar menjadi orang kaya hai Musa.

Nabi Musa : Jika nanti kamu benar-benar menjadi orang kaya raya, apakah kamu akan lupa kepada Allah?.

Karun : Oo…tidak ya Nabi Allah, Musa as. Bahkan jika nanti saya jadi orang kaya, saya akan semakin dekat dengan Allah dan fakir miskin.

Dan kemudian Nabi Musa as bermunajat kepada Allah Swt, agar di berikan kekayaan kepada Karun. Lalu Allah Swt menerima do'a Nabi Musa as, dan Karun pun menjadi orang terkaya pada waktu itu sehingga untuk membawa kunci gudangnya saja membutuhkan 100 ekor unta.

image

Kunci Gudang Karun

Tetapi memang sifatnya Manusia yang cepat sekali lupa,

  • Ketika masih miskin merintih kepada Allah SWT

  • Ketika masih miskin selalu berdoa kepada Allah Swt

  • Ketika masih miskin suka membaca ayat kursi

  • Tetapi setelah dapat kursi ayat pun hilang.

Setelah beberapa tahun kemudian, Nabi Musa mengutuskan seseorang kepada Karun untuk meminta zakat dan berkata orang tersebut kepada Karun “ Hai Tuan Karun”, saya ini utusan dari Nabi Musa as untuk meminta zakat kepada tuan 10 % dari harta kekayaan tuan.

Kemudian Karun dengan sombong, angkuh dan Congkak Berkata kepada Orang tersebut :

Karun : Hai utusan Nabi Musa as, perlu kamu ketahui bahwa harta yang saya miliki sekarang ini adalah hasil kerja keras saya, tidak berserikat dengan Nabi Musa as dan tolong sampaikan kepada Nabi Musa bahwa saya tidak akan mengeluarkan zakat.

Lalu dengan perasaan kecewa utusan Nabi Musa as pun pulang, dan singkat cerita. Akhirnya Nabi Musa menjumpai Karun, lalu Nabi Musa as Berkata kepada Karun :

Nabi Musa : Wahai Karun, sekarang engkau sudah menjadi orang kaya raya. Tapi lupakah engkau waktu kamu miskin dulu berjanji kepada Ku bahwa engkau tidak akan lupa kepada orang miskin dan kamu berjanji akan semakin dekat dengan Allah Swt.

Lalu karun menjawab…

Karun : Itu dulu wahai Nabi Musa as, sekarang saya tak ingat lagi akan hal itu. Pokoknya saya tidak akan mengeluarkan zakat.

Sehabis karun berbicara lalu Nabi Musa as menghentakkan tongkatnya ke tanah, setelah itu beberapa saat kemudian seluruh harta yang di miliki oleh Karun di tenggelamkan oleh Allah kedalam tanah.

image
Kisah harta Karun di tenggelamkan

Dan hingga sekarang masih ada istilah mencari harta Karun, itulah kisah singkat tentang orang yang sibuk dengan dunia dan lupa akan akhiratnya…



Inilah yang dapat saya sajikan pada hari ini, di lain kesempatan kita lanjutkan pembahasan dengan poin. Golongan orang berusahan untuk akhirat saja dan golongan orang yang berusaha untuk dunia dan akhirat

SEKIAN
@muna84

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Dari kisah yang unik ini, suatu gambaran bahwa harta, tahta dan wanita itu semua hanya hiasan. Tetapi ilmu yang bisa menyelamatkan kita dari dunia hingga akhirat. Karena harta bisa membuat kita binasa. Tahta saat masih mempunyai jabatan (tahta) semua orang memuji kita tetapi saat tahta itu lepas, kita akan merana. Wanita yang cantik rupawan juga bisa membinasakan kita. Tetapi wanita yang berilmu dunia dan akhirat akan menjaga dirinya dan suami serta saudaranya. Dengan ilmu hidup bisa bahagia dan tenang.

@muna84 appreciated this comment via @poetsunit
DISCORD - STEEMIT - UPVOTE OUR WITNESS

Nice post bro!

Posted using Partiko Android

thank you @luthfinanda