Gambar diatas tampak dua orang anak muda main laptop dan dua orang paruh baya memainkan catur
Petang itu, langit di atas desa Mibo tertutup mendung. Angin juga berhembus, membuat suasana dingin hingga ke tulang. Suasana di Warkop orange dipenuhi pengunjung. Ada yang sekedar menikmati kopi, bermain laptop, main game dan sebagainya.
Terlihat dua orang paruh baya yang sedang nikmat menyeduh kopi panas ditambah sebatang rokok di tangan membuat suasana sejuk menjadi hangat.
Terkadang terdengar mereka berdebat layaknya politikus. Tapi bukan berdebat karna sesuatu permasalahan yang besar, namun berdebat dalam mengatur taktik caturnya. Keduanya terlihat serius memikirkan strategi yang digunakan untuk menyulitkan lawannya sembari menjalankan pion-pion catur miliknya.
Catur memang di kenal permainan olah otak, yang dimana dapat melatih kemampuan otak. Salah satu manfaatnya ialah dapat meningkatkan IQ.
Uji coba penelitian juga sudah dilakukan di Venezuela terhadap 4 ribu siswa kelas 2 SD. Mereka diajak untuk mempelajari catur selama 4,5 bulan dan hasilnya sangat luar biasa, ada kenaikan IQ (Intelectual Questions) secara signifikan. Sumber : Manfaat.co.id