Lomba Lari di Sawah

in esteem •  6 years ago 

Gambar Ilustrasi. Sumber Gambar : sumbar.antaranews.com

Cuaca yang cerah untuk di pagi ini. Ini adalah hari minggu, hari libur nasional. Juga dengan adik ku, si bocah micin yang doyan nonton youtube, dia tidak sekolah hari ini.

Aku, ayah dan Iwa, pergi kesawah. Hemmmm, kesawah pun di ceritain, dasar katrok. Sorry guys, soalnya pengalaman kali ini cukup mengesankan. Ya terserah kalian mau baca sampe habis atau gak. Yang jelas saya tetap akan ceritakan, meskipun garing wkwk.

Dengan mengendarai motor Honda Revo, aku pergi kesawah dengan membocengi Iwa, dia sangat antusias jika di ajak kesawah, karena disana dia bisa leluasa berlarian kesana kemari, dia tak peduli walaupun lumpur sudah membasahi bajunya. Dasar anak kelas 4 SD.

Terkadang, memperkenalkan alam kepada anak-anak juga perlu. Agar dia tahu, beginilah alam yang sesungguh nya. Karena mengingat Iwa orang nya hobby bersemedi didalam rumah, sambil menonton channel youtube kesayangan nya.

Disawah, aku mengkompori-kompori Iwa. Aku mengatakan bahwa dia akan kalah dalam lomba lari ini. Ya, aku sengaja, agar dia bersemangat mengalahkan ku. 

Aku mengenakan baju training panjang lengan, baju ini adalah pemberian karena aku menjadi anggota Paskibraka, serta celana training panjang. Tak kalah penting, aku juga mengenakan topi yang menutupi bagian belakang leher ku, topi ini juga diberi ketika aku masuk Paskibraka.

Hamparan sawah milik warga yang sangat luas, serta pemandangan yang indah, memanjakan mata ku. Aku terus menatap sekeliling, tampak indah puncak pegunungan di atas sana. Disini memang sangatlah indah, tapi sayang kepedulian masyarakat akan menjaga lingkungan sangatlah kurang. Buktinya, banyak di temukan sampah-sampah rumah tangga disini. 

Aku dan Iwa mulai masuk kedalam sawah, kubangan lumpur ini sangatlah menghalangi langkah kaki kami. Kami harus mengeluarkan tenaga ekstra jika ingin berlarian disini.

"Satu, dua, tiga" aba-aba yang kami ucapkan bersama. Aku terus berlarian, begitupun dengan Iwa. Dia berlari sambil tertawa. Aku sengaja melambatkan kecepatan, agar dia berusaha untuk mengejarku.

Namun apa dikata, bak mobil yang lupa mengisi bensin. Iwa berhenti di tengah sawah, dia tampak kelelahan. Aku tertawa melihat tingkah laku nya yang seperti ini.

Akhirnya aku memutuskan untuk memilih rute yang pendek saja. Dan Iwa pun sanggup berlari dengan dia sebagai juara. Gak, aku gak kalah, aku hanya sengaja mengalah, agar dia tetap semangat, karena kalau dia kalah, air matanya akan keluar dengan deras (Menangis).

Kami kesawah bukan hanya ingin lomba lari, tapi juga membantu ayah memindahkan kayu ke jalan. Kayu itu adalah kayu bekas dari pondok yang ayah bangun di tengah sawah. Pondok itu sudah roboh karena di terpa badai. Oleh karena itu, sisa kayu dari kerangka pondok, kami bawak kejalan (Biar tidak menganggu proses penanaman padi).

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Congratulations @teukukamil! You have completed the following achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of posts published

Click on the badge to view your Board of Honor.
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Do not miss the last post from @steemitboard:
SteemitBoard World Cup Contest - The results, the winners and the prizes

Do you like SteemitBoard's project? Then Vote for its witness and get one more award!