Hy sahabat Steemians semua...
Suasana pagi yang begitu cerah namun udara terasa sejuk nan menggigil, mungkin kah ini pertanda musim kemarau tiba.
Selesai dengan aktivitas rutin seperti biasa,
Lalu menikmati secangkir kopi panas yang telah di siapkan istri.
Pukul 07:30
Am saya berangkat mencari pundi pundi rupiah untuk menafkahi anak dan istri, sebagai pekerja lepas tak peduli dengan cuaca dan kondisi di mana setiap hari harus keluar dengan harapan membawa pulang segumpal rezeki.
renovasi bagian depan
tak terasa waktu istirahat pun tiba,
sebagian rekan kerja tidak pulang kerumah karena memilih makan siang dengan nasi kotak, sedangkan saya mimilih pulang dan makan di rumah yang kebetulan tidak jauh dari lokasi saya bekerja.
pukul 12:30
, saya tiba di rumah, anak2 sedang menunggu dan menyambut dengan meminta gendong.
beberapa saat melepaskan rasa letih bersama dengan Haidar dan kakaknya Humaira, saya ke kamar mandi guna membersihkan diri.
usai makan siang berbaring sejenak bersama anak2.
pukul 02:00
berangkat lagi menuju lokasi kerja untuk melanjutkan pekerjaan tadi pagi.
renovasi kamar mandi
masih dalam tahap finishing membuat plafon kamar mandi.
pekerjaan pun berlalu sampai tiba adzan ashar kami pun beristirahat sejenak sambil menikmati segelas kopi dan gorengan yang di sediakan sang pemilik rumah.
mengingat finishing terakhir target siap hari ini,namun apa di kata waktu yang berlalu begitu cepat tibalah waktunya adzan Maghrib pekerjaan belum selesai, mau tak mau terpaksa untuk di lanjutkan besok pagi.
Tiba di rumah saya berdiri sejenak di luar sebelum masuk ke rumah, begitu lah yang di ajarkan oleh orang tua terdahulu.
selesai mandi adzan insya pun terdengar lalu melanjutkan berwudhu untuk menunaikan ibadah insya.
bakda insya saya berbaring sejenak mengingat badan terasa letih sekali.
hampir tertidur namun istri membangunkan saya untuk makan dulu sebelum tidur.
dengan perlahan dan berat saya pun memaksakan diri untuk bangun dan makan sendirian,
sedangkan anak2 dan istri sudah makan duluan.
setelah itu saya meminta istri untuk membuat secangkir kopi, di mana saya harus fit dan fresh karena ingin menyelesaikan postingan diary kemarin..
sekian diary saya hari ini berharap esok lebih baik dari hari ini.
Terimakasih untuk sahabat steemians semua....
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
@ernaerningsih.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit