The Diary Game - Selasa, 9 April 2024: Banda Aceh Sepi Ditinggal Mudik

in hive-103393 •  7 months ago 



Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Sahabat steemian dimanapun kalian berada, tak terasa kita telah sampai di penghujung bulan suci ramadhan tahun 2024 ini. Semoga kita semua selalu bersyukur dan berintrospeksi diri untuk menjadi manusia yang lebih baik dari hari-hari yang lalu.

Hari ini saya memulai kegiatan saya dengan melakukan hal-hal yang lebih santai. Saya mengisi hari terakhir di bulan suci ramadhan ini dengan jalan-jalan keliling kota Banda Aceh. Saya melakukan hal ini adalah untuk melihat keadaan Banda Aceh yang mana merupakan kota yang di huni oleh berbagai macam manusia sari belahan daerah lain. Pada hari ini kita dapat melihat bahwa kita Banda Aceh terlihat sangat sepi dan bahkan jalanan yang biasanya ramai kini terlihat lenggang dan sepi. Hanya sedikit motor atau mobil yang terlihat melintas di jalanan.

IMG20240407173516.jpg

Para pedagang yang berasal dari kota Banda Aceh yang mana tidak mudik, terlihat masih membuka lapak dagangannya. Namun terpantau sangat sepi pengunjung dan bahkan bisa dikatakan tidak ada pengunjung. Hal ini telah berlangsung sejak lama yaitu orang-orang yang biasanya ramai dan padat di kota Banda Aceh kini telah pulang ke kampung halamannya masing-masing sehingga Banda Aceh menjadi sepi seperti kota mati. Saya juga memantau perkembangan di pusat-pusat perbelanjaan di kota Banda Aceh yang mana biasanya ramai namun saat ini sangat sepi. Saya mencoba pergi ke Suzuya Mall Banda Aceh setelah berbuka puasa karena ingin melihat suasana malam lebaran di pusat perbelanjaan paling terpopuler di Banda Aceh.

IMG20240404233030.jpg

Suasana di Suzuya Mall juga terlihat sepi dan hanya sedikit pengunjung yang terlihat masih sibuk berbelanja. Dimalam lebaran ini, orang-orang yang tersisa di Banda Aceh lebih banyak berkumpul di seputaran mesjid raya Baiturrahman untuk menyaksikan takbir keliling yang diselenggarakan oleh pemerintah propinsi Banda Aceh. Namun saya tidak suka dengan keramaian atau tempat yang padat, maka saya pun pulang ke rumah dan beristirahat untuk menyambut datangnya bulan Syawal atau lebaran besok.

Selamat Hari Raya Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir dan Batin.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Non Club
DescriptionAction
Plagiarism-Free✅️
Bot-Free✅️
Verified User✅️
Beneficiary Rewards❌️
Support burnsteem25❌️
Voting CSI0
Mohon terus melakukan power up agar tetap include kembali ke dalam club5050

Terima kasih telah berbagi bersama di sini

Kegiatan yang baik, minal aidzin walfaizin mohon maaf lahir dan batin