The Diary Game - Better Life || Selasa, 8 February 2022

in hive-103393 •  3 years ago 
Selamat pagi semuanya..... Salam hebat luar biasa sahabat steemian.Hari ini saya bangun pukul 06.00 WIB karena jadwal saya masih masuk shift pagi.Seperti biasanya bangun tidur selalu self talk positif untuk memotivasi diri dalam menjalani aktivitas sehari hari.Sejenak menghirup udara segar diluar dan menikmati suasana pagi hari didepan kontrakan.Pukul 07.30 WIB bergegas mandi dan bersiap siap untuk berangkat,pukul 07.45 WIB saya berangkat berjalan kaki menuju ke kantor.Sesampainya dimarkas rekan satu tim dan tim shift malam sudah berkumpul saya pun ikut bergabung dengan lainnya.Obrolan kami pasti tidak jauh dari update informasi crypto terkini.Tentunya sembari ngopi dan menikmati sebatang rokok serta gorengan hangat sebagai awal menjalani kegiatan.Pukul 08.30 WIB rekan tim shift malam berpamitan untuk pulang, beberapa rekan lainnya melakukan ceklis rutinan dipagi hari.Sehabis ceklis kami melakukan kegiatan berikutnya yaitu pencucian AC unit outdoor digedung C bagian atas.Kami pun menyiapkan peralatan yang dibutuhkan dan bergegas menuju ke lokasi.Sesampainya Dilokasi kami berbagi tugas biar mudah untuk berkoordinasi.

IMG-20220208-WA0027.jpg

IMG-20220208-WA0028.jpg

IMG-20220208-WA0026.jpg
Pencucian AC unit outdoor digedung C atas

Kali ini jalurnya cukup ekstrem karena berada diatas bertumpu dengan besi kandang dari AC outdoor.Posisinya pun tidak begitu leluasa karena mencucinya sambil jongkok dan cukup lama.Tapi hal seperti ini merupakan hal biasa bagi kami,jadi yang terpenting adalah berhati hati.Banyak sekali kotoran-kotoran yang menempel seperti debu dan bekas bekas makanan kelalawar.Jadi sekalian membersihkannya biar terlihat indah dan mengkilap.Sudah lumayan lama mencucinya Tiba-tiba hujan pun turun cukup deras bergegas kami turun ke bawah dan merapikan kembali peralatannya.Setelah semuanya rapi kami kembali ke markas untuk berteduh sementara karena jika dilanjutkan takutnya alat konslet, apalagi semuanya ada arus listriknya.Ketika melihat jam ternyata menunjukkan pukul 11.30 WIB memasuki waktu Isoma.Sehabis isoma pukul 14.00 WIB kami ditugaskan oleh leader yaitu mengecat tembok dilantai 2 kanan dekat ruang Direksi.Kami pun segera menyiapkan cat yang sudah diracik dan membawanya menuju ke lokasi.

IMG_20220208_144915.jpg

IMG_20220208_144904.jpg
Mengecat tembok dilantai 2 kanan

Posisinya dekat dengan tangga darurat,tembok tersebut permukaannya jelek ada bekas rembesan air yang bocor.Jadi kami mengecatnya biar terlihat lebih indah dan menghilangkan bekas rembesannya.Bagian yang dicat pun tidak begitu banyak sesuai dengan bekas rembesan airnya saja.Pukul 16.00 WIB pengecetan pun selesai kami pun turun dan menuju ke markas.Sesampainya dimarkas beristirahat duduk santai sembari ngopi,makan gorengan dan merokok.Beberapa rekan lainnya berpamitan pulang karena memang jadwalnya pulang lebih awal.Sedangkan saya dengan rekan lainnya tetap stand by dimarkas hingga malam hari.Pukul 19.00 WIB saya bersama salah satu rekan melakukan pengontrolan ulang ke semua gedung.

IMG-20220208-WA0036.jpg

IMG-20220208-WA0038.jpg
Pengontrolan ulang pukul 19.00 WIB

Mengecek ke semua gedung terutama ruang perangkat, mematikan beberapa alat alat elektronik yang sudah tidak digunakan serta memastikan semuanya dalam keadaan normal terkendali.Setelah semuanya beres kami kembali ke markas menunggu waktu pulang,pukul 19.30 WIB rekan tim shift malam mulai berdatangan.Kami mengobrol sejenak bersantai ngopi dan menikmati sebatang rokok,pukul 20.06 WIB saya berpamitan untuk pulang.Kali ini bonceng salah satu rekan yang kebetulan satu arah dengan kontrakan saya, sesampainya dikontrakan bergegas mandi dan ganti baju.Lalu nongkrong dikontrakan tetangga sebelah yang terlihat rame sedang asyik bermain catur.Saya pun menontonnya sambil disuguhkan secangkir kopi hangat, jajan dan rokok.Berbincang santai sembari melihat tetangga lainnya yang sedang beradu strategi melalui permainan catur.Hari pun semakin larut,tak terasa hingga pukul 23.30 WIB saya pun masuk kedalam.Beranjak berbaring dikamar melepas lelah selama seharian bekerja penuh hingga akhirnya tertidur.Demikianlah cerita keseharian saya semoga bermanfaat untuk sahabat semuanya, apabila ada tulisan yang kurang sempurna saya mohon maaf.Terima kasih..... Selamat malam dan selamat beristirahat.

PictureSmartphone
ModelRealMe C21Y
Original Picture@adamkholid
LocationBogor, Indonesia

Thank You

Salam Sukses,

@adamkholid

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

image.png