Assalamu'alaikum wr.wb.
ACTS OF KINDNESS : SABTU, 16 OKTOBER 2021
Selamat berjumpa kembali sobat di hari Sabtu si akhir pekan ini, semoga sehat semuanya.
Hari ini saya mendapatkan informasi dari saudara saya di Cot Matahe bahwa telah terjadi kebakaran di Desa Darul Aman Cot Matahe Kecamatan Geurudong Pase Kabupaten Aceh Utara Provinsi Aceh – Indonesia, kebetulan juga hari ini saya ada perlu ke rumah saudara, dan saya juga mengunjungi rumah korban kebakaran di Desa Darul Aman Cot Matahe.
Berikut data kejadian kebakarannya adalah sebagai berikut :
📷 Nama | Keterangan |
---|---|
Saifuddin | Suami |
Fatimah | Istri |
M.Muzakir | Anak 17 Tahun |
Maulida Rahmi | Anak 15 Tahun tidak sekolah |
Raizatun Nisa | Anak 11 Tahun /SD kls.5 |
Nisa Ardani | Anak 5 Tahun /TK |
Kebakaran terjadi pada hari kamis tanggal 14 Oktober 2021 sekitar jam 03.30 sore hari, pada saat kejadian ibu Fatimah sedang beristirahat siang di rumahnya, ibu Fatimah dan suami ini sehari-hari bekerja sebagai pengutip biji sawit di kebun orang yang ada di Kebun di Gampong dan serabutan lainnya pada saat kejadian ibu Fatimah sedang beristirahat siang, api bermula dari ruang dapur kemudian merambat ke kamar ibu Fatimah dan suami yang terbuat dari bahan dasar triplek di sebelah rumah bantuan yang di bangun bersambungan dari rumah bantuan yang di terima oleh keluarga ini pada tahun 2019, karena bahan dasarnya kayu dan triplek akibatnya api cepat menjalar dan menghanguskan semuanya, akan tetapi karena sebagian rumah ibu Fatimah terbuat dari batu bata dan atapnya rangka baja rumah ini masih sempat di padamkan oleh petugas pemadam Aceh Utara karena begitu kejadian ada yang menghubungi, api berhasil di padamkan oleh warga sekitar dan tim dari pemadam.
Keluarga korban
Anak ibu Fatimaj yang paling kecil bersama sisa perlengkapan sekolahnya
Dokumentasi sisa dari kebakaran rumah ibu Fatimaj serta keluarga
Api bermula dari ruangan dapur, ibu Fatimah setelah menggoreng ikan lupa mematikan api kompor sehingga membuat sisa minyak yang ada di kuali hangus dan mengeluarkan asap, kemudian api menjalar ke dinding kayu dan merambat ke arah lainnya, pada saat kejadian anaknya yang paling kecil yang melihat di dapur ketika hendak mau mengambil air minum sementara yang lainnya tidak ada di rumah dan ibu Fatimah sedang tertidur.
Semua isi rumah habis terbakar dan pakaian ibu Fatimah serta suaminya habis yang tersisa hanya lemari anaknya yang sempat di keluarkan oleh warga dan satu buah kasur kecil, yang lainnya habis terbakar, juga perlengkapan sekolah anak-anaknya ikut terbakar tak ada yang tersisa.
Untuk saat ini bantuan yang sudah di terima oleh keluarga ini berupa beras 3 sak, minyak bimoli 2 liter, kompor gas serta tabungnya, santrimi 2 dus, telur 1 papan 1 buah drum besar dan drum kecil tempat air, panci yang di berikan oleh satgas kecamatan setempat pada sore setelah kejadian, juga ada sedikit pakaian bekas yang di berikan oleh orang di gampong dan tetangganya.
Sementara tadi pada saat saya mengunjungi keluarga korban menurut pengakuan ibu Fatimah dan keluarga yang sangat di butuhkan adalah tempat tidur/tikar atau kasur karena semuanya sudah tidak ada lagi juga sedikit kebutuhan lainnya seperti pakaian seragam sekolah untuk anak-anaknya.
Demikian info yang dapat saya sampaikan semoga semua pihak bisa menindaklanjutinya, Terima kasih atas perhatiannya dan sudah mampir di blog saya.
Cc :
Pak @anroja
Pak @radjasalman
Terima kasih
Wassalam
@aisyahmychun
Terimakasih telah melakukan asesmen awal untuk Steem Amal, insyaAllah segera direspon setelah pembahasan tindak lanjutnya.
CC: @anroja @el-nailul
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Sama-sama pak, kebetulan tadi siang kami ke tempat saudara dan rumah tersebut bersebelahan.. semoga akan ada yang membantu..
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Semoga diberi kesabaran dan ketabahan atas musibah yang menimpa keluarga ibu Fatimah, amiin
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Semoga @steem.amal dapat memberi respon nya, setelah menerima hasil survey dari @aisyahmychun.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Amiin...🤲
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit