The Diary Game , Better Life ( 17 Agustus 2024) mengikuti upacara HUT RI ke-79 di sekolah

in hive-103393 •  2 months ago 

IMG_20240817_083441.jpg

Assalamualaikum

Sahabat steemian

Kembali saya @aisyahmychun, ingin berbagi melalui diary game masih tentang kegiatan saya dalam menyambut hari kemerdekaan RI ke-79 17 Agustus 1945.

Pagi hari ini saya berangkat dari rumah seperti biasa yaitu Jak 07.00, hari ini kami akan mengikuti upacara kemerdekaan, untuk upacara beberapa tahun setelah berakhirnya covid-19 setiap upacara menyambut hari kemerdekaan tidak lagi di laksanakan di lapangan sebagaimana terdahulu beberapa tahun sebelum covid-19 setiap tahun upacara selalu dilaksanakan di lapangan kecamatan namun beberapa tahun ini kegiatan upacara tidak dilaksanakan bahkan berbagai jenis perlombaan juga tidak diadakan di pusat kecamatan berbeda dengan tahun sebelumnya ada juga lomba panjat pinang dan lain-lain akan tetapi untuk tahun ini tidak di laksanakan.

Jam 07.30 anak-anak sudah berbaris di lapangan untuk mengikuti kegiatan upacara 17 Agustus 1945, setelah semuanya siap dan barisan sudah rapi semuanya upacara bendera di mulai, anak-anak tak ada yang berbicara upacara berlangsung secara khidmat tak ada kendala apapun, rangkaian kegiatan terus berjalan sampai akhirnya upacaranya selesai dan barisan di bubarkan anak-anak istirahat sebentar.

IMG_20240817_083214.jpg

IMG_20240817_083151.jpg

IMG_20240817_082642.jpg
Kegiatan upacara 17 Agustus 2024

Jam 10.00 setelah anak-anak selesai beristirahat dan membeli jajanan maka kegiatan perlombaan juga dilanjutkan, hari ini masih ada kegiatan lomba seperti tarik tambang antar kelas dan juga ada lomba membawa bola dengan karung yang juga diperlombakan antar kelas, kegiatan yang sangat seru sekali semua anak-anak senang riang bergembira menyambut hari dimana mereka tidak belajar di ruang kelas mereka merdeka juga karena kita semua sedang merayakan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia.

IMG_20240817_111139.jpg

IMG_20240817_111134.jpg
Anak-anak ikut lomba bawa bola dengan karung

Selesai kegiatan sekitar jam 12.30 kami semua pulang ke rumah masing-masing seperti biasa saya pulang ke toko jahit dan berada di toko sampai sore sampai tiba saatnya kami tutup toko..

Sampai disini diary ku hari ini, semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT.. Aamin.Terimakasih kepada teman-teman semuanya yang sudah berkunjung ke laman aku.

Regards

@aisyahmychun

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Thank you very much for publishing your post in Steem SEA Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community

DescriptionInformation
Verified User
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
BeneficiaryYes
burnsteem25No
Status ClubNo
AI Article✅ Original (Human text!)

Karena kakak akhir-akhir ini tidak melakukan Power Up, maka status klub hilang, untuk mendapatkannya kembali silahkan kakak Power Up minimal 50% dari saldo Steem yang dimiliki, terimakasih.

I invite you to support @pennsif.witness to grow across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here

Oouh..baiklah..terimakasih saya akan melakukan power up..

Ok, baik terimakaish kak

jangan lupa perhatikan penulisan tagar club yang benar juga ya

Tim kami melihat anda sering berbagi postingan tentang pendidikan dan aktifitas di sekolah sebagai guru, ayo bergabung dengan komunitas Guru dan Siswa.

https://steemit.com/created/hive-167213

Oke..baiklah terimakasih