TODAY'S STORY {15 Juni 2021}

in hive-103393 •  4 years ago 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Haii sahabat stemian semuanya,Semoga selalu dalam lindungan Nya.

Pada hari Selasa,tepatnya hari ini aku memulai hari-hari ku seperti biasa.setiap pagi nya aku menyeselesaikan pekerjaan rumahku terlebih dahulu seperti melipat baju dan menyapu, baru setelah itu aku sarapan lalu mandi untuk segera bergegas ke sekolah.Biasanya aku berangkat ke sekolah bersama ibuku karena searah dengan tempat kerja nya.

image.png
(perjalanan sekolah)

Sesampainya di sekolah,seperti biasa kami memulai kegiatan belajar dengan membaca doa,setelah itu guru mulai menjelaskan materi pelajaran.Ketika guru sedang menjelaskan banyak dari sebagian siswa mengabaikan guru di depan.Ada yang sibuk dengan urusan mereka sendiri,Ada yang sibuk dengan handphone ataupun sibuk bercerita dengan teman sebangku nya.
image.png
(lingkungan sekolah)

Tiba saat bel berbunyi yang bertanda saat nya jam istirahat,Aku dan kedua teman ku pun segera turun menuju ke koperasi.disana kami membeli minuman dan jajanan ringan lalu kembali naik ke kelas dan menikmati jajanan yang kami beli tadi.Lalu kami melanjutkan mata pelajaran selanjutnya hingga pukul 12.30 waktunya solat zhuhur berjama'ah.aku dan temanku yang lainnya segera berwudhu .

Tiba saatnya kami di musholla,melaksanakan solat berjamaah setelah itu berdoa bersama lalu bersholawat.setelah semuanya selesai ada satu kegiatan rutin yang di laksanakan setiap lepas sholat namanya kultum atau berkhutbah yang dilaksanakan oleh kaka kelas.Lalu kami kembali ke kelas untuk bersiap-siap, lalu pulang ke rumah untuk beristirahat.

Terimakasih banyak kepada sahabat stemian yang telah mendengarkan kisah harian singkat saya
Wassalamu'alaikum warahmatullahhiwabarakatuh.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!