Setelah sekian lama saya istirahat menulis di steemit ini, maka hari ini tepat pada 1 muharram 1443 hijriah saya mulai menulis kembali. Banyak alasan yang membuat saya terhambat untuk menulis diari, tapi hari ini bertepatan pada hari besar islam tahun baru hijriah saya akan menulis kembali dan insya Allah akan rutin seperti biasa nya.
Sebelumnya nya kami para santri santri di pondok pesantren DAYAH ULEE TITI Aceh besar, telah memulai kembali katifitas belajar mengajar setelah libur resmi beberapa hari untuk merayakan lebaran idul adha. saya telah kembali ke pondok sebelum tanggal jatah kembali para santri riba, karna banyak hal yang harus saya kerjakan sebelum belajar di pondok aktif kembali.
Beberapa hari yang lalu grub kami mendapat undangan zikir walimah di desa dham cekok, jadi hari ini setelah saya mengajar dhuha langsung menuju tempat undangan zikir. Walaupun kami belum lengkap semua nya 6 orang, tapi tetap memenuhi undangan dengan beranggotakan yang bisa hadir saja.
Sedikit kendala di alat sond sistem membuat kami kualahan untuk berzikir karna suara tidak jelas di tambah anggota yang kurang.tapi kendaki demikian zikir tetap kami lanjutkan sampai azan dhuhur dan kami lanjutkan kembali setelah sholat dhuhur hingga selesai jam 15:00. Dan di tutup dengan foto bersama pengantin baru.
Foto bersama pengantin baru di acara zikir
Sepulang dari zikir saya beristirahat sebentar di poliklinik karna setelah ashar nanti saya piket di poli lagi. Saya tertidur sampai terbangun saat azan ashar tiba,setelah itu saya lansung sholat ashar .setelah menunaikan sholat ashar para santri masih berlangsung wirid yasin di musalla, jadi sambil menunggu turun jamaah para santri saya sempatkan untuk menyapu dan mengepel poli sebentar. Setelah turun jamaah ashar baru saya membuka poli menunggu santri santri yang sakit dan perlu obat.
Piket di poliklinik
Sampai jam 18:00 waktu nya para santri masuk kembali ke dalam musalla sampai azan magrib tiba saya menutup poli dan langsung bergegas mandi karna malam ini saya mulai naik pengajian magrib bersama Abu . Setelah mandi sambil menunggu magrib saya sempatkan mengulang sendiri sebentar di asrama sendiri. Tiba azan magrib saya langsung turun untuk sholat magrib. Naik ngaji magrib sampai jam 21:00 tepat.
Turun pengajian magrib saya keluar sebentar untuk mencari makan malam. Makan malam dan menunggu bel pangajian isya di bilik. Sebenarnya beberpa malam ini saya mengajar isya menggantikan kawan yang pulang kampung untuk berobat. Cuma karna hari ini ia sudah balik jadi saya habiskan waktu isya sambil menunggu waktu mengulang di poli. Main game dan ngobrol ngobrol berasama teman teman hingga jam 23:00.
Santai santai di poli sambil main game
Itulah cerita hari ini selaku pembuka saya menulis kembali di stemit ini. Terima kasih untuk sahabat yang telah mampir.
Salam @anakrantau
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
@ernaerningsih.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Terima kasih atas dukungan nya @steemcuartor08.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit