Acts Of Kindness- Baitulmal membatu merenovasi rumah masyarakat miskin, dan 50% dari postingan ini disumbangkan untuk @steem.amal

in hive-103393 •  3 years ago 

Kami telah berupaya untuk membatu warga yang layak untuk mendapat bantuan tentu syarat dan ketentuan berlaku bagi penerima bantuan. dari karena itu mohon dukungan dari Steemian semua agar kami lebih aktif untuk mempublikasi kegiatan kami. Karena setiap penghasil dari posting ini kami berikan kepada lima personil petugas lapangan yang bertugas MemVerifikasi data warga yang masuk ke baitulmal.
Ucapan terimaksih kepada @curiesea yang telah membatu untuk mengawal kegitan renovasi rumah warga yang telah mendapat mantuan dari baitulmal.

Mekanisme Verifikasi Calon Mustahik

Setelah pendataan calon mustahik (fakir miskin)selesai dilaksanakan, maka untuk
selanjutnya dilakukan verifikasi. Adapun tahapan verifikasi adalah, meliputi:

  1. Verifikasi Kelengkapan Berkas;
    Tahapan verifikasi awal dengan memperhatikan kelengkapan proposal
    permohonan bantuan, sebagaimana pada mekanisme pendataan calon
    mustahik.
  2. Verifikasi Double Senif Bantuan
    Tahapan verifikasi kedua dengan memperhatikan calon mustahik tidak
    tertera namanya pada senif bantuan lainnya.
  3. Verifikasi Validasi Data;
    Tahapan verifikasi ketiga setelah calon mustahik melewati dua tahap
    verifikasi. Verifikasi validasi data merupakan verifikasi dengan
    menyamakan satu dokumen dengan dokumen lainnya, seperti: nama, nik,
    tempat/tanggal lahir, alamat dan sebagainya. Jika ditemukan adanya
    kesalahan dalam pengetikan dokumen, maka dinyatakan tidak lolos
    verifikasi kecuali bila dilakukan perbaikan atas kesalahan pengetikan
    tersebut. Yang lebih diutamakan dalam hal ini adalah nama lengkap, nik
    dan alamat.
  4. Verifikasi Kelayakan; dan
    Tahapan verifikasi keempat setelah calon mustahik melewati tahapan
    verifikasi. Verifikasi yang keempat ini adalah verifikasi dengan
    memperhatikan usia, status, tanggungan, dan sebagainya sesuai dengan
    jenis bantuan yang diajukan.

Syarat dan ketentuan yang berlaku dan baku :

  • Bantuan Dana untuk Renovasi Rumah Kaum Dhuafa
  1. Orang yang mempunyai harta atau usaha, tetapi
    penghasilannya tidak mencukupi untuk diri sendiri atau keluarganya;

  2. Sehat mental/berakal;

  3. Berusia minimal 40 (empat puluh) tahun, kecuali cacat fisik;

  4. Telah berkeluarga;

  5. Calon mustahik adalah kepala keluarga;

  6. Mempunyai pendapatan rata-rata <Rp. 1.900.000,- (satu juta
    sembilan ratus ribu rupiah)/bulan;

  7. Mempunyai pengeluaran rata – rata >1.900.000,- (satu juta
    sembilan ratus ribu rupiah)/bulan;

  8. Memiliki rumah milik sendiri;

  9. Kondisi keseluruhan isi rumah memiliki bagian yang layak
    untuk direnovasi;

  10. Tidak memiliki pekerjaan, tempat usaha/alat usaha yang
    pendapatannya mencukupi untuk kebutuhan hidup dan untuk
    merenovasi rumah;

  11. Belum pernah menerima bantuan rumah dhuafa dari Baitul Mal
    maupun dari instansi/lembaga/organisasi lainnya; dan

  12. Belum pernah menerima bantuan renovasi rumah dari Baitul
    Mal maupun dari instansi/lembaga/organisasi lainnya pada
    tahun sebelumnya dan tahun berjalan.
    penetuan.

https://steemit.com/hive-103393/@curiesea/acts-of-kindness-galeri-photo-tugas-pengawasan-renovasi-rumah-warga-miskin-dari-sumber-dana-bantuan-bmk-kota-lhokseumawe-30
Keterangan photo milik @curiesea yang dikirif via WA.
IMG20210831164136.jpg

IMG20210831164029.jpg

IMG20210831160603.jpg

_______________________

IMG-20210831-WA0042.jpg

IMG-20210831-WA0042.jpg

IMG20210831183453.jpg

IMG20210831183500.jpg
https://steemit.com/hive-103393/@curiesea/acts-of-kindness-galeri-photo-tugas-pengawasan-renovasi-rumah-ke-2-warga-miskin-dari-sumber-dana-bantuan-bmk-kota-lhokseumawe.

Cc:

@anroja @nazarul @curiesea @green07 @herimukti @ikhsan01

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!