The Diary Game, Betterlife : Sabtu (04/09/2021)- Lelah Semoga Menjadi Berkah

in hive-103393 •  3 years ago  (edited)

IMG_20210904_212249.jpg

Hai Steemians, semoga Allah selalu meridhai aktivitas kita. Amin !

Hari ini saya sedikit lelah karena harus mengikuti kegiatan bootcamp selama 4 jam dan menempuh perjalanan ke kampung istri selama 4 jam pula.

Sebelum bootcamp di mulai, saya menjaga dan bermain sebentar dengan Nuwaira si putri imut sambil menunggu Bundanya mempersiapkan sarapan pagi untuk kami.

Usai menyantap sarapan, tepat jam 08.15 saya segera mempersiapkan laptop untuk mengikuti bootcamp yang pernah saya ceritakan pada diary sebelumnya di link ini.

IMG_20210904_103106.jpg sedang berlangsung bootcamp

16307291297625229990432582785055.jpg sesi curhat sama tutor

Pukul 12.30 kegiatan bootcamp pun selesai, kemudian saya keluar menuju bengkel untuk mengganti oli kendaraan yang akan saya gunakan untuk pulang kampung bersama keluarga.IMG_20210904_124259.jpg Sedang Proses Ganti Oli

Selesai ganti oli kendaraan saya sholat dhuhur, setelah itu, saya segera pulang kerumah menjemput keluarga yang sudah siap berangkat.

Sekitar jam 3 sore kami meninggalkan kota Lhokseumawe menuju kampung halaman istri di Caleu, Kabupaten Pidie untuk melayat kerumah saudara yang sedang berduka ditinggalkan sang anak tercinta untuk selamanya.

Saat waktu Ashar tiba, kami berhenti sejenak di Mesjid Imum Syafi'i di daerah Jeunib untuk menunaikan kewajiban sholat Ashar sekalian istirahat. Selesai sholat saya menikmati beberapa potong buah segar sebelum melanjutkan perjalanan.

IMG-20210904-WA0007.jpg Sedang pengerjaan pembangunan Mesjid Imum Syafi'i

IMG_20210904_170556.jpg si Abang sedang memotong buah dagangannya

Sekitar Pukul 19.30, kami tiba di keude Caleu kemudian langsung menuju ke rumah duka, rumah Wak kami.
IMG_20210904_212249.jpg Baru Selesai Samadiah untuk Almarhum

Selesai disana, saya, Nuwaira dan bundanya pergi ke super market di Bereunun untuk beli susu kemudian melanjutkan silaturahmi dengan sahabat saya sejak kuliah yang sekarang Ia sudah sukses jadi Bos toko Ponsel El-Sigli cabang Bereunun. 😁

IMG_20210904_220614.jpg

Belum lama kami berbincang disana, Nuwaira mulai rewel minta tidur dan minta minum susu, akhirnya saya bergegas pulang kerumah pamannya istri saya untuk beristirahat.

Demikian kisah saya pada hari ini. Saya berpesan, Sesibuk apapun kegiatan pribadi kita, usahakan jangan sampai hilang rasa sosial dan empati kita terhadap orang lain. Semoga menjadi pengingat kepada para sobat stemmians semua.
Wassalam.

Terimakasih kepada :
@anroja @ernaerningsih @heriadi @radjasalman @herimukti @akbar2468 @zoelgood
Atas inspirasi dan dukungannya, Sukses selalu.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!