The Diary Game Better Life || [PRAMUKA] Tunas Remaja Ke-9

in hive-103393 •  3 years ago 

IMG-20211223-WA0048.jpg

Hello everyone
Hi sunshine
Hari ini adalah hari di mana aku dan teman-teman lainnya mengikuti kegiatan tunas remaja (TR) yang bertempat di bumi perkemahan SMP negeri Arun Lhokseumawe, rencananya perlombaan akan dilaksanakan dalam 5 hari, hari pertama, yaitu tanggal 18 desember kami akan berangkat dam mempersiapkan tenda, makanan, serta persiapan-persiapan selama di sana.

IMG-20211223-WA0070.jpg

Pagi ini aku dan teman-teman lainnya sudah sedia menunggu jemputan di sekolahku, kami akan pergi bersama-sama menuju tempat perkemahan, sebelumnya aku sempat mengurungkan niatku untuk ikut perkemahan dikarenakan ibuku yang sempat melarang, namun tepat hari sebelum perkemahan ibu akhirnya memberikanku izin untuk bergabung.
Akhirnya jemputan kami pun sampai, truk kuning yang telah dipesan oleh pembina sudah bertengger di depan kami, barang-barang yang kami bawa juga lumayan banyak, mulai dari makanan, obat-obatan, peralatan makan, dan lainnya. Kami pun bergegas naik ke truk yang sudah sampai, ditengah hujan tanpa beralaskan apapun kami melaluinya, memang anak Pramuka itu harus anti badai, panas dan hujan, walau cuaca yang kurang kondusif, namun semangat kami sama sekali tidak meredup, bahkan dalam perjalanan pun kami saling bercanda gurau.

IMG_20211220_081928.jpg

Sesampainya di sana aku dan temanku segera mempersiapkan tenda yang akan kami bangun di atas tempat yang telah disediakan, hujan pun semakin deras, kami mulai mempercepat prosesnya dikarenakan baju yang kami kenakan mulai basah, selepas membangun tenda aku dan temanku memilih untuk berteduh di dalam tenda sembari menunggu hujan reda, hari pertama tidak banyak kegiatan yang harus dilakukan hanya mempersiapkan beberapa hal dan beristirahat untuk hari kedepannya, sepertinya besok aku dan teman lainnya akan mulai sibuk dengan keseluruhan kegiatan, di tenda kami mengobrol mengenai banyak hal, kami juga turut membahas persiapan untuk kedepannya.
Kebetulan hari ini aku mendapat giliran memasak bersama salah seorang adik kelasku, jadi aku segera memasak makanan untuk disantap bersama.
Hingga malam hari, hujan tak kunjung reda kami melanjutkan sesi berbincang sambil bersenda gurau bersama. Melihat waktu yang menunjukkan pukul 10:00 WIB, kami segera beristirahat untuk kegiatan-kegiatan esok hari.
Terimakasih sudah membaca kisahku hari ini, kuharap kalian selalu dalam keadaan baik-baik saja, sampai bertemu di kisah-kisah lainnya^^

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Keren aktivitasnya, Cut. Tetap semangat menulis, ya!

siappp kakkk🙌

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.