![]() |
---|
Halo teman - teman steemit yang berbahagia, saya doakan kita semua dalam keadaan sehat dalam menjalani hari - hari yang panjang dan indah ini.
Saya akan mencoba menjelaskan secara detail mengenai sebuah tempat penjualan es krim terlaris dan terenak di sebuah kota petro dolar yaitu Mixue. Mixue ini terletak di jalan merdeka pusat kota Lhokseumawe, tepat di samping Pizza Hut dan Cafe Petro Dolar. Mixue masuk kota Lhokseumawe pada tahun 2024 dan langsung dipenuhi oleh pengunjung. Bahkan saat awal pembukaan, antrian untuk pembelian es krim ini sampai menimbulkan kemacetan. Pengunjung yang datang kesini selain warga lhokseumawe, bireuen, aceh utara , bener meriah dan takengon juga membeli disini.
![]() | ![]() |
---|
Tampilan depan Mixue ini sungguh mewah, ada tersedia kursi untuk menunggu di depan dan dilengkapi dinding kaca sehingga langsung bisa dipandangi dari luar. Tulisan nama Mixue juga sangat besar, orang yang melintas jalan ini pasti akan terbaca dan singgah. Malam hari lampu yang disediakan juga sangat terang.
![]() |
---|
Kursi dan meja di dalam disediakan hanya untuk 2 atau 3 orang duduk saja. Terdiri dari meja dan sepasang kursi dan meja panjang menghadap jalan untuk menikmati keindahan kota Lhokseumawe dan orang - orang yang melintas
![]() |
---|
Selain di dalam di sediakan meja dan kursi, di bagian luar juga ada kursi dan meja. Para pengunjung yang merokok dan tidak bisa kena pendingin AC, bagian depan ini menjadi tempat yang sangat direkomendasikan.
![]() |
---|
Menu pilihan es krim yang disedikan juga banyak. Ada es krim dengan berbagai rasa, minuman campur es krim bahkan minuman saja juga tersedia. Tambahan toping seperti boba, agar - agar dan cincau juga ada agar bisa membuat rasa minuman lebih berbeda dari biasanya.
![]() |
---|
Menu di layar atas juga tersedia. Tampilan menu disini bertujuan untuk pengunjung yang sedang mengantri bisa langsung melihat ke atas apa yang cocok untuk di pesan beserta harganya.
![]() | ![]() |
---|
Malam itu saya memesan minuman yang dicampuri es krim bukan es krim saja. Minuman tersebut bernama Strawbery Milkshake yang berisikan strawberi, jeli dan es krim. Minuman ini saya beli dengan harga Rp. 16.000 (5.66 Steem).
![]() |
---|
Minuman yang enak, tempat duduk yang nyaman ditambah dilengkapi dengan hadiah botol minum yang bergambarkan maskot Mixue. Botol ini bisa menjadi hadiah atau bisa dibeli langsung juga.
![]() |
---|
Tempat parkiran juga sudah disediakan yang cukup luas. Bagian dalam untuk motor dan bagian samping untuk mobil. Saya memarkirkan motor dengan mudah dan saat keluar juga mudah.
Mungkin hanya ini yang bisa saya bagikan informasi tentangMixue Lhokseumawe ini. Terima kasih sudah membaca tulisan ini, semoga membawa manfaat untuk kita semua.
https://maps.app.goo.gl/y4AUKJdDyo1M4rDx7
Instagram : https://www.instagram.com/mixue.lhokseumawe/
Tiktok : https://www.tiktok.com/discover/mixue-di-lhokseumawe?lang=id-ID
by @candra8692
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
terima kasih walictd
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you for using Steem Atlas.
For more information about posting on Steem Atlas check out our Curation Guidelines...
Please consider setting a beneficiary to @steem-atlas to help the project grow.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you very much sir
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Supporting the Steem Atlas project.
Thank you from the @pennsif.witness team.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you very much
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit