![]() |
---|
Selamat pagi teman - teman steemian yang berbahagia, saya doakan kita semua dalam keadaan sehat dalam menjalani hari yang panjang dan indah ini. Saya akan memaparkan mengenai sebuah Warung Kopi yang terkenal nikmat di salah satu daerah Aceh Utara. Warung ini bernama Erbea Coffee Shop yang terletak di jalan KKA desa ulee nyeue kecamatan banda baro. Pemiliki Erbea Coffe ini adalah Pak Sulaiman atau lebih dikenal dengan sebutan Bang Pon. Kini sudah diberikan pengelolaan kepada anak tertuanya bernama Mahyu. Warung ini didirikan pada tahun 2021 menghabiskan biaya dengan kisaran Rp. 300.000.000 ( 105890.82 Steem ). Erbea Coffee Shop memiliki letak geografis yang strategis karena berada di jalan lintas yang menghubungkan Kabupaten Aceh Utara - Bener Meriah.
![]() |
---|
Coffee shop ini terdiri dari dua ruko yang digabungkan dengan tulisan nama yang besar ditelatkkan di bagian atas ruko. Jika kita melihat dari kejauhan tulisan tersebut tetap tampak dan langsung membuat pelanggan untuk singgah.
![]() |
---|
Kursi dan meja yang berada di dalam warung ini tersusun dengan rapi. Kursi sangat nyaman untuk duduk dalam jangka waktu yang lama dan meja terbuat dari kaca yang keras. Jarak antar meja satu dengan lainnya juga berjauhan sehingga jadi nyaman untuk berbicara.
![]() |
---|
Selain di bagian dalam, bagian depan juga terdapat kursi dan meja. Tapi disini sedikit berbeda dengan posisi duduk yang juga berbeda. Kursinya dan mejanya model memanjang, muat diduduki 6 orang. Posisi kursi dan meja menghadap ke arah jalan sehingga membuat pengunjung bisa menikmati pemandangan kendaraan yang melintas.
![]() |
---|
Bar meracik kopi dan minuman lainnya berukuran 2x1 meter. Banyak minuman yang tersedia disini terkhusunya kopi sareng. Selain itu juga terdapat alat mesin kopi untuk pemesanan kopi arabica.
![]() |
---|
Erbea Coffee Shop menyediakan kue - kue kering dan makanan ringan hasil racikan warga sekitar. Disini tidak diletakkan kue basah karena pengunjung warung ini biasanya lebih menyukai kue kering. Menu paling laris disini kue bawang.
![]() |
---|
Saya mendatangi warung ini memesan minuman sanger espresso dingin. Sanger disini cocok untuk saya yang tidak terlalu tahan dengan pahitnya kopi. Selain itu saya juga memakan kue bawang dan kue sele. Harga sanger espresso dingin bernilai Rp. 10.000 ( 3.49 Steem ) dan masing - masing kue bawang Rp. 1000 ( 0.35 Steem ) dan kue sele Rp. 1000 ( 0.35 Steem ).
![]() |
---|
Selain memesan minuman, saya juga duduk dengan Mahyu pengelola warung ini. Mayoritas yang sering duduk disini lebih banyak remaja dan dewasa. Disini juga tersedia juga wifi yang super cepat sehingga membuat kita nyaman berselancar di media sosial.
![]() |
---|
Terakhir Erbea Coffee Shop juga tersedia tempat pengisian pulsa hp dan listrik. Jadi tidak perlu harus berjalan jauh mengisi pulsa hp, paket internet, pembayaran air pengiriman uang dan listrik.
Dari seluruh penjelasan yang saya sampaikan, Erbea Coffe Shop sangat layak menjadi salah satu tempat persinggahan. Mungkin hanya ini yang bisa saya bagikan informasi tentang Erbea Coffee Shop ini. Terima kasih sudah membaca tulisan ini, semoga membawa manfaat.
https://maps.app.goo.gl/oRYsfjJQNLfwG5YW9
Instagram : https://www.instagram.com/explore/locations/103561399035656/erbea-coffee-shop/
by @candra8692
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Terima kasih walictd
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Your post has been upvoted. Share with us posts related to economic activity and transactions related to our lives. Acquire business activities and new business ideas. Add prosperity by sharing business activities on the Steemit platform.
Subscribe Steem4Entrepreneurs community
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you very much
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you for using Steem Atlas.
For more information about posting on Steem Atlas check out our Curation Guidelines...
Please consider setting a beneficiary to @steem-atlas to help the project grow.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you very much sir
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Supporting the Steem Atlas project.
Thank you from the @pennsif.witness team.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you very much sir
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit