Hii Sahabat Steemian, di tulisan ini, saya akan menceritakan pengalaman tentang liburan akhir pekan di Puncak Gunung Salak yang terletak di kecamatan Nisam Antara kabupaten Aceh Utara.
Nah, semua orang pasti mempunyai pengalaman masing-masing dalan menikmati liburan akhir pekan, di ditulisan kali ini, saya ingin menceritakan bagaimana rasanya menikmati akhir pekan dengan suasana yang sejuk dan dikelilingi oleh hutan yang masih alami serta kicauan Burung dan suara Siaman yang mengambarkan bahwa ekosistem alam disini masih terawatt dengan baik.
Puncak gunung Salak, merupakan salah satu tempat lokasi wisata yang bagus menurut ku. Dimana disana suasananya sangat dingin dan enak sekali, selain banyak pepohonan serta udaranya masih sangat segar. Puncak Gunung Salak merupakan tempat destinasi wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi oleh wisatawan local, luar daerah maupun manca negara. Tidak heran banyak juga orang-orang yang mengunjungi yang sengaja main kesana, apalagi kalau bertepatan dengan libur atau tanggal merah, seperti hari Sabtu dan Minggu pasti ramai disana. Tidak terkecuali saya dan teman-teman.
Saya dan teman-teman berada di Puncak Gunung Salak selama sehari semalam, Malamnya, bertepatan dengan malam Minggu, saya dan teman-teman menikmati suasana malam di Puncak Gunung Salak dengan membuat api unggun, memasak Mie Udang dan membakar Sate, sambil menikmati suasana malam disini yang sangat indah.
Keesokan paginya. Saya disuguhi dengan terbitnya cahaya sang Mentari dari ufuk timur dan embun pagi masih menempel di pucuk-pucuk bunga yang indah dan berwarna warni. Sambil menikmati secangkir kopi Gayo (kopi Khas Aceh) saya duduk sembari melihat alam disini yang menghilangkan rasa capek dan lelah kami dalam beraktifitas selama seminggu.
Waktu menunjukkan pukul 08.15 WIB, saya bersama Abdul Khalid, Muthi, Maulana dan teman-teman lainnya mulai menyiapkan berbagai kebutuhan untuk memasak Air, Nasi, Kari Kambing, Ikan Bakar dan Ayam Bakar. Setelah semuanya ada, maka mulailah saya memasak Nasi dalam jumlah yang banyak, kira-kira 20 kg beras, wah ini pengalaman pertama saya dalam hal memasak untuk porsi jumbo, teman-teman bisa bayangkan diantara kami yang masak disini rata-rata masih Jomblo dan belum berpengalaman dalam hal memasak, pasti was-was juga, mengingat masakan ini tidak hanya kami yang mencicipinya, hehehe.
Setelah 1 jam berlalu, satu persatu teman-teman dari berbagai daerah datang mulai dari kota Langsa, Aceh Timur, Aceh Utara, kota Lhokseumawe, Bireuen, Bener Meriah dan juga dari Aceh Tengah tiba ditempat acara kegiatan silaturrahmi yang kami buat di Gunung Salak ini, oya teman-teman, bahwa akhir pekan ini tidak hanya sebatas liburan belaka, namun saya dan teman-teman juga melaksanakan kegiatan Family Gathering dalam rangka memperkuat jalinan silaturrahmi antar kami semua yang tergabung dalam keluarga besar Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Program Magister Hukum Univeristas Malikussaleh beserta Sivitas Akademik dan juga mahasiswa.
Setelah semuanya berkumpul, mulailah kami makan Bersama sambil menceritakan aktivitas satu sama lain, oya teman-teman, kegiatan liburan kita ini boleh membawa keluarga, jadi yang masih jomblo-jomblo harap banyak bersabar ya, hehe.
Di Akhir kegiatan kita ini, dilakukannya sesi foto bersama, sebagai dokumentasi bahwa kegiatan kita ini benar adanya, bukan halusinasi belaka, hehe. Nah, begitu saja cerita pendek pengalaman menikmati akhir pekan bersama teman-teman di Puncak Gunung Salak Aceh Utara. Terimakasih semuanya..