Jadi hari ini saya akan menceritakan tentang kegiatan saya, yaitu pergi ke pesta pernikahan teman lama. Kegiatan ini yaitu pada hari Sabtu, 9 Oktober 2021. Kebetulan sekali teman saya ini, ayahnya juga teman ayah saya. Pada hari acara ini, saya bangun pagi-pagi untuk pergi membeli kado pernikahan mereka. Kami bangun subuh pagi seperti biasanya. Selanjutnya pada jam 7.30 wib, kami bersiap-siap lalu pergi ke pasar untuk membeli hadiah. Setelah itu kami pergi ke tempat ngeprint gambar, karena saya mau print gambar tetangga yang disuruh oleh saya sekalian tadi.
Foto saya di pesta pernikahan teman
Setelah print gambar, saya dan ibu kembali pulang kerumah, lalu bersinggah ke rumah tetangga saya karena kami mengeprint gambar yang dititip. Tetangga saya sering saya panggil mbak Ani. Di rumah Mbak Ani saya tidak lupa memfoto anaknya yang sedang memakan Snack. Dia namanya dek cut, dia sangat imut dan lucu. Saya sering mencubit pipinya karena geram.
Dek Cut yang sedang makan Snack
Lalu kami berpamit untuk kembali kerumah. Tidak terasa waktu telah menunjukkan pukul 9.00 wib. Kami bersama-sama yaitu ayah, ibu, kakak, dan saya langsung bersiap-siap untuk pergi ke pesta pernikahan teman saya tersebut. Setelah siap semua, kami langsung ingin berangkat pergi. Kami pergi dengan mengendarai becak dan dibawa oleh ayah saya. Pesta pernikahan tersebut di daerah gedung (tanah pasir). Kebetulan sekali cuaca hari ini sangat panas. Walaupun panas kami tetap pergi ke tempat pesta pernikahan karena kami telah di undangkan.
Kado yang kami beli dan di tempat print gambar.
Selama di perjalanan, saya sangat menikmati perjalanan ini. Kadang-kadang saya sangat senang karena cuaca kadang dingin, kadang panas sekali. Setelah itu ketika lagi panas, kadang ada mobil yang macet, terpaksa kami menunggu mereka sebentar walaupun agak panas. Tidak lama kemudian di tengah jalan, saya melihat ada orang yang menikah juga. Kemudian saya bertemu dengan sawah yang masih hijau dan bagus. Saya tidak lupa mengambil pemandangan tersebut karena saya sangat suka.
Ini adalah pemandangan sawah yang ada di Gedung.
Selama perjalanan kami melihat ada yang sedang membajak sawah dan ada yang sudah panen. Ketika sudah dipanen, saya melihat banyak padi yang dijemur di depan rumahnya masing-masing. Tidak lama lewat di rumah orang-orang, kami bertemu lagi dengan sawah yang sudah di lindungi oleh jaring. Jaring kegunaannya agar tidak dimakan oleh burung kata ibu saya. Sawah yang dijaring tersebut pun tidak lupa untuk saya foto, karena saya sangat suka pemandangan yang hijau-hijau dan segar.
Sawah yang sudah dijaring yang sangat terlihat bersih.
Selanjutnya kami melanjutkan perjalanan dan tidak terasa rumah pernikahan teman saya pun sampai. Sebelum sampai ke rumah teman saya, saya juga memfoto jalan yang mau tiba ke rumah teman saya tersebut.
Ketika mau tiba di rumah pernikahan teman.
Ketika mau masuk kerumah pernikahan teman saya. Saya tidak lupa untuk memberikan kado. Lalu saya diberikan hadiah gantungan kunci. Setelah itu saya dan keluarga mengantri makanan di sana. Suasana disana sangat ramai, dipenuhi oleh orang-orang yang sedang makan. Setelah mengantri makanan, lalu saya makan di tempat duduk bersama ibu dan kakak, sedangkan ayah saya makan bersama temannya. Selagi makan, saya melihat keluarga mereka sangat bahagia. Mereka satu keluarga berfoto-foto bersama-sama. Lalu ada orang lain yang berfoto juga bersama pengantin baru. Tidak lupa selagi melihat mereka. Lalu saya juga memfoto mereka ketika sedang berfoto bersama.
Foto pernikahan teman saya yang sedang foto pernikahan disana.
Dan selagi kami memakan makanan. Saya pun sangat menikmati makanan tersebut. Makanan tersebut sangat enak, ada daging dan pecal. Ini adalah suatu momen bersama orang ramai sambilan bersilaturahmi. Saya tidak lupa memfoto makanan saya yang saya ambil.
Makanan yang kami makan disana
Setelah selesai makan, kami lalu pergi bersalaman ke orang tua teman saya. Lalu setelah itu saya membelikan es krim gogo. Lalu sambil membeli es Gogo, saya menunggu ibu saya dan ayah saya yang sedang berbicara kepada ayah teman saya. Lalu saya dan kakak makan es krim yang sangat enak tersebut. Es tersebut sangat jarang di jumpai. Setelah itu orang tua saya telah selesai. Kami lanjut perjalanan pulang. Selagi perjalanan pulang cuaca masih sama dan masih sangat panas.
Selama perjalanan akhirnya kami sampai di rumah. Ketika tiba di rumah, satu keluarga saya sangat lelah dan akhirnya kami beristirahat dirumah. Saya di rumah tertidur siang. Tidak terasa waktu sudah magrib, lalu saya bergegas bangun untuk melaksanakan shalat seperti biasanya.
Hanya sekian itu saja cerita yang dapat saya bagikan ke sahabat saya yang berada di steemit. Kegiatan hari ini yaitu melihat pernikahan teman yang bahagia, semoga mereka selalu bahagia. Dan semoga cerita ini bermanfaat bagi saya dan semua orang yang membacanya. Apabila dalam cerita saya ada lebih dan kurang dalam penulisan, saya mohon maaf. Terima kasih banyak kepada semuanya. Jika ada penambahan itu sangat saya harapkan. Wassalammu'alaikum wr.wb.
@steemseacurator @steemcurator08 @steemitblog @anroja @ernaerningsih @radjasalman @nazarul @el-nailul @muzack1
Great Post Keep it up. if you haven't get the free steem or Hive prize, worth atlast $400 based on your steem or hive profile reputation you should get it ASAP, Maybe few days left for their airdrop learn about it more here: Bittorrent Grand Prize Signup
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Acara wedding sendiri kapan ya? Kalau bisa jangan lupa undangannya ya dik, hehe .
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Gatau kak kapan, tapi jodoh udah Allah yang atur😊, insya Allah semua pasti di undang.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
@ernaerningsih.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Alhamdulillah terima kasih banyak @steemcurator08, @ernaerningsih, @steemitblog.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Jepretan yang memperlihatkan suasana sawah itu sungguh sangat memanjakan mata saya, saya suka sekali lihat suasana yang seperti itu
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Begitu juga saya, saya sangat menyukai pemandangan alam
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Yasudah berarti hobby kita sama, mari kita indahkan dengan menikmati pesona alam yang allah berikan bersama, sepertinya itu seru hehehe
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Iya Alhamdulillah lah hobinya sama
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit