The Diary Game Season 3 - Better Life (Kamis, 17 juni 2021)

in hive-103393 •  3 years ago  (edited)

TAK KENAL LELAH DENGAN AKTIVITASKU


Semangat pagi...!!!
Tetap semangat mengisi hari bersama STEEMIT dan aktivitas ku hari kamis, 17 juni 2021

"Assalamualaikum....Wr....Wb..."

"Salam sejahtera bagi kita semua"


Selamat pagi para steemian yang saya hormati khususnya anggota komunitas steemsea ini. Apa kabarnya semua ?!!! Semoga teman-teman steemian semua selalu sehat serta semakin sukses.

#Jam 06.30 wib

Memulai aktivitas pagi ini dengan membersihkan diri untuk mandi lalu memakai seragam kerja seperti biasa untuk mengais rezeki di gedung telkomsat bogor di pagi hari ini kamis 17 juni 2021. Setelah selesai semua saya meng on si roda dua selama 5 menit lalu setelah 5 menit berlalu saya segera berangkat tancap gas tidak lupa berdoa agar selamat sampai tujuan.

#Jam 07.55 wib

Sampailah saya di tempat mengais rezeki pagi ini di gedung telkomsat bogor, saya segera melakukan absensi secara online lalu menuju ruang standby tempat teman-teman berkumpul. Saya segera merapihkan diri menyimpan tas dan membuka jaket yang saya gunakan ketika mengendarai si roda dua. Saya bertemu dengan petugas malam @suparman dan @edyprasetiyo sedangkan @apped sudah pulang di jam 07.00 wib karena semalam masuk di jam 22.00 wib guna mengurangi jam lembur karena perusahaan pusat menekan bajet lembir. Pagi ini saya bertugas berdua dengan adam sedangkan pak @alhasan masuk di jam 11.00 wib. Saya menanyakan kondisi situasi kepada petugas malam alhamdulillah tidak ada masalah yang dihadapi.

#Jam 08.30 wib

Saya dan adam melaksanakan rutinitas ceklis harian seperti biasa karena jika ada audit maka yang paling pertama di tanyakan kelengkapan berkas ceklis maka dari itu ceklis harian tidak boleh di lewat kan, kami mulai dari gedung power house untuk ceklis :

  1. Kwh meter pln
  2. Ceklis perangkat trafo
  3. Ceklis perangkat genset
  4. Ceklis pemakaian beban ampere
  5. On ac pendingin ruangan power house

Setelah selesai ceklis di ruang power house kami melanjutkan ceklis ke gedung utama gedung untuk melakukan ceklis :

  1. Ceklis kwh meter pdam
  2. Ceklis kwh meter deepwell
  3. Ceklis ruang pompa utama gedung
  4. On manual hexos fan basement 20 menit

Setelah semua selesai kami berdua kembali ke ruang standby. Saya kembali mengerjakan pekerjaan tambahan saya di bidang administrasi penginputan data pekerjaan bulanan. Penginputan data kwh meter pln, kwh meter pdam dan kwh meter deepwell sedangkan adam saya persilahkan untuk beristirahat sejenak menunggu rutinitas harian pengontrolan pertama ruang perangkat dan non perangkat gedung telkomsat bogor.

#Jam 10.00 wib

Karena sudah waktunya untuk melaksanakan rutinitas harian pengontrolan pertama ruang perangkat dan non perangkat gedung telkomsat bogor saya mengarahkan adam untuk melaksanakan nya, saya masih di sibukkan dengan pekerjaan tambahan saya padahal jadwal rutinitas pekerjaan mingguan hari ini pemanasan diesel pompa hydrant dan general cleaning ruang pompa utama gedung telkomsat namun saya menunda nya menunggu pak @alhasan tiba.

#Jam 10.37 wib

Pak @alhasan sudah tiba di gedung telkomsat bogor sambil mengerjakan pekerjaan tambahan saya berbincang - bincang santai dengan @alhasan dan sambil mengarahkan bahwa nanti setelah jam istirahat kami akan melaksanakan rutinitas mingguan pemanasan diesel pompa hydrant secara manual selama 4 menit dan general cleaning ruang pompa utama gedung telkomsat bogor. Adam pun sudah kembali ke ruang standby setelah melaksanakan rutinitas harian pengontrolan pertama ruang perangkat dan non perangkat gedung telkomsat bogor, saya pun menanyakan kepada adam tentang kondisi dan situasi ruang perangkat dan non perangkat gedung telkomsat bogor alhamdulillah situasi dan kondisi masih aman terkendali.

#Jam 12.00 wib

Waktunya istirahat saya mempersilahkan teman-teman untuk beristirahat makan siang lalu melemaskan otot - otot untuk kembali beraktivitas kembali setelah jam istirahat selesai. Disela waktu istirahat kami mendapat komplain bahwa blower outdoor gedung mengalami kebisingan akibat klaher roda si blower outdoor sudah berkarat jadi ketika blower berputar menimbulkan suara gesekan besi yang lumayan bising.

#Jam 14.00 wib

Kami segera mengerjakan komplainan blower outdoor gedung yang menimbulkan suara kebisingan kami menggunakan tangga yang berukuran sekitar 8 meter untuk naik ke atap gedung B untuk memperbaiki blower outdoor. Setelah tangga yang sudah berdiri dengan tenaga 4 orang untuk mendirikan tangga nya karena tangga nya lumayan berat terbuat dari almunium yang sangat tebal seperti yang di gunakan oleh petugas pln ketika melakukan perbaikan lampu penerangan jalan. Saya dan adam segera naik ke atap gedung B dengan cuaca yang tidak bersahabat karena petir mulai bergemuruh sehingga kami gerak cepat untuk memperbaiki blower outdoor tersebut. Dengan menggunakan tang kombinasi dan kawat bendrat serta oli pelumas untuk melancarkan dan menghilangkan karat di klaher roda blower tersebut, alhamdulillah setelah di berikan oli pelumas suara kebisingan sudah hilang dan putaran blower outdoor gedung menjadi lebih kencang dan lancar. Setelah selesai mengerjakan komplainan saya dan adam segera turun dari atap gedung B karena rintik hujan sudah mulai turun di sertai petir yang bergemuruh padahal sebenarnya saya pribadi takut ketika berada di atap gedung di saat petir bergemuruh takut terjadi hal - hal yang tidak di inginkan namun apa boleh buat karena yang komplain orang nya sangat bawel dan sedikit rusuh jadi mau tidak mau ya harus mau.


IMG_20210617_145545.jpg

di atas atap gedung B mengerjakan pekerjaan komplain

#Jam 15. 01 wib

Hujan turun dengan intensitas sedang kami menunda sebentar untuk melaksanakan rutinitas mingguan pemanasan diesel pompa hydrant secara manual selama 4 menit dan general cleaning ruang pompa utama gedung telkomsat bogor setelah hujan berhenti dan setelah melaksanakan ba'da ashar. Nanti setelah ba'da ashar selesai kami segera melaksanakannya karena waktu sudah semakin sore.

#Jam 16.10 wib

Kami segera melaksanakan rutinitas mingguan pemanasan diesel pompa hydrant secara manual selama 4 menit dan general cleaning ruang pompa utama gedung telkomsat bogor sebelum berangkat kami mempersiapkan alat - alat untuk melakukan rutinitas mingguan seperti :

  1. Tang ampere untuk mengukur batrre stater diesel pompa hydrant
  1. Kunci pas untuk melepaskan trotle gas rpm diesel pompa hydrant
  1. Alat - alat kebersihan untuk melakukan pekerjaan general cleaning ruang pompa utama. Sapu, kain pel, dan kain majun atau kain kanebo

Setelah alat - alat sudah siap kami segera menuju lokasi rutinitas mingguan melewati rintik - rintik hujan yang turun sore ini.

#Jam 16.20 wib

Kami segera memulai pekerjaan mingguan di awali pekerjaan pemanasan diesel pompa hydrant secara manual selama 4 menit namun sebelum di operasikan secara manual kami harus melewati tahap - tahapan nya sebelum di on kan seperti biasa :

1. Mengukur voltase tegangan battre stater diesel

2. Menegecek oli diesel

3. Mengecek volume air battre stater diesel

4. Mengecek air radiator diesel

5. Mengecek bahan bakar solar

6. Menutup valve splingker

7. Merubah sistem sirkulasi air

8. Melepaskan trotle gas rpm diesel

9. Merubah sistem panel auto ke manual


IMG-20210618-WA0002.jpg

mengukur tegangan voltase battre stater diesel pompa hydrant


IMG-20210618-WA0003.jpg

mengecek oli diesel pompa hydrant


IMG-20210618-WA0001.jpg

@alhasan mengoperasikan diesel pompa hydrant secara manual selama 4 menit

Setelah melewati tahap demi tahap kami mulai mengoperasikan diesel pompa hydrant secara manual selama 4 menit yang menjadi operator pak @alhasan. Setelah 4 menit beroperasi dengan baik diesel pompa kami kembalikan sistem kerjanya seperti semula ke posisi auto. Lalu kami melanjutkan pekerjaan kedua rutinitas mingguan general cleaning ruang pompa utama gedung telkomsat bogor dengan cara membersihkan debu - debu yang menempel di setiap perangkat yang ada di ruang pompa utama gedung telkomsat bogor seperti perangkat :

  1. Pompa elektrik hydrant
  2. Diesel pompa hydrant
  3. Pompa jockey hydrant
  4. Panel - panel suplai power listrik
  5. Filter penyaring air bersih
  6. Pompa boster pendorong air bersih
  7. Pompa suplai penyaring air bersih
  8. Instalasi plumbing semuanya
  9. Kebersihan lantainya

Satu persatu kami bersihkan dengan hati - hati karena semua berhubungan dengan catuan power listrik jadi bila salah mengerjakan nya bis - bisa tersengat aliran listrik pln yang lumayan mengagetkan bagi seorang teknisi gedung. Setelah membersihkan debu - debu yang menempel kami masuk proses yang terakhir membersihkan lantainya agar terlihat bersih, indah dan rapi.


IMG_20210617_163614.jpg

@alhasan masih bersemangat walaupun sudah berumur


IMG-20210618-WA0004.jpg

proses akhir membersihkan lantai ruang pompa utama gedung telkomsat bogor

#Jam 17.10 wib

Kami sudah selesai mengerjakan rutinitas mingguan pemanasan diesel pompa hydrant secara manual selama 4 dan general cleaning ruang pompa utama gedung telkomsat bogor lalu kami kembali ke ruang standby untuk beristirahat sedangkan saya akan bersiap - siap untuk kembali pulang karena saya hari ini mendapatkan jadwal pulang di jam 17.00 wib akan tetapi saya tidak langsung pulang saya pun ikut beristirahat sejenak sambil menunggu waktu ba'da maghrib karena setelah beristirahat sejenak waktu maghrib kurang dari 20 menit jadi saya mengerjakan ba'da maghrib terlebih dahulu sebelum pulang.

#Jam 18.10 wib

Saya segera berpamitan kepada Adam dan @alhasan untuk pulang dan melakukan absensi pulang secara online di web tidak lupa juga saya mengucapkan terima kasih banyak kepada @alhasan dan adam atas suportnya untuk rutinitas harian dan mingguan hari ini yang sudah di laksanakan dengan baik.

Demikianlah kisah saya di hari kamis, 17 juni 2021. Semua yang saya tuliskan dan abadikan dalam THE DIARY GAME BETTER LIFE ini adalah kisah nyata kami semua, Saya berharap teman - teman steemit terus mensuport dan tidak bosen dengan diary yang saya tulis.
Mohon maaf bilamana ada kata - kata yang tidak tersusun rapi dan tidak berkenan di hati teman - teman yang membaca diary saya dan selamat beristirahat.

Salam hormat dari saya, kalian semua luar biasa dan sukses selalu bersama STEEMIT khusus nya STEEMSEA Community amin.

"MERAIH MIMPI BERSAMA STEEMIT DI STEEMSEA COMMUNITY"

@chimot23

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

@alhasan masih bersemangat walaupun sudah berumur

Aseemm.... Umur saya masih 17 tahun jalan pak 😂😁😂😁😂

17 tahun,30 tahun yang lalu ia bang wkwkwk

Hahahaha.... Awet muda (Mau daglok) 🤣😂🤣😂

Heehee,,,, umur uda banyak jiwa nya masih muda..pak @alhasan....... Heee

SteemSEAcurator


SELAMAT

Postingan anda telah mendapat kurasi secara manual dari akun komunitas @steemseacurator.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam komunitas Steem SEA

Kami akan sangat berterimakasih jika anda bersedia mendelegasikan Steem Power (SP) anda untuk kemajuan komunitas Steem SEA ini

Salam hangat
herimukti

Link pintas untuk delegasi:
100SP 200SP 500SP 750SP
1000SP 1500SP 2000SP 2500SP 3000SP

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja