THE DIARY GAME SEASON 3 [betterlife] Sabtu, 19 februari 2022.

in hive-103393 •  3 years ago 

Hai sahabat steemit!
Bagaimana kabar hari ini? semoga kita selalu sehat dan bahagia ya stay safe!!

Pagi ini aku terbangun pads pukul 06.40 dan langsung beranjak dari tempat tidur untuk mandi dan siap siap pergi kesekolah, seperti biasa aku pergi sekolah di antar oleh papa ku.
Sesampai disekolah aku langsung masuk ke kelas untuk piket, karna aku datangnya agak telat jadinya aku dapat jatah untuk membuang sampah ke belakang sekolah bersama kubil, Kami pun langsung keluar untuk membuang sampah. Selesai membuang sampah ternyata anak kelas mendapat arahan dari guru piket untuk segera berkumpul di lapangan sekolah dan membawa alquran untuk mengaji bersama di lapangan sekolah.

Di lapangan sekolah sudah ada beberapa murid yang duduk, kami pun langsung duduk sambil menunggu anak anak yang lain datang ke lapangan. Setelah semua terkumpul acara pun di mulai pertama kami di arahkan ngaji membaca surah yasin bersama sama dan akan di pimpin oleh anak osim bagian keagamaan. Selesai mengaji bapak pun menjelaskan maksud kenapa kami di minta untuk ke lapangan semuanya ternyata hari ini sekolah ingin merayakan ulang tahun man lhokseumawe kurang lebih yang ke 25an. Agenda acaranya sebenarnya itu ada untuk 2 hari yaitu hari ini dan besok, Jadinya untuk hari ini guru guru akan kedatangan beberapa tamu dari sekolah sekolah lain dan beberapa murid dari sekolah lain sebagai perwakilan karna hari ini agenda nya adalah lomba voli.

0EF5AD03-640B-4110-A1AB-FA458DA6337A.jpeg

Perlombaan voli ini akan di mainkan oleh bapak bapak dari bank aceh,murid dan guru, jadinya akan ada perwakilan dari guru man untuk melawan guru guru lain dan bapak bapak bank aceh dan juga ada perwakilan murid man yang akan melawan murid dari sekolah lain.

Pada saat pertandingan aku tidak menonton dari awal karena aku ada rapat untuk membahas masalah foto angkatan dengan perwakilan anak kelas 3 yang memang sudah kami panggil untuk segera ke musholla. Kami rapat kurang lebih hampir sejam lebih, dan alhamdulillah dapat jalan keluarnya setelah peribut ributan yang ada di grup.

Selesai rapat aku dan teman temanku pun langsung pergi ke kantin untuk makan.

F41C1C63-90C6-4206-A5EA-E6BCA2CC66BC.jpeg

Seperti biasa kami memesan gorengan bunda, kami pun makan sambil ngobrol ngobrol sebentar. Selesai makan kami pergi ke parkiran untuk menonton pertandingan voli nya ternyata hanya tinggal beberapa babak lagi kami menonton pada saat akhiran nya saja.
Setelah pertandingan selesai ternyata jam masih menunjukan pukul 12.00 siang dan ternyata les kami di tiadakan jadinya aku memutuskan untuk pergi nongkrong saja dengan teman temanku di smonday.

sebelum pergi ke smonday, aku dan mita pergi ke depan mtsn dulu untuk membeli dimsum. Selesai membeli dimsum kami pun pergi ke smonday yang tempatnya tidak jauh dari situ.

4590373F-977E-41E7-902C-0890B5E79523.jpeg

Kami pun langsung memesan minuman, setelah itu kami pergi ke toilet untuk mencuci muka karena cuaca hari ini sangat panas jadinya kami harus memakai atau reaply sunscreen. Selesai reaply sunsreen kami makan dimsumnya sambil bercanda gurau dengan yang lain.

Selesai makan kami tetap duduk di situ, kami menghabiskan waktu dari jam 12 sampai jam 4 di smonday. Disana kami hanya sibuk bercerita, foto dan membuat tiktok tapi lebih banyak ceritanya karna rata rata yang ikut duduk tadi memang anak yang suka sharing tentang kehidupan.
Awalnya kami ber 6 setelah itu jam settengah 3 aisyah dan depa memutuskan untuk pulang karna depa ada les. Settelah itu tak lama di susul dengan temanku yang satu lagi jadinya kami tinggal ber3 disitu sampai jam 4.

Waktu sudah menunjukan pukul 16.00 kami pun langsung beres beres dan pergi ke kasir untuk membayar lalu pulang kerumah masing masing. Sesampai dirumah aku langsung mandi dan bersih bersih setelah itu istirahat.

Malamnya aku hanya sibuk menghabiskan waktu dengan bermain hp dan skincarean saja.

sekian cerita ku hari ini!
TERIMAKASIH TEMAN TEMAN YANG SUDAH MEMBACA!
MOHON BANTUAN DAN DUKUNGANNYA YA!
LOVE YOU ALL!<3
dan saya juga berterima kasih bagi steemians yang sudah menyempatkan diri membaca tulisan singkat saya dan ucapan terima kasih juga kusampaikan kepada @inwi @anroja @ernaerningsih @radjasalman @alol @steemcurator08 @nazarul @el-nailul @muzack1 @firyfaiz @ayijufridar @steemadi @puncakbukit @steemseacurator @steem-indonesia dan Komunitas Asia Tenggara @steem.sea.
#betterlife
#thediarygameseason3
#indonesia
#steemexclusive
#steem
#diary

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

gorengan selalu ada dimeja. terus semangat dalam beraktifitas

semoga hari hari anda selalu membahagiakan dan menyenangkan kak dipacantik.