Betterlife,diary game ( Senin, 09 mei 2022 ) Aktif kerja kembali dan usaha power up lagi.

in hive-103393 •  3 years ago 

Hai Steemian

Kembali lagi bersamaku @ellia, di diary ku, selamat berlebaran, dan selamat beraktifitas, semoga sahabat selalu bersemangat dalam menjalankan kegiatan bersama kerabat dan keluarga 😊🙏

Pagi ini seperti biasanya kuawali kegiatanku dengan melaksanakan shalat subuh 2 rakaat, kemudian barulah aku menuju ke dapur untuk mempersiapkan sarapan pagi untuk keluarga, setelah selesai memasak aku pun tidak membuang-buang waktuku, segera kubangunkan anak-anak untuk salat subuh dan segera berkemas untuk berangkat ke sekolah, karena hari ini adalah hari pertama mengawali aktivitas di sekolah setelah libur selesai.

Setelah memastikan semuanya sudah selesai maka segera aku menuju ke sekolah untuk beraktifitas seperti biasanya.

Sampainya disana aku melihat para guru sedang berkumpul dan bersalam-salaman setelah sebulan lamanya kami berpuasa dan dalam rangkaian hari lebaran kami saling bermaaf-maafan dan bercerita kemana saja kami melakukan kegiatan selama lebaran 😊

IMG20220509100914.jpg
aku menawarkan kue lebaran untuk adik-adik junior guru disekolah

Kemudian setelah bersalaman dengan guru dan bapak kepala sekolah aku bersama guru yang lainnya menuju ke kantor guru dan ibu umi sebagai wakil kurikulum mengadakan rapat kecilan pemberitahuan tentang pertemuan guru dengan bapak kepala sekolah yang baru, di hari selasa, serta kami membereskan meja masing-masing.

IMG20220509103005.jpg
rapat dengan ibu wakil kurikum

Pukul 9.00 pagi kami diarahkan untuk mengajar sesaat sambil mengajak siswa untuk membersihkan kelas, dan setelah jam istirahat berbunyi kami berkumpul di kantor guru.

IMG20220509085226.jpg
aku bersama siswa membersihkan kelas

Kemudian kami melanjutkan berkumpul di lapangan karena kepala sekolah ingin memberikan arahan dan memperkenalkan diri kepada siswa untuk yang pertama kalinya.

IMG20220509111728.jpg

IMG20220509111731.jpg

IMG20220509113249.jpg
bersalaman dengan siswa dan guru di lapangan

Kemudian kami saling bersalaman bersama siswa dalam edisi lebaran. Setelah itu, baru kami meninggalkan sekolah dan lanjut berkunjung sosial di salah satu rumah staf TU dikarenakan orangtuanya yang sakit.

Setelah duduk makan di rumah bu marhumah, dan bersalaman dengan ibundanya yang sedang sakit, kamipun pamitan pulang ke rumah masing-masing.

IMG20220509121107.jpg

IMG20220509115859.jpg
kunjungan sosial di rumah staf tata usaha bu marhumah

Sampainya di rumah, aku disambut oleh sikecil dan memelukku, kemudian aku mengajak sikecil masuk ke rumah, setelah menggantikan seragam sekolah dengan seragam rumah, aku segera mempersiapkan makan siang untuk anak-anak, dan setelah meraka bermain sesaat dan setelah shalat zuhur, aku mengajak anak-anak untuk tidur siang dan kami pun bangunnya sebelum adzan Ashar.

Setelah aku salat ashar ternyata ibunda ku datang ke rumah dan kami pun mengobrol sesaat, setelah itu ibunda dan ponakanku pulang ke rumah Bunda, tak lama azan maghrib terdengar dan aku mengajak anak-anak untuk salat magrib, malam harinya setelah selesai salat aku mengajak anak-anak untuk membelikan nasi bungkus ayam penyet kesukaan anak-anak.

IMG20220509210049.jpg
beli nasi kotak ayam penyet

Setelah beberapa menit menunggu hasil penggorengan ikan akhirnya aku meninggalkan tempat tersebut dan menuju ke pasar untuk membeli ikan karena stok ikan untuk pagi harinya sudah habis.

Setelah selesai membelikan ikan, aku bersama anak-anak pun pulang ke rumah dan makan malam. Selesai makan anak-anak bermain sesaat dan kemudian aku mengajak anak-anak untuk tidur supaya esok harinya dapat kembali segar bangun pagi.

IMG20220509212848.jpg
beli ikan di pasar malam

Kemudian, aku menyempatkan diri ntuk membuka akun steemitku, dan aku mengambil kesempatan untuk melakukan power up supaya akunku lebih kuat dan lebih berkembang, seperti para senior steemian yang lainnya.

Screenshot_2022-05-09-23-31-20-71.png

Kemudian akupun segera tidur dan tak lupa membaca doa tidurku, agar paginya aku masih diberikan kesempatan oleh Allah. SWT. untuk dapat menghirup udara segar dan diberikan kesempatan untuk hidup sehat.


Salam,

@ellia

About me


Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  
  ·  3 years ago (edited)
DescriptionAction
PlagiarismNo
Club100
Using BotNo
Verified UserYes
Steemexclusive TagYes
Country TagYes
DelegatorYes
Beneficiary RewardsNo