The Diary Game: Hari ke-4 Puasa Ramadhan dek Raffa Kurang Fit

in hive-103393 •  2 days ago 

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Halo selamat siang untuk sahabat steemian semua, bagaimana kabarnya hari ini? Semoga semua masih dalam keadaan sehat wal'afiat dan selalu dalam lindungan Allah SWT agar dapat menjalankan segala aktivitas dengan baik. Alhamdulillah saya kembali hadir membagikan kegiatan harian pada hari yang berbahagia ini.

1000146341.jpg

Pagi puasa Ramadan hari keempat saya bangun untuk menjalankan ibadah sunah sahur menjelang pukul lima. Saya makan sahur dengan menu sederhana yang telah disiapkan ummi nya dek Raffa sebelumnya. Tidak berselang lama terdengar pengumuman dari toa mesjid yang menandakan waktu imsak tiba. Segera saya bersiap dengan membersihkan diri dan menunggu adzan berkumandang. Sepuluh menit setelah imsak terdengar adzan berkumandang yang menandakan waktu subuh tiba. Selanjutnya saya mengambil air wudhu dan melaksanakan shalat sunat fajar dua rakaat di rumah.

1000146342.jpg

Saat terdengar iqamah yang menandakan shalat subuh segera didirikan saya beranjak keluar halaman rumah menuju mesjid Babul Huda Panggoi. Ba'da shalat subuh berjamaah sejenak saya manfaatkan waktu dengan iktiqaf sambil berzikir bersama para jamaah lain. Pulang ke rumah saya kembali rebahan saja bersama dek Raffa yang masih terlelap. Selasa yang memasuki puasa Ramadan hari keempat saya masih dalam suasana libur dari pekerjaan. Sehingga saya hanya melanjutkan tidur kembali karena memang tidak ada kegiatan lain. Dek Raffa juga sedang dalam kondisi kesehatan yang sedikit terganggu. Dia mengalami pilek dan batuk disebabkan cuaca yang begitu panas dalam beberapa hari ini.

1000146382.jpg

Kondisi yang kurang sehat tersebut membuat saya tidak mengantar dek Raffa sekolah biar ananda beristirahat saja di rumah. Saya menemaninya bermain sambil menonton serial kartun di televisi melalui channel youtube. Saya juga manfaatkan waktu libur dengan mengupdate sejumlah informasi terkini melalui berbagai media online. Tidak ketinggalan saya mengakses steemit dengan membuat sebuah postingan diary di salah satu komunitas. Hingga sesaat kemudian terdengar adzan berkumandang dari mesjid yang menandakan telah masuk waktu dhuhur. Saya segera bersiap keluar rumah menuju mesjid untuk menunaikan shalat dhuhur berjamaah.

1000146383.jpg

Ba'da shalat dhuhur saya membacakan beberapa ayat suci Al-Qur'an di mesjid sambil iktiqaf. Beberapa saat kemudian saya beranjak keluar dari mesjid dan pulang ke rumah untuk beristirahat kembali. Tanpa terasa saya terlelap sejenak hingga terbangun menjelang waktu ashar tiba. Sore hari saya keluar rumah sejenak untuk sedikit keperluan di kawasan pasar Cunda. Nampak sepanjang jalan menjelang berbuka puasa cukup padat warga masyarakat yang mencari menu buka puasa. Berbagai jenis menu berbuka tersedia sepanjang jalan yang saya lalui. Hingga menjelang waktu berbuka saya tiba di rumah dan menunggu sirene dari toa mesjid Babul Huda.

Demikian rangkaian kegiatan saya pada hari ini dan terima kasih selalu atas dukungan semua sahabat steemit di mana saja berada.

Salam,
@fadlymatch

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Semoga dek raffa segera diberi kesembuhan