The Diary Game 29 September 2024 : Aktivitas Saya Di Halaman RumahsteemCreated with Sketch.

in hive-103393 •  2 months ago 

Assalamualaikum sahabat steemian semua,,
Apa kabar kalian semua,,
Semoga kalian sehat semuanya.

Oke sahabat semua, di kesempatan kali ini saya ingin membagikan beberapa gambar bunga sepatu yang saya foto di halaman rumah saya.

IMG_20240929_171517.jpg

Inilah hasil potret saya menggunakan kamera hemphone Poco M4 Pro

IMG_20240929_171526.jpg

IMG_20240929_171319.jpg

IMG_20240929_171308.jpg

IMG_20240929_171303.jpg

Nah, disini kita sedekit ingin menjelaskan tentang; Asal Usul Penamaan Bunga Kembang Sepatu
Yang di kutip Oleh: Yayan Djafar

Bunga Sepatu merupakan tanaman semak yang berasal dari Asia Timur, daerah sekitar Semenanjung Malaya (Malaysia). Pada 28 Juli 1960, bunga ini dinyatakan sebagai bunga nasional oleh pemerintah Kerajaan Malaysia, sebagai bentuk pengakuan bunga nasional dapat ditemui pada pecahan ringgit Malaysia.

Tanaman dengan nama ilmiah Hibiscus Rosa Sinensis ini dikenal dengan banyak sebutan. Di Kepulauan Nias, bunga ini dikenal dengan nama Soma-Soma, Bungong Raya di Aceh, Bunga- Bunga di Sumatera Utara, Kembang Wera di Sunda, Kembang Wora-Wari di Jawa, di negara Jepang tanaman ini banyak ditemukan di pemakaman disebut Gushonu Hana yang artinya bunga kehidupan sesudah mati, dan untuk Sumatera dan Malaysia dikenal dengan nama Bunga Raya.

Lantas bagaimana asal usul penamaan Bunga Sepatu?

Penamaan Bunga Sepatu tidak didasarkan dari bentuk, ataupun bau yang di hasilkan oleh tanaman tersebut. Karena memang tidak menyerupai sepatu ataupun berbau sepatu, bahkan bunganya sama sekali tidak mengeluarkan bau. Sejarah dinamakan bunga sepatu bermula dari India, dulunya bunga tersebut dimanfaatkan oleh masyarakat India untuk menyemir sepatu. Sehingga sampai sekarang dikenal dengan sebutan Bunga Sepatu.

Dikutip dari bobo.grid.id, selain bunganya yang cantik, daun kembang sepatu juga memiliki keunikan tersendiri. Daun ini memiliki sifat antiseptic sehingga banyak digunakan sebagai obat. Di dalam daun kembang sepatu terdapat kandungan flavonoid, tannin, lemak, protein, saponin, kalsium oksalat, dan lain-lain.

Ekstrak bunga kembang sepatu memiliki manfaat untuk kesehatan kulit, terutama kulit wajah. Ekstrak bunga kembang sepatu mengandung AHA dan vitamin C yang memiliki khasiat untuk melembapkan kulit.

Oke teman-teman semua, itulah sedikit penjelasan tentang asal usul bunga kembang sepatu.
Semoga teman-teman semua menyukainya dan bisa menambah ilmu pengetahuan.

Hormat Saya
@hamzah88

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.