[#burnsteem25] THE DIARY GAME ( 02 Juli 2022) AKTIFITAS DI GELANGGANG KAMBING

in hive-103393 •  2 years ago 

10% rewards to @steemseacurator dan
25% rewards to @null

IMG_20220702_135125.jpg

Selamat siang sahabat steemian. Semoga siang ini kita diberi kesehatan dan kemudahan dalam menjalankan aktifitasnya. Siang ini saya ingin berbagi aktifitas dan kegiatan khususnya bagi yang lagi mempersiapkan binatang kurbannya di hari raya Idul Adha nanti. Kebetulan pada siang ini saya mengunjungi sebuah gelanggang atau tempat penjualan hewan ternak kambing dan domba yang ada di Kecamatan Lhoksukon tepatnya di simpang Jalan Cot Girek. Namun sebelum menuju ke gelanggang tersebut terlebih dahulu saya singgah di warung kopi sahabat saya yaitu bapak Nifrijal dengan Akun @asamkana1 dia juga sahabat saya yang sama profesi sebagai pendamping desa.

IMG20220702134448.jpg

Setiba di warung kopi saya menikmati secangkir kopi sambil bercerita tentang pekerjaan yang sudah dijalankan di desa dampingan masing-masing. Tidak terasa jam menunjukan jam 12 siang saya mengajak teman saya untuk pergi ke gelanggang tersebut dengan sepeda motor. Setiba di sana terlihat kesibukan pedagang dan pembeli dalam melakukan aktifitas nya. Kemudian saya mulai mencari tau harga kambing yang di diperjualbelikan untuk bisa dikurbankan pada hari raya. Harganya sangat bervariasi sesuai dengan ukuran dan besarnya. Melihat dari kebiasaanya harga kambing dipasaran mulai mengalami peningkatan hal ini disebabkan dengan semakin dekatnya hari raya dan juga adanya pengawasan tentang penyakit PMK (Penyakit Mulut dan Kulit) yang terserang pada hewan ternak.

IMG_20220702_140133.jpg

Estimasi harga kambing yang dijual yang bisa di gunakan untuk berkurban mulai dari harga Rp. 2.000.000 sampai dengan harga Rp. 4.000.000, harga ini disesuaikan dengan ukurannya.

Disini saya ingin memberi tip kepada sahabat yang ingin berkurban pilihlah ternak kambing/domba :

  1. Sehat (bulu bersih, lincah, nafsu makan baik)
  2. Tidak Cacat ( tidak buta, pincang dan angota tubuh lengkap)
  3. Cukup Umur

Inilah beberapa tip semoga bermanfaat

Didukung oleh
#burnsteem25
#betterlife
#thediarygame
#steemexclusive
#indonesia
#steemit

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Postingan anda sudah mantab,mohon di tingkatkan kembali,