The diary game season 3 (betterlife) pindah tugas kamis 3 februari 2022

in hive-103393 •  3 years ago 

Hai sahabat steemit
Apakabar
Assalamualaikum ww

Selamat pagi/selamat siang/selamat malam, syukur alhamdulillah kita bersyukur sehingga kita semua dapat menikmati hari yang cerah ini, terdenger suara azan dari mesjid dekat rumah kami saya terbangun, kekamar mandi wudu setelah wudu sholat, setelah sholat saya bersih bersih rumah, kemudian saya buka kan gorden dan jendela supaya udara yang bersih bisa masuk kesetiap sudut ruangan didalam rumah terdenger suara burung burung yang keluar dari sarangnya. Kemudian saya bersiap siap untuk berangkat kerja 07.12 wib saya berangkat kerja dengan bus kantor ada sekitar 30 menit saya sudah sampai kantor.tepatnya disamping kantor bupati saya melihat mobil pixkup yang didalamnya ada tiga ekor kuda. Katanya mau dibawa untuk dilatih.

IMG_20220203_111100.jpg
Kuda

Setelah turun dari bus saya berjalan menuju kantor pupr, begitu sampai kantor saya keruang kepegawaian untuk absen setelah absen saya dan rekan rekan kerja menuju kantin untuk sarapan, setelah sarapan saya kembali keruang kerja untuk melakukan aktivitas kerja, 10.25 wib hp saya berdering saya angkat saya ditelpon oleh ibu haryana kasubag bagian mutasi kepegawaian kantor bupati Aceh utara, saya dan rekan kerja saya Arita dapat sk mutasi ke kantor bupati. Kemudian saya dan arita pimjam honda kawan dan kami melaju kekantor bupati untuk mengambil sk kami, begitu sampai dikantor bupati kami memjumpai kasubag kepegawaian untuk mengambil sk, kemudian saya dan arita melapor kebagian organisasi untuk kepindahan kami saya dipindahkan kebagian organisasi sedangkan arita kebagian pengadaan barang dan jasa.

IMG_20220203_132056.jpg
Kantor bupati kab Aceh Utara

Kemudian saya dan arita kekantin kantor bupati kabupaten Aceh Utara untuk minum teh dingin dan makan siang, saya pilih menu telur bebek asin dan kue pliek u khas Aceh setelah makan saya kembali melaju kekantor pupr, begitu sampai dikantor pupr saya dan arita pamit dengan atasan dan teman teman, lalu kami pun pulang dengan naik jumbo dan hari senin depan saya sudah bertugas dikantor bupati dibagian organisasi.

IMG_20220203_132030.jpg
Kue pliek u ikan

Sekitar 45 menit saya sudah sampai kembali kerumah, begitu sampai rumah saya cuci tangan mandi kemudian istirahat sambil mendengerkan musik air suppply, kitaro dan madonna setelah penat saya hilang saya kepekarangan rumah untuk menyiram tanaman dan menyapu halaman, setelah selesai saya kembali kedalam rumah, kemudian saya kekios depan untuk membeli teh dingin dan jajanan untuk diva dan jihan sedangkan saya membeli dodol mamaknya rozanna yang rasa okay. Dodol aceh dibuat dari tepung kentan air santan, gula pasir pasir dan daun pandan. Santan kental tampa air dari tiga butir kelapa dimasak dengan 5 lembar daun pandan sampai mendidih kemudian santan ecernya diaduk dengan satu bungkus tepung rosebrand diwajan tampa api sampai tidak ada tepung yang mengumpal jika sudah rata dimasukan 1 kg gula pasir dan diaduk rata baru nyalakan api yang sangat kecil supaya tidak gosong, aduk terus sampai sangat mengental.

IMG_20220203_150832.jpg
Dodol

Setelah membayar saya kembali pulang kerumah begitu sampai rumah kami minum teh dingin dan makan dodol tidak lama kemudian terdenger suara azan magrib saya wudu sholat kemudian saya istirahat sambil menulis diary kemudian setelah selesai saya mulai menyetrika pakaian setelah selesai saya masukan kedalam lemari, kemudian saya istirahat dan saya tertidur 23,45 wib demikian cerita saya hari ini terima kasih atas dukungan semua sahabat wassalam

TERIMAKASIH TEMAN TEMAN YANG SUDAH MEMBACA!
MOHON BANTUAN DAN DUKUNGANNYA YA!
LOVE YOU ALL!<3
dan saya juga berterima kasih bagi steemians yang sudah menyempatkan diri membaca tulisan singkat saya dan ucapan terima kasih juga kusampaikan kepada @inwi @anroja @ernaerningsih @radjasalman @alol @steemcurator08 @nazarul @el-nailul @muzack1 @firyfaiz @ayijufridar @steemadi @puncakbukit @steemseacurator @steem-indonesia dan Komunitas Asia Tenggara @steem.sea.
#betterlife
#thediarygameseason3
#indonesia
#steemexclusive
#steem
#diary

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

This post has been rewarded by @steemcurator08 with support from the Steem Community Curation Project.

Follow @steemitblog to get info about Steemit and the contest.

Anroja