The Diary Game: Jumat, 24 September 2021 " Tes Bakat Minat Siswa"

in hive-103393 •  3 years ago 
Assalamualaikum sahabat steemit semuanya, bagaimana kabar kalian? Semoga selalu sehat dan selalu semangat dalam menjalankan aktivitas harian kalian

Mengawali pagi saya hari ini setelah melaksanakan shalat subuh saya melakukan aktivitas rutin saya lalu kemudian saya mandi dan bersiap untuk berangkat kerja kemudian setelah semuaya siap lalu saya dan keluarga sarapan kemudian kamipun berangkat bersama menuju ketempat aktivitas masing-masing

Sahabat steemit, sebelum saya menuju ke tempat tugas saya saya mengantarkan siabang dan istri terlebih dahulu kemudian baru saya berangkat menuju sekolah saya sahabat steemit, biasalah karena kami mengunakan satu sepeda motor untuk berangkat bersama dan itu tidak menjadi masalah karena kami berangkat dengan arah yang sama

Sampai di sekolah saya sahabat steemit saya segera menuju ruang kerja saya karena hari ini saya harus melakukan penjurusan kepada siswa yang baru pindah dari pesantren namun harus masuk di kelas satu kembali sehingga butuh dilakukan tes bakat minat untuk mengetahui jurusan apa yang harus ditempatkan dan itu penting sehingga siswa tidak salah dalam memilih jurusan

IMG_20210928_080954.JPG
Siswa sedang mengisi biodata dan tes bakat minat

Setelah mengadakan tes bakat minat kepada siswi tersebut kemudian saya menuju ke ruang pertemuan karena di sana sedang ada mahasiswi PPL yang akan melaksanakan tugasnya di sekolah kami jadi kami sedikit berbincang disana dengan mereka

IMG_20210928_080940.JPG
Mahasiswa PPL dari Universitas Malikussaleh

Setelah berbincang di ruang tersebut dengan mahasiswa PPL beberapa saat kemudian saya kembali ke ruang saya untuk melakukan aktivitas saya seperti biasa yaitu menangani siswa yang butuh bimbingan yang diserahkan oleh wali kelas mereka sahabat steemit

Saat tiba waktu pulang sekolah, saya segera menuju parkiran kemudian mengambil sepeda motor lalu berangkat pulang dengan terlebih dahulu menuju sekolah siabang dan istri untuk menjemput mereka lalu kami berangkat pulang bersama

IMG_20210928_081012.JPG
Suasana Jalan di Kita Lhokseumawe, tepatnya di Simpang Depan Islamic Center

Sahabat steemit, setelah sampai di rumah kemudian saya membersihkan diri dan mengganti pakaian kemudian melaksanakan shalat Zuhur dan setelah shalat Zuhur lalu saya makan siang kemudian saya istirahat sambil menikmati acara di televisi dan saya tertidur hingga menjelang waktu Ashar baru saya bangun lalu kemudian beraktivitas di rumah hingga waktu Magrib

Setelah mandi dan melaksanakan shalat magrib kemudian seperti biasa saya mendampingi siabang mengaji dan belajar dan setelah itu kami makan malam, kemudian kami istirahat tidur setelah melaksanakan shalat Isya sahabat steemit

Demikian semoga kita selau dalam lindunganNya

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Semoga sehat selalu pak @iskandarawe

Trimakasih pak @fadlymatch
Sehat dan sukses juga pak

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja